Piala FA: Semifinal Keempat dalam Lima Musim buat Chelsea

Chelsea menang 2-0 saat menjamu Sheffield United pada perempat final Piala FA di Stadion Stamford Bridge.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Minggu, 21 Maret 2021
Piala FA: Semifinal Keempat dalam Lima Musim buat Chelsea
Selebrasi Chelsea (twitter/chelseafc)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Chelsea menang 2-0 saat menjamu Sheffield United pada perempat final Piala FA di Stadion Stamford Bridge, Minggu (21/3) malam WIB. Gol Chelsea lahir dari bunuh diri Oliver Norwood di menit ke-24 dan Hakim Ziyech di ujung laga.

Dengan hasil ini, Chelsea berhasil lolos ke semifinal Piala FA untuk keempat kalinya dalam lima tahun. Mereka hanya gagal ke semifinal pada musim 2018-19. Saat itu mereka terhenti di babak kelima usai kalah dari Manchester United.

Chelsea mengambil kendali permainan sejak peluit babak pertama ditiupkan wasit. Namun, upaya mereka terbilang alot karena kesulitan membuat tembakan ke gawang kubu tamu yang dijaga Aaron Ramsdale.

Baca Juga:

Nostalgia - Kontroversi Final Piala FA Khaki Cup, Dihelat sebelum Perang Dunia 1

Mulai Membusungkan Dada, Tuchel Sebut Lawan Takut Hadapi Chelsea

Chelsea Kembali Tak Keok, Thomas Tuchel Pecahkan Rekor Felipe Scolari

Beberapa kali gempuran Chelsea selalu gagal menembus ketatnya pertahanan Sheffield. Baru pada menit ke-24 Chelsea mampu membuat peluang emas yang berbuah gol.

Gol tercipta melalui skema sepak pojok yang mengarah kepada Ben Chilwell di luar kotak penalti. Bek sayap The Blues yang berdiri bebas itu langsung menembak bol dengan sepakan keras kaki kiri yang mendatar. Bola membentur kaki Oliver Norwood dan meluncur ke ke gawang.

Giroud dkk kian gencar mengurung pertahanan United. Akan tetapi, tak ada satupun yang menjadi ancaman lagi. Di sisi lain, The Blades sempat punya tiga peluang yang mengarah ke gawang Chelsea. Namun, upaya mereka selalu gagal berbuah gol sehingga skor 1-0 untuk keunggulan The Blues menjadi hasil pada babak pertama.

Di babak kedua, Chelsea kembali meneruskan dominasi mereka. Pada menit ke-47, The Blues mendapatkan peluang dari Christian Pulisic. Namun bola sepakannya masih bisa diselamatkan Ramsdale.

Chelsea mencoba bermain dengan ritme lebih cepat daripada di paruh pertama. Namun, pasukan Thomas Tuchel masih kesulitan menghadirkan ancaman di depan gawang Sheffield.

Menjelang satu jam laga berjalan, Sheffield berusaha melancarkan tekanan. Namun tak sekalipun mereka memaksa kiper Chelsea Kepa Arrizabalaga bekerja keras.

Pada menit ke-66, Sheffield mendapatkan peluang emas. Sayang, David McGoldrick yang sudah berdiri bebas di depan gawang gagal mengarahkan sundulannya setelah menerima umpan lambung John Lundstram. Bola melebar dari target.

Selang dua menit kemudian, Sheffield kembali mengancam. Kali ini bola sepakan keras Oliver McBurnie dari luar kotak penalti masih bisa dimentahkan oleh Kepa. Sheffield mulai mengambil alih kendali permainan.

Melihat pasukannya dalam posisi tertekan, Tuchel memutuskan memainkan Hakim Ziyech dan Kai Havertz pada menit 72. Meski begitu, The Blues masih kesulitan keluar dari tekanan.

Saat waktu normal tersisa lima menit, Chelsea mulai bisa menguasai bola di area lawan. Di pengujung laga, Chelsea memastikan tiket ke semifinal setelah Ziyech membobol gawang Sheffield lewat serangan balik. Laga berakhir 2-0 untuk Chelsea.


Susunan Pemain:

CHELSEA (4-2-3-1): Kepa Arrizabalaga; Kurt Zouma, Andreas Christensen (Azpilicueta 63), Ben Chilwell; Callum Hudson-Odoi (Havertz 72), Mateo Kovacic, Billy Gilmour (Ziyech 72), Emerson; Mason Mount, Christian Pulisic (Kante 82); Olivier Giroud (James 63)

SHEFFIELD UNITED (4-4-2): Aaron Ramsdale; George Baldock, Phil Jagielka, Enda Stevens, Ben Osborn; Jayden Bogle, John Lundstram, Oliver Norwood (Brewster 79), John Fleck; David McGoldrick, Oliver McBurnie (Burke 75)

Piala FA Chelsea Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.919

Berita Terkait

Prediksi
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Final Piala Super Spanyol memanas! Real Madrid dan Barcelona bentrok dalam El Clasico sarat balas dendam. Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan susunan pemain terkuat di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Chelsea tampil brutal di Piala FA! Debut pelatih anyar berakhir manis usai The Blues membantai Charlton 5-1. Simak gol, momen krusial, dan susunan pemain lengkapnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Liga Indonesia
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Penyerang asal Brasil itu sudah absen dalam tujuh pertandingan terakhir Persija di Super League 2025/2026
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Atas kedua hasil tersebut, final turnamen BWF Super 1000 itu dipastikan berjalan tanpa ada wakil Merah Putih yang bertanding.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Tim besutan Risco Herlambang itu bahkan langsung fokus hadapi Jakarta Popsivo Polwan, dalam lanjutan babak reguler putaran pertama seri Pontianak di GOR Terpadu Ahmad Yani, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Lolos ke Putaran Empat dengan Meyakinkan, Manchester City Menang 10-1 atas Exeter
Manchester City menunjukkan kekuatan mereka saat menang telak 10-1 atas Exeter City di Etihad Stadium pada putaran tiga Piala FA.
Arief Hadi - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Lolos ke Putaran Empat dengan Meyakinkan, Manchester City Menang 10-1 atas Exeter
Jadwal
Jadwal Live Streaming Piala FA Charlton Athletic vs Chelsea, Tayang pada Minggu (11/01) Pukul 03.00 WIB
Link live streaming serta jadwal siaran langsung putaran tiga Piala FA antara Charlton Athletic vs Chelsea di The Valley.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Piala FA Charlton Athletic vs Chelsea, Tayang pada Minggu (11/01) Pukul 03.00 WIB
Ragam
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Memiliki nilai sejarah kuat dan juga sisi prestisius sebagai salah satu turnamen tertua, Piala FA juga kerapkali menghadirkan fenomena 'Pembunuh Raksasa'.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bagikan