Prediksi AC Milan Vs Manchester United: Berharap Magis San Siro

AC Milan akan menjamu Manchester United pada pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Europa 2020-2021.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Kamis, 18 Maret 2021
Prediksi AC Milan Vs Manchester United: Berharap Magis San Siro
Milan Vs MU (BolaSkor/Aji Wandi)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - AC Milan akan menjamu Manchester United pada pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Europa 2020-2021, di Stadion San Siro, Jumat (19/3) dini hari WIB. Milan punya catatan apik ketika melawan Man United di San Siro.

AC Milan punya modal bagus setelah menahan Manchester United 1-1 pada pertemuan pertama. Gol Simon Kjaer jelang akhir pertandingan membuat Milan berada dalam posisi yang bagus soal agresivitas gol tandang.

Kabar baik lainnya untuk Milan adalah kembalinya sang striker, Zlatan Ibrahimovic. Meski masih diragukan apakah bisa tampil sejak menit pertama, tetapi Ibra siap menghadapi mantan klubnya.

Baca juga:

5 Catatan Pertandingan Manchester United ketika Mentas di Italia

5 Pemain yang Pernah Memperkuat Milan dan MU

Alasan Konyol Harry Maguire Usai Gagal Bobol Gawang Milan

AC Milan

Menilik statistik, Milan punya catatan bagus ketika menghadapi Setan Merah di San Siro. Dari lima laga terakhir, empat di antaranya berakhir dengan kemenangan. Kekalahan terakhir Milan terjadi pada Februari 2010 ketika Wayne Rooney mencetak dua gol untuk tim tamu.

Beralih ke tim tamu, Manchester United dilaporkan akan kembali diperkuat pemain inti yang sebelumnya tidak bisa tampil. Kembalinya mereka membuat Ole Gunnar Solskjaer lebih leluasa meracik taktik.

"Soal cedera, saya berharap kami punya empat atau lima pemain yang kembali sebelum pertandingan melawan Milan," ulas Ole Gunnar Solskjaer.

"Kemungkinan besar Edinson Cavani dan Anthony Martial akan fit. Kemudian, Donny van de Beek plus Paul Pogba akan ikut dalam perjalanan ke Milan. Selain itu, David de Gea kembali dari isolasi."

Manchester United

Dengan formasi yang hampir mirip yakni 4-2-3-1, pertarungan di lini kedua menjadi kunci. Hakan Calhanoglu akan beradu kreativitas melawan Bruno Fernandes.

Kekuatan yang relatif berimbang juga membuat kedua klub harus pandai mencari celah mencetak gol. Memanfaatkan bola mati bisa menjadi jalan yang bisa ditempuh.

Prakiraan susunan pemain:

AC Milan (4-2-3-1): Gianluigi Donnarumma; Hernandez, Kjaer, Tomori, Calabria; Kessie, Meite; Krunic, Calhanoglu, Saelemaekers; Ibrahimovic.

Pelatih: Stefano Pioli.

Manchester United (4-2-3-1): Dean Henderson; Shaw, Maguire, Bailly, Wan-Bissaka; Fred, McTominay; Rashford, Fernandes, Greenwood; Martial.

Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer.

Head to head

12-03-2021 Manchester United 1-1 Milan (Liga Europa)
11-03-2010 Manchester United 4-0 Milan (Liga Champions)
17-02-2010 Milan 2-3 Manchester United (Liga Champions)
03-05-2007 Milan 3-0 Manchester United (Liga Champions)
25-04-2007 Manchester United 3-2 Milan (Liga Champions)

Prediksi BolaSkor

AC Milan 2-1 Manchester United

AC Milan Manchester United Breaking News Liga Europa
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.197

Berita Terkait

Italia
Bukan AC Milan, Jean-Philippe Mateta Merapat ke Juventus
Jean-Philippe Mateta jadi incaran AC Milan dan Juventus. Namun, Si Nyonya Tua dikabarkan lebih unggul dalam perburuan striker Crystal Palace tersebut. Simak kabar transfer terbarunya di sini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Bukan AC Milan, Jean-Philippe Mateta Merapat ke Juventus
Inggris
Marc Guehi Bergabung, Manchester City Bisa Bikin Tim Bertabur Bintang dari Pemain yang Baru Direkrut
Manchester City dikabarkan semakin dekat mendatangkan Marc Guehi. Jika terealisasi, The Citizens bisa menyusun starting XI bertabur bintang dari para pemain yang direkrut dalam setahun terakhir. Simak ulasan lengkapnya!
Johan Kristiandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Marc Guehi Bergabung, Manchester City Bisa Bikin Tim Bertabur Bintang dari Pemain yang Baru Direkrut
Italia
Breaking News: Presiden Fiorentina, Rocco Commisso Meninggal pada Usia 76 Tahun
Kabar duka datang dari Italia. Presiden dan pemilik Fiorentina, Rocco Commisso, meninggal dunia pada usia 76 tahun setelah menjalani perawatan medis panjang. Simak pernyataan resmi klub dan perjalanan Commisso bersama La Viola.
Johan Kristiandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Breaking News: Presiden Fiorentina, Rocco Commisso Meninggal pada Usia 76 Tahun
Prediksi
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Levante: Momentum Kebangkitan
Real Madrid bertekad bangkit saat menjamu Levante di Santiago Bernabéu. Simak prediksi skor, statistik pertemuan, kondisi tim, dan peluang kemenangan Los Blancos di LaLiga.
Johan Kristiandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Levante: Momentum Kebangkitan
Bulu Tangkis
Hasil India Open 2026: Jojo Melangkah Lebih Jauh, Putri KW Terhenti
Jonatan Christie akan hadapi lawan tangguh di semifinal India Open 2026.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 17 Januari 2026
Hasil India Open 2026: Jojo Melangkah Lebih Jauh, Putri KW Terhenti
Lainnya
Peran CdM Bayu Priawan Sangat Krusial dalam Persembahan 91 Emas Indonesia di SEA Games 2025
Peran CdM tidak bersifat seremonial semata, melainkan mencakup fungsi manajerial, koordinatif, hingga pengambilan keputusan strategis di lapangan.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 17 Januari 2026
Peran CdM Bayu Priawan Sangat Krusial dalam Persembahan 91 Emas Indonesia di SEA Games 2025
Lainnya
Hadapi Electric, Bandung bjb Tandamata Siapkan Banyak Opsi Racikan Strategi Sang Pelatih
Saksikan, pertandingan Bandung bjb Tandamata melawan Jakarta Electric PLN hari ini.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 17 Januari 2026
Hadapi Electric, Bandung bjb Tandamata Siapkan Banyak Opsi Racikan Strategi Sang Pelatih
Prediksi
Prediksi dan Statistik Udinese vs Inter Milan: Pantang Ulangi Kesalahan Serupa
Inter Milan wajib bangkit saat bertandang ke markas Udinese demi menjaga jarak di puncak klasemen Serie A. Simak prediksi skor, statistik, dan kondisi tim jelang laga ini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Udinese vs Inter Milan: Pantang Ulangi Kesalahan Serupa
Lainnya
Kalahkan Falcons 3-0, Bekal bagi Bandung bjb Tandamata untuk Hadapi Jakarta Electric
Bandung bjb Tandamata kembali bertengger di urutan tiga tim teratas klasemen sementara kelompok putri.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 17 Januari 2026
Kalahkan Falcons 3-0, Bekal bagi Bandung bjb Tandamata untuk Hadapi Jakarta Electric
Prediksi
Prediksi dan Statistik Nottingham Forest vs Arsenal: Peluang Memperlebar Jarak
Arsenal berpeluang memperlebar jarak di puncak klasemen saat bertandang ke markas Nottingham Forest. Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan potensi hasil laga Premier League ini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Nottingham Forest vs Arsenal: Peluang Memperlebar Jarak
Bagikan