Pilihan Utama di Timnas U-20, Kakang Rudianto Dapat Masukan dari Luis Milla
BolaSkor.com - Bek Persib Bandung, Kakang Rudianto menjadi pilihan utama di tim nasional Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2023.
Terbukti, bek bernomor punggung 5 ini selalu bermain sebagai starter. Baik saat melawan Irak, Suriah maupun di pertandingan terakhir melawan Uzbekistan.
Kakang Rudianto bersyukur dengan kepercayaan yang telah diberikan oleh pelatih Shin Tae-yong. Sehingga ia bisa terus membela timnas Indonesia di Piala Asia U-20 2023.
"Alhamdulillah saya selalu jadi pilihan utama. Saya dapat kepercayaan dari coach Shin, karena ini juga tak lepas dari kedatangan Luis Milla ke Bandung," ungkap Kakang Rudianto, Rabu (8/3).
Baca Juga:
Timnas Indonesia U-20 Gagal ke Perempat Final Piala Asia, Muhammad Ferarri Petik Sisi Positif
Poin Sama dengan Timnas Indonesia U-20, Irak Melaju Menemani Uzbekistan
Kakang mengaku mendapatkan masukan yang berharga dari pelatih Persib, Luis Milla sebelum membela timnas Indonesia U-20. Terutama mengenai kekurangan.
"Sebelum bergabung (timnas), saya di Persib sudah dikoreksi kelemahan-kelemahan saya di sektor belakang. Maka ketika saya bergabung bersama timnas U-20, saya terapkan apa yang coach Luis Milla udah kasih tau ke saya."
"Di sini juga saya mempelajari arahan dan ajaran coach Shin untuk menjadi lebih baik," katanya.
Kakang mengaku bangga bisa dilatih oleh dua pelatih berkualitas. Baik itu Shin Tae-yong maupun Luis Milla.
"Saya merasa cukup bangga bisa dilatih sama dua pelatih yang sangat bagus menurut saya, menurut semua orang ya bahkan, dua pelatih ini sangat bagus dan baik dalam memegang tim," bebernya.
Namun, perjalanan timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2023 harus terhenti. Garuda Nusantara tersingkir di fase grup setelah mengantongi empat poin hasil dari satu kemenangan, satu imbang dan satu kali kekalahan.
Timnas Indonesia U-20 kalah head to head dari Irak sehingga tim asuhan Shin Tae-yong ini harus finish di peringkat tiga klasemen akhir Grup A. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Hasil Drawing dan Bagan Play-off 16 Besar Liga Champions: Real Madrid Kembali Menghadapi Benfica
NOC Indonesia Yakin Kepemimpinan Sheikh Joaan Al Thani Perkuat Posisi Asia di Panggung Olahraga Dunia
AC Milan Gigit Jari, Leon Goretzka Lebih Pilih Gabung Atletico Madrid
Hasil Super League 2025/2026: Shayne Pattynama Debut, Persija Tempel Persib Usai Bungkam Persita
Ada Udang di Balik Batu, Real Madrid Putuskan Puasa Belanja Pemain pada Tengah Musim Ini
Erick Thohir Ungkap Ajakan Uji Coba untuk Timnas Indonesia dari Negara Asia Timur
Ivan Perisic Sulit Digapai, Inter Milan Beralih ke Jebolan Akademi Arsenal
Sandy Walsh Terkejut Ditinggal Shayne Pattynama ke Persija Jakarta
Liverpool Krisis Bek Kanan, Arne Slot Tidak Mau Panik Belanja Pemain
Link Streaming Super League Persita Tangerang vs Persija Jakarta, Jumat 30 Januari 2026