LaLiga

Prediksi dan Statistik Barcelona Vs Espanyol: Misi Jaga Jarak

Berikut ini adalah prediksi, statistik, head to head, dan prakiraan susunan pemain Barcelona Vs Espanyol.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Minggu, 03 November 2024
Prediksi dan Statistik Barcelona Vs Espanyol: Misi Jaga Jarak
Barcelona Vs Espanyol (X/Barcelona)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Barcelona akan menjamu Espanyol pada pertandingan pekan ke-12 LaLiga 2024-2025, di Estadi Olimpic Lluis Companys, Minggu (3/11) pukul 22.15 WIB. Berikut adalah prediksi dan statistik pertandingan Barcelona melawan Espanyol.

Barcelona mengusung misi melanjutkan tren positif di LaLiga. Saat ini, skuad asuhan Hansi Flick itu kukuh di puncak klasemen sementara dengan raihan 30 poin. Barca unggul enam angka dari Real Madrid yang ada di urutan kedua.

Peluang meraih tiga poin terbuka lebar pada Derby Catalan kali ini. Sebab, Espanyol tampil angin-anginan. Dari 11 pertandingan, Espanyol menelan tujuh kekalahan.

Baca Juga:

Prediksi, Jadwal Siaran Langsung, dan Link Live Streaming Barcelona Vs Espanyol

Tiga Pemain Barcelona Jadi Korban Rasial, Vinicius Junior Pasang Badan

Hadapi Espanyol, Barcelona Bertekad Kokohkan Posisi di Puncak

Selain itu, statistik juga berpihak kepada Barcelona. Barca tidak terkalahkan dalam 26 pertandingan terakhir melawan Espanyol di LaLiga. Perinciannya adalah 19 kemenangan dan 7 imbang.

Dengan demikian, BolaSkor memprediksi Barcelona akan membawa pulang tiga poin pada pertandingan kali ini. Bahkan, Barca berpotensi menang dengan selisih lebih dari dua gol.

Kondisi Tim

Barcelona masih tanpa Marc Bernal, Ronald Araujo, Andreas Christensen, Marc-Andre ter Stegen, dan Ferran Torres yang mengalami cedera.

Sementara itu, Espanyol kehilangan Pol Lozano. Adapun, kondisi Edu Exposito, Jose Gragera, dan Fernando Calero masih harus dipantau.

Barcelona (X/Barcelona)

Komentar

Hansi Flick tidak ingin para pemainnya larut pada euforia kemenangan melawan Real Madrid. Sebab, Espanyol bisa jadi batu sandungan.

"Pertandingan melawan Espanyol akan sangat berat. Setelah istirahat satu pekan penuh, saya berharap pemain bisa tampil dengan intensitas tinggi," kata Flick menurut laporan Tribuna.

"Memang benar ada perayaan setelah kemenangan di El Clasico. Namun, kami sekarang fokus untuk memenangi laga berikutnya. Para pemain disiplin dan termotivasi," papar eks Bayern Munchen itu.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Prakiraan susunan pemain

Barcelona (4-3-3): Inaki Pena; Alejandro Balde, Inigo Martinez, Cubarsi, Kounde; Pedri, Marc Casado, Fermin Lopez; Raphinha, Lewandowski, Lamine Yamal.

Pelatih: Hansi Flick.

Espanyol (5-3-2): Joan Garcia; Carlos Romero, Brian Olivan, Leandro Cabrera, Kumbulla, Omar El Hilali; Jofre Carreras, Kral, Alvaro Aguado; Javi Puado, Veliz.

Pelatih: Manolo Gonzalez.

Head to head

15/05/23 Espanyol 2-4 Barcelona (La Liga)
31/12/22 Barcelona 1-1 Espanyol (La Liga)
14/02/22 Espanyol 2-2 Barcelona (La Liga)
21/11/21 Barcelona 1-0 Espanyol (La Liga)
09/07/20 Barcelona 1-0 Espanyol (La Liga)

Prediksi BolaSkor

Barcelona 2-0 Espanyol

Barcelona Espanyol Breaking News LaLiga
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.874

Berita Terkait

Liga Indonesia
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Persija ingin mengalahkan PSIM di momen spesial. Hari ulang tahun klub ke 97 dan momen kembali bermain di Jakarta.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Inggris
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Liverpool dikabarkan memberi ultimatum keras kepada Arne Slot usai kekalahan memalukan dari PSV. Dua laga ke depan jadi penentu masa depan sang pelatih!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Berita
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina
Bukan pemain Argentina! Inilah sosok yang paling sering bermain bersama Lionel Messi sepanjang kariernya. Angkanya bikin tercengang!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina
Timnas
Mantan Asisten Ragu Giovanni van Bronckhorst Mau Terima Pinangan PSSI
Mantan asisten mengomentari kabar Giovanni van Bronckhorst yang disebut menjadi kandidat pelatih Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Mantan Asisten Ragu Giovanni van Bronckhorst Mau Terima Pinangan PSSI
Liga Indonesia
Persib Sudah Tatap Laga Melawan Bangkok United Usai Dikalahkan Lion City
Bojan Hodak mengaku mendapatkan kabar bagus meski timnya dikalahkan Lion City Sailors FC.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 November 2025
Persib Sudah Tatap Laga Melawan Bangkok United Usai Dikalahkan Lion City
Italia
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Mike Maignan Gabung Inter Milan
Fabrizio Romano akhirnya angkat suara soal isu Mike Maignan bakal gabung Inter Milan. Benarkah sang kiper sudah didekati Nerazzurri? Ini fakta sebenarnya yang bikin heboh!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Mike Maignan Gabung Inter Milan
Bulu Tangkis
Cerita Pengalaman Raymond/Joaquin Kalahkan Sang Idola di Final Australia Open 2025
Raymond Indra/Nikolaus Joaquin menceritakan kisahnya saat menumbangkan Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri di final Australia Open 2025.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 November 2025
Cerita Pengalaman Raymond/Joaquin Kalahkan Sang Idola di Final Australia Open 2025
Liga Indonesia
Bojan Hodak Murka, Bakal Coret Beberapa Pemain Persib Usai Kalah dari Lion City, Siapa Saja Dia?
Bojan Hodak kesal saat Persib Bandung harus kalah dari Lion City Sailors FC di Singapura.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 November 2025
Bojan Hodak Murka, Bakal Coret Beberapa Pemain Persib Usai Kalah dari Lion City, Siapa Saja Dia?
Liga Champions
Mencadangkan Mohamed Salah Jadi Cara Arne Slot Bebas dari Ancaman Pemecatan
Dietmar Hamann beri saran mengejutkan untuk Arne Slot setelah Liverpool terpuruk. Mohamed Salah disebut jadi masalah utama. Benarkah?
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Mencadangkan Mohamed Salah Jadi Cara Arne Slot Bebas dari Ancaman Pemecatan
Liga Champions
Ingin Balas Dendam, Harry Kane Tunggu Arsenal di Babak Gugur
Harry Kane murka setelah Bayern Munchen tumbang dari Arsenal. Sang bomber menegaskan ingin bertemu kembali di babak gugur demi balas dendam besar!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Ingin Balas Dendam, Harry Kane Tunggu Arsenal di Babak Gugur
Bagikan