Piala Presiden: Dua Gol Kontroversi, Persija Jakarta Kalah dari Kalteng Putra dan Tersingkir

Persija Jakarta takluk lewat babak tendangan penalti 3-4 usai bermain 1-1 di waktu normal.
Frengky AruanFrengky Aruan - Kamis, 28 Maret 2019
Piala Presiden: Dua Gol Kontroversi, Persija Jakarta Kalah dari Kalteng Putra dan Tersingkir
Logo Piala Presiden. (Istimewa)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Persija Jakarta tersingkir dari Piala Presiden 2019. Kepastian ini diperoleh setelah menerima kekalahan dari Kalteng Putra lewat babak tendangan penalti 3-4 usai skor 1-1 bertahan dalam babak delapan besar di Stadion Patriot, Kamis (28/3).

Persija membuka laga dengan tampil menyerang. Riko Simanjuntak diandalkan untuk menciptakan peluang. Sementara itu, Kalteng Putra beberapa kali memberi perlawanan.

Macan Kemayoran nyaris mencetak gol setelah bola tendangan pada menit ke-26 mengarah ke gawang. Pada menit yang sama, Shahar Ginanjar menghalau bola tembakan Ferinando Pahabol.

Persija mencoba lagi melalui Bruno Matos pada menit ke-35. Namun bola yang mengarah ke gawang diblok. Percobaan Persija kembali gagal tiga menit berselang.

Persija terus mencari gol. Dua menit babak kedua berjalan, Riko Simanjuntak melepaskan tembakan namun bola diamankan.

Baca Juga:

Arema FC Kejar Kemenangan dalam Waktu Normal Meladeni Bhayangkara FC

Persebaya Harus Juara Piala Presiden 2019 bagi Winger-nya

Persija tertinggal setelah wasit Thoriq Alkatiri mengesahkan gol Kalteng Putra pada menit ke-56. Gol Kalteng Putra kontroversi lantaran tampak dibuat Patrich Wanggai dengan tangan.

Skuat Macan Kemayoran sempat memprotes dan menepi, sebelum melanjutkan pertandingan. Pada menit ke-63, Bruno Matos melakukan percobaan namun bola sepakannya menyamping, pun pada menit ke-67.

Persija menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-77 setelah Thoriq Alkatiri mengesahkan gol. Bruno Matos sudah berada dalam posisi offside ketika menerima bola, sebelum menembak ke gawang Kalteng Putra.

Bruno Matos hampir menjebol gawang Kalteng Putra lagi dua menit berselang melalui sundulan. Sementara bola sepakan percobaan Heri Susanto tipis menyamping pada menit ke-82.

Persija bermain dengan pemain lebih banyak setelah Dadang Apridianto menerima kartu merah. Dadang mengangkat kaki terlalu tinggi dan mengenai dada Ismed Sofyan pada menit ke-91.

Skor 1-1 tidak berubah hingga tujuh menit waktu tambahan berakhir, sehingga hasil laga ditentukan melalui babak tendangan penalti.

Hanya tiga penendang Persija yang berhasil yakni Ismed Sofyan, Rohit Chand, Ryuji Utomo. Sementara Fitra Ridwan, Bruno Matos tak mampu menjebol gawang Kalteng Putra. Adapun empat pemain Kalteng Putra sukses memasukkan bola yaitu Ferinando Pahabol, OK John, Rizky Dwi, Diogo Campos dan hanya I Gede Sukadana yang gagal.

Persija kalah dalam babak penalti dengan skor 3-4 sehingga peluang mempertahankan gelar juara tertutup. Adapun Kalteng Putra melaju dan akan menghadapi pemenang laga Bhayangkara FC kontra Arema FC di semifinal Piala Presiden 2019.

Susunan Pemain

Persija Jakarta: Shahar Ginanjar (GK), Ismed Sofyan (C), Maman Abdurrahman, Steven Paulle, Dany Saputra, Rohit Chand, Bruno Matos, Ramdani Lestaluhu, Riko Simanjuntak, Silvio Escobar, Heri Susanto

Kalteng Putra: Dimas Galih (GK), OK John, Rafael Bonfim, Wasyiat Hasbullah, I Gede Sukadana (C), Rizky Dwi Febrianto, Yu Hyun-koo, Antoni Putro Nugroho, Diogo Campos, Patrich Wanggai, Ferinando Pahabol

Persija jakarta Kalteng Putra FC Piala Presiden Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Prediksi
Prediksi dan Statistik Spanyol vs Turki: Tim Tamu Berharap Keajaiban
Spanyol hanya perlu menghindari kekalahan telak untuk mengamankan tiket langsung ke Piala Dunia 2026.
Yusuf Abdillah - Selasa, 18 November 2025
Prediksi dan Statistik Spanyol vs Turki: Tim Tamu Berharap Keajaiban
Hasil akhir
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Menang Besar, Jerman dan Belanda Raih Tiket Langsung
Belanda dan Jerman memastikan diri lolos ke Piala Dunia 2026 setelah mencatatkkan kemenangan besar pada laga terakhir Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa.
Yusuf Abdillah - Selasa, 18 November 2025
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Menang Besar, Jerman dan Belanda Raih Tiket Langsung
Lainnya
Indonesia Jadi Tuan Rumah Asian Champions League 2025, Bukti Keseriusan FSMI Kembangkan Minifootball di Tanah Air
Ini menjadi bukti keseriusan FSMI kembangkan Minifootball di Tanah Air, untuk semakin banyak dimainkan.
Tengku Sufiyanto - Senin, 17 November 2025
Indonesia Jadi Tuan Rumah Asian Champions League 2025, Bukti Keseriusan FSMI Kembangkan Minifootball di Tanah Air
Liga Indonesia
Kena Denda Rp105 Juta, Persib Imbau Bobotoh Patuhi Regulasi
Denda tersebut didapatkan Persib Bandung imbas kehadiran Bobotoh saat menghadapi Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 1 November 2025.
Tengku Sufiyanto - Senin, 17 November 2025
Kena Denda Rp105 Juta, Persib Imbau Bobotoh Patuhi Regulasi
Timnas
Ada Rizky Ridho di Nomine, Kapan Pengumuman FIFA Puskas Award 2025?
Pemenang Puskas Award 2025 nanti ditentukan via 50 persen dari voting dan 50 persen penilaian juri-juri FIFA.
Tengku Sufiyanto - Senin, 17 November 2025
Ada Rizky Ridho di Nomine, Kapan Pengumuman FIFA Puskas Award 2025?
Liga Indonesia
Pelatih Persib Bojan Hodak Bertemu Modric dan Zlatko Dalic, Apa yang Dibicarakan?
Sebenarnya, Bojan Hodak tetap melatih Persib Bandung, atau jadi pelatih kepala Timnas Indonesia, atau justru ke Kroasia?
Tengku Sufiyanto - Senin, 17 November 2025
Pelatih Persib Bojan Hodak Bertemu Modric dan Zlatko Dalic, Apa yang Dibicarakan?
Lainnya
BRImo SIP Padel League 2025 Sukses Besar, ACDP Raih Gelar Juara Usai Comeback Dramatis
BRImo SIP Padel League 2025 rampung digelar. Turnamen ini mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak, termasuk dari Perkumpulan Besar Padel Indonesia.
Rizqi Ariandi - Senin, 17 November 2025
BRImo SIP Padel League 2025 Sukses Besar, ACDP Raih Gelar Juara Usai Comeback Dramatis
Timnas
Proses Pemilihan Pelatih Timnas Indonesia Masuki Tahap Akhir, Tunggu Pengumuman Erick Thohir
Keputusan mengenai pelatih baru Timnas Indonesia ada di tangan Komite Eksekutif PSSI. Ketum PSSI Erick Thohir akan mengumumkan pelatih baru Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Senin, 17 November 2025
Proses Pemilihan Pelatih Timnas Indonesia Masuki Tahap Akhir, Tunggu Pengumuman Erick Thohir
Timnas
Bojan Hodak Minta Penjelasan PSSI soal Rumornya Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Manajemen Persib Bandung membantah Bojan Hodak akan menjadi pelatih Timnas Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Senin, 17 November 2025
Bojan Hodak Minta Penjelasan PSSI soal Rumornya Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Lainnya
DRX Sportnet Hadirkan Padel Hub, Pencinta Padel Harus Rasakan Kemudahannya
DRX Sportnet, menghadirkan cara baru bagi masyarakat untuk menikmati olahraga digital lewat Gamification.
Tengku Sufiyanto - Senin, 17 November 2025
DRX Sportnet Hadirkan Padel Hub, Pencinta Padel Harus Rasakan Kemudahannya
Bagikan