Gregoria: Permainan Saya Tak Sesuai Harapan
BolaSkor.com - Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, mengakui permainannya tak sesuai harapan saat menghadapi Akane Yamaguchi pada semifinal Piala Sudirman 2019, Sabtu (25/5). Gregoria Kalah dengan skor 21-13 dan 21-13 dari Akane.
Kekalahan ini membuat Jepang menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Sebelumnya, Indonesia unggul lebih dulu berkat Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon.
Sepanjang pertandingan, Gregoria tak bisa berbuat banyak. Pebulu tangkis yang akrab disapa Jorji itu tidak bisa membalas permainan Akane.
Baca Juga:
Semifinal Piala Sudirman 2019: Kevin/Marcus Curi Poin Pertama untuk Indonesia
Semifinal Piala Sudirman 2019: Perkiraan Komposisi Pemain Indonesia yang Turun lawan Jepang
"Di gim pertama saya kalah start, mungkin dari pertemuan terakhir kami (di New Zealand Open 2019), dia sudah tahu cara untuk melawan saya bagaimana. Dari saya juga nggak ada perubahan, kesalahannya nggak jauh beda sama pertemuan terakhir. Kelihatan banget saya nggak tahan sama reli-relinya dia. Tadi jujur jauh banget permainannya dari yang saya harapkan, kelihatan banget fight di lapangannya ada-nggak ada," jelas Gregoria.
Gregoria pernah mengalahkan Akane dalam di pertandingan beregu Asian Games 2018. Ia mengatakan bahwa tak banyak perubahan dalam permainan Yamaguchi, namun kali ini Akane lebih mempercepat tempo permainan.
"Tidak banyak berbeda, lawan adalah pemain yang ulet, mau ngadu, di dua pertemuan terakhir dia lebih mempercepat tempo main. Waktu di Asian Games, dia mengikuti permainan saya. Harusnya kalau sedang tertekan, ada satu pukulan yang bisa bikin clear semua, jadi reli lagi, pengembalian saya pun mentah. Mungkin kalau nggak mentah, bisa menyulitkan dia," tutur Gregoria.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Link Streaming Polandia vs Belanda, Sabtu 15 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Luksemburg vs Jerman, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Angola vs Argentina, Live Sebentar Lagi
Saatnya Netizen Indonesia Bersatu, Link Vote Rizky Ridho di Puskas Award
Luka Modric Belum Pasti Perpanjang Kontrak di AC Milan
5 Peraturan Siaran Premier League di Korea Utara: Kim Jong-un Perintahkan Pertandingan Diedit
Pep Guardiola Pertimbangan Angkat Kaki, Manchester City Pantau Tiga Calon Pengganti
Link Streaming Luksemburg vs Jerman, Sabtu 15 November 2025
Inginkan Penyerang AC Milan, Arsenal Siap Korbankan Gabriel Martinelli
Carlo Ancelotti Bantah Telah Sarankan Endrick Tinggalkan Real Madrid demi Amankan Tempat di Skuad Brasil