Piala Eropa 2020 - Swedia 1-2 Ukraina: Zhovto-Blakytni Tantang Inggris
BolaSkor.com - Ukraina secara dramatis lolos ke babak perempat final Piala Eropa 2020. Kepastian ini didapat usai mengalahkan Swedia dengan skor 2-1 lewat perpanjangan waktu, pada babak 16 besar Piala Eropa 2020 di Stadion Hampden Park, Glasgow, Skotlandia, Rabu (40/6) dini hari WIB.
Dalam laga tersebut, kedua tim saling jual beli serangan. Namun, Ukraina lebih efektif dalam memanfaatkan peluang.
Ukraina unggul melalui Oleksandr Zinchenko pada menit ke-27. Menerima bola umpan Andriy Yarmolenko, Zinchenko meneruskannya dengan sepakan kaki kiri.
Bola meluncur deras meski sempat terkena tangan kiper Swedia, Robin Olsen. Skor 1-0 untuk Ukraina.
Tertinggal satu gol, Swedia mulai mengancam. Hasilnya Swedia mampu menyamakan kedudukan melalui Emil Forsberg pada menit ke-43.
Menerima umpan Alexander Isak, Forsberg langsung melepaskan tendangan keras. Bola meluncur deras ke gawang Ukraina. Skor imbang 1-1 bertahan hingga babak pertama usai.
Baca Juga:
Tekuk Jerman, Declan Rice: Inggris Bungkam Haters
Piala Eropa 2020 - Inggris 2-0 Jerman: The Three Lions Terus Melaju
Piala Eropa 2020: Pentingnya Kolektivitas Italia untuk Hentikan Romelu Lukaku
Di babak kedua, Swedia dan Ukraina saling berbalas peluang. Swedia mendapt peluang emas. Sayang, peluang Forsberg pada menit ke-54 masih menyamping.
Pada menit ke-69 aksi individu Forsberg yang diakhiri tendangan kencang dengan kaki kanan membuat bola mengenai mistar gawang.
Skor imbang 1-1 bertahan. Pertandingan dilanjutkan ke babak tambahan waktu.
Di babak tambahan waktu, Swedia lengah di menit-menit akhir. Ukraina mampu menciptakan gol kemenangan melalui Artem Dovbyk pada menit ke-120+1.
Bola umpan Zinchenko di sisi kiri diselesaikan dengan sundulan yang baik oleh Artem Dovbyk. Skor 2-1 untuk kemenangan Ukraina.
Hasil ini membuat Ukraina berjumpa Inggris di babak perempat final. Inggris mengalahkan Jerman dengan skor 2-0.
Susunan Pemain:
Swedia: Robin Olsen; Mikael Lustig, Victor Lindelof, Marcus Danielson, Ludwig Augustinsson; Sebastian Larsson, Albin Ekdal, Kristoffer Olsson, Emil Forsberg; Dejan Kulusevski, Alexander Isak
Ukraina: Georgi Bushchan; Oleksandr Karavayev, Sergey Kryvtsov, Illia Zabarnyi, Mykola Matviyenko; Taras Stepanenko, Serhiy Sydorchuk, Oleksandr Zinchenko; Andriy Yarmolenko, Roman Yaremchuk, Mykola Shaparenko
Tengku Sufiyanto
17.864
Berita Terkait
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival