Prediksi Atalanta Vs Liverpool: Berebut Puncak Klasemen

Ini menjadi pertemuan pertama kedua tim di laga resmi sepanjang sejarah.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Selasa, 03 November 2020
Prediksi Atalanta Vs Liverpool: Berebut Puncak Klasemen
Atalanta vs Liverpool (BolaSkor.com)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Duel seru akan terjadi pada matchday ketiga grup D Liga Champions 2020-2021. Liverpool dan Atalanta akan saling bunuh untuk berebut puncak klasemen di Stadion Atleti Azzurri d'Italia, Rabu (4/11), pukul 03.00 dini hari WIB.

Secara nama besar dan tradisi, tentu Liverpool berada jauh di atas Atalanta. Namun jika melihat performa kedua tim selama dua musim terakhir, laga ini diprediksi berlangsung sengit.

Atalanta memang menjelma menjadi salah satu kuda hitam yang cukup disegani di Liga Champions. Musim lalu tim asuhan Gian Piero Gasperini tersebut mampu melaju hingga perempat final.

Baca Juga:

Respek Tinggi Jurgen Klopp untuk Atalanta

Prediksi Real Madrid Vs Inter Milan: Kedua Tim Sama-sama Mencari Momentum Kebangkitan

Inter Milan Masih Tanpa Romelu Lukaku saat Sambangi Markas Real Madrid

Atalanta

Performa Atalanta nampak tetap konsisten di awal musim ini. Nerazzurri tetap mampu bersaing di papan atas klasemen Serie A.

Hal tak jauh berbeda juga mereka lakukan di ajang Liga Champions. Dari dua laga yang sudah dilalui, Atalanta belum pernah kalah dengan mencatatkan satu kemenangan dan satu kali imbang.

Atalanta kini hanya terpaut dua poin dari Liverpool yang memuncaki klasemen sementara grup D. Itu artinya, kemenangan akan membuat wakil Italia tersebut menggeser singgasana The Reds.

Liverpool

Mengalahkan Liverpool bukan hal yang mustahil dilakukan Atalanta saat ini. Kondisi sang lawan yang tengah mengalami krisis bek tengah harus dimanfaatkan semaksimal mungkin.

Lini pertahanan Liverpool memang terancam rapuh karena Virgil van Dijk dan Fabinho dipastikan absen. Sementara kondisi Joel Matip juga masih meragukan.

Kondisi tersebut tentu bisa menjadi makanan empuk untuk lini depan Atalanta yang tampil cukup tajam. Dari dua laga, Papu Gomez dan kawan-kawan sudah mengoleksi enam gol atau rata-rata tiga gol per pertandingan.

Laga nanti juga akan menjadi kali pertama kedua tim bertemu di laga resmi. Fakta tersebut semakin membuat hasil akhir sulit diprediksi.


Prakiraan susunan pemain

Atalanta (3-4-2-1): Marco Sportiello; Rafael Toloi, Cristian Romero, Berat Djimsiti; Hans Hateboer, Remo Freuler, Mario Pasalic, Robin Gosens; Josip Ilicic, Alejandro Gomez; Duvan Zapata.

Pelatih: Gian Piero Gasperini.

Liverpool (4-3-3): Alisson; Trent Alexander-Arnold, Rhys Williams, Joe Gomez, Andrew Robertson; Xherdan Shaqiri, Henderson, James Milner; Mohamed Salah, Roberto Firmino, Diogo Jota.

Pelatih: Jurgen Klopp.


Prediksi BolaSkor.com

Atalanta 50-50 Liverpool

Liga Champions Atalanta Liverpool Prediksi Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Liga Indonesia
Bikin Madura United Mati Kutu, Persija Awali Putaran Kedua dengan Meyakinkan
Persija mengalahkan Madura United 2-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (23/1). Dua gol Macan Kemayoran dilesakkan dari titik putih.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Bikin Madura United Mati Kutu, Persija Awali Putaran Kedua dengan Meyakinkan
Liga Indonesia
Dikenal Pemain Serbabisa, Shayne Pattynama Bisa Bantu Persija
Shayne Pattynama adalah pemain serbabisa yang dapat bermain sebagai bek kiri, sayap kiri, hingga gelandang bertahan.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Dikenal Pemain Serbabisa, Shayne Pattynama Bisa Bantu Persija
Liga Indonesia
Penilaian Mauricio Souza soal Debut Alaeddine dan Fajar bersama Persija Jakarta
Fajar Fathurrahman dan Alaeddine Ajaraie mencatatkan debut untuk Persija Jakarta. Keduanya main di babak kedua saat Persija menjamu Madura United, Jumat (23/1).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Penilaian Mauricio Souza soal Debut Alaeddine dan Fajar bersama Persija Jakarta
Bulu Tangkis
Hasil Indonesia Masters 2026: 6 Wakil Indonesia Amankan Tempat di Semifinal
Satu tiket ke partai puncak Indonesia Masters 2026 sudah diamankan oleh wakil tuan rumah di sektor ganda putra.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
Hasil Indonesia Masters 2026: 6 Wakil Indonesia Amankan Tempat di Semifinal
Hasil akhir
Hasil Serie A: Sempat Tertinggal Dua Gol, Inter Milan Hajar Pisa 6-2
Inter Milan makin mantab di puncak klasemen Serie A setelah mencatat kemenangan telak 6-2 atas Pisa di Giuseppe Meazza, Sabtu (24/1).
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
Hasil Serie A: Sempat Tertinggal Dua Gol, Inter Milan Hajar Pisa 6-2
Berita
Mills Jalin Kolaborasi Strategis dengan Shin Tae-yong Academy
Mills resmi menjalin kerja sama dengan Shin Tae-yong Academy. Kerja sama ini berdurasi satu tahun.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Mills Jalin Kolaborasi Strategis dengan Shin Tae-yong Academy
Inggris
Serius, Tottenham Hotspur Negosiasi untuk Full-back Liverpool, Andy Robertson
Menjelang deadline bursa transfer musim dingin 2026, Tottenham Hotspur berusaha merekrut bek kiri Liverpool, Andy Robertson.
Arief Hadi - Jumat, 23 Januari 2026
Serius, Tottenham Hotspur Negosiasi untuk Full-back Liverpool, Andy Robertson
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Kalahkan Madura United 2-0 di GBK
Dua gol kemenangan Persija dicetak melalui tendangan penalti.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 23 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Kalahkan Madura United 2-0 di GBK
Timnas
Pemain Diaspora Timnas Indonesia Banjiri Super League, John Herdman Beri Dukungan
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, mendukung para pemain diaspora jika melanjutkan kariernya di Super League.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Pemain Diaspora Timnas Indonesia Banjiri Super League, John Herdman Beri Dukungan
Inggris
Berada di Jalur Quadruple, Arsenal Bisa Lalui Pencapaian Manchester United-nya Sir Alex Ferguson
Pandit sepak bola, Jamie Carragher, dukung Arsenal untuk mengukir sejarah musim ini dan melalui pencapaian Manchester United era Sir Alex Ferguson.
Arief Hadi - Jumat, 23 Januari 2026
Berada di Jalur Quadruple, Arsenal Bisa Lalui Pencapaian Manchester United-nya Sir Alex Ferguson
Bagikan