Polemik Keputusan Komdis PSSI di Laga Mitra Kukar Vs BFC
BolaSkor.com - Polemik terjadi di sepak bola nasional usai Komisi Disiplin mengeluarkan hasil keputusan sidang melalui surat dengan nomor 116/L1/SK/KD-PSSI/X/2017. Di mana, Mitra Kukar dinyatakan kalah dari Bhayangkara FC dengan skor 0-3. Padahal saat itu, salah satu pertandingan pekan ke-33 Liga 1 tersebut berakhir dengan skor imbang 1-1 di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Kalimantan Timur, 03 November lalu.
Pasalnya, Komdis PSSI menganggap Mitra Kukar menyalahi aturan dengan memainkan pemain tidak sah, yakni Mohamed Sissoko. Seperti diketahui, mantan pemain Liverpool tersebut tidak boleh bermain karena sanksi Komdis PSSI sebelumnya.
Hasil ini jelas membuat Bhayangkara FC mendapat tiga poin. Alhasil, The Guardian berada di puncak klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 65 poin, atau unggul head to head dari Bali United FC di posisi kedua. Hal itu bisa dilihat di situs resmi Liga 1.
Anak-anak Simon McMenemy jelas mendapat untung dari sanksi Komdis PSSI. Bhayangkara FC lebih berpeluang menjadi juara Liga 1, karena masih menyimpan dua pertandingan sisa, yakni menghadapi tuan rumah Madura United FC (08/11/17) dan Persija Jakarta (08/11/17). Sedangkan Bali United hanya menyisakan satu laga melawan Persegres Gresik United (12/11/17).
Jika Bhayangkara FC berhasil mengalahkan Madura United, maka The Guardian dipastikan menjadi juara Liga 1. Sebab, biarpun Bhayangkara FC kalah dari Persija dan Bali United menang atas Gresik United, The Guardian unggul head to head.
Di satu sisi, keputusan ini jelas merugikan Mitra Kukar. Tim Naga Mekes memberikan informasi bahwa Sissoko memang tidak masuk ke dalam Nota Larangan Bermain (NLB) yang dikeluarkan operator Liga 1, PT Liga Indonesia Baru (LIB) sebelum pertandingan melawan Bhayangkara FC.
Kini, Mitra Kukar merasa berang. Tim Naga Mekes tengah menggelar rapat darurat atas keputusan Komdis PSSI.
Tak hanya Mitra Kukar, keputusan ini terasa mendadak di tengah hangatnya persaingan gelar juara Liga 1. Bali United dan Madura United jelas saja mengalami kerugian, karena peluang mereka sedikit mengecil.
Tengku Sufiyanto
17.870
Berita Terkait
Komdis PSSI Minta Pelaku Tendangan Kung fu di Liga 4 Dihukum Berat oleh Asprov Jatim
Ryo Matsumura Disanksi 4 Laga, Persija Ajukan Banding
Pesta Gol di SUGBK, Persija Sempat Terkejut dengan Perubahan Gaya Main Bhayangkara FC
Hasil Super League 2025/2026: Persija Pesta Gol ke Gawang Bhayangkara FC di SUGBK
Link Streaming Persija Jakarta vs Bhayangkara Presisi Lampung FC, Live Sebentar Lagi
Persija Tak Didampingi Pelatih Mauricio Souza Bukan Keuntungan bagi Bhayangkara FC
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026, Persija Jakarta vs Bhayangkara FC, Senin 29 Desember
Sanksi Fabio Calonego Tak Berlaku Lawan Bhayangkara FC, Ryo Matsumura Harus Absen
Disalip Persib, Persija Bertekad Bangkit di 2 Laga Kandang Usai Takluk dari Semen Padang
Seharusnya Persib Bisa Cetak Gol Lebih Banyak ke Gawang Bhayangkara FC