Polemik Pelatih Timnas Inggris, FA Tunggu Keputusan Gareth Southgate
BolaSkor.com - Kursi pelatih Timnas Inggris terancam lowong usai gelaran Piala Dunia 2022. Gareth Southgate belum tentu melanjutkan tugasnya meski masih terikat kontrak hingga 2024 mendatang.
Inggris kembali gagal mewujudkan ambisinya untuk menjuarai Piala Dunia. Pada turnamen yang berlangsung di Qatar, langkah The Three Lions terhenti di perempat final.
Kegagalan itu nyatanya tak membuat FA berniat memecat Southgate. Sebaliknya, mereka berharap sang juru taktik masih berkomitmen dengan kontrak yang telah ditandatangani, November tahun lalu.
Baca Juga:
Piala Dunia 2022: Kutukan Perempat Final Ancam Posisi Gareth Southgate
Inggris Bukan 'Football Is Coming Home', tetapi 'Cat Coming Home'
Harry Maguire Diharapkan Ulangi Performa dengan Timnas Inggris di Manchester United
Southgate kini tengah menjalani liburan. Ia membutuhkan waktu untuk berpikir jernih sebelum mengambil keputusan.
Namun menurut Daily Mail, FA tidak mau menunggu terlalu lama. Southgate diminta sudah mengambil keputusan paling lambat awal tahun depan.
Bukan tanpa alasan FA bersikap seperti itu. Kualifikasi Piala Eropa 2024 sudah menanti di depan mata.
Situasinya akan menjadi rumit andai Southgate memilih meninggalkan jabatannya. FA akan dipusingkan dengan mencari sosok pengganti yang tepat.
FA didesak untuk menunjuk pelatih asli Inggris andai Southgate pergi. Masalahnya, tidak banyak juru taktik dengan syarat tersebut yang tersedia.
Eddie Howe dan Graham Potter digadang-gadang sebagai pengganti yang sepadan untuk Southgate. Namun keduanya masih terikat kontrak dengan Newcastle United dan Chelsea.
6.514
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal