Piala Sudirman 2019: Anthony Sesali Kekalahan dari Kento Momota
BolaSkor.com - Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, masih menyesali kekalahannya dari Kento Momota pada semifinal Piala Sudirman 2019, Sabtu (25/5). Anthony kalah dengan skor 17-21 dan 19-21.
Padahal, Anthony memiliki kesempatan untuk menang. Beberapa kali juara China Open 2018 itu berhasil membuat Kento keteteran.
Namun, Anthony juga banyak melakukan kesalahan yang berujung poin untuk Kento. Kekalahan Anthony juga membuat Indonesia tertinggal 1-2 dari Jepang.
Baca Juga:
Gregoria: Permainan Saya Tak Sesuai Harapan
Semifinal Piala Sudirman 2019: Anthony Takluk, Jepang Berbalik Unggul
"Sebelum di poin kritis, dia banyak main reli dan ngasih saya kesempatan untuk menyerang. Di gim kedua 18-18, dia dapat lucky ball, sama-sama tegang pasti. Agak nyesal sih, sebenarnya masih bisa," ujar Anthony.
"Pasti menyesal, dapat kesempatan smash, bola-bola yang nggak mati sendiri, harusnya masuk dulu. Di situ saja sih, harus belajar lagi," sambungnya.
Indonesia pada akhirnya harus tersingkir pada semifinal Piala Sudirman 2019 setelah kalah 1-3 dari Jepang. Greysia Polii/Apriyani Rahayu yang tampil setelah Anthony juga gagal memersembahkan kemenangan.*
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Portsmouth vs Arsenal pada Minggu (11/1), Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Fiorentina vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta