Piala Eropa 2020: Peringatan Eks Pelatih Turki kepada Timnas Italia

Fatih Terim kirim pesan jelang laga pembuka Piala Eropa 2020 antara Italia kontra Turki.
Arief HadiArief Hadi - Rabu, 09 Juni 2021
Piala Eropa 2020: Peringatan Eks Pelatih Turki kepada Timnas Italia
Fatih Terim (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Mantan pelatih timnas Turki Fatih Terim mengomentari pertandingan pertama timnya di fase grup Piala Eropa 2020 melawan Italia. Terim mengirim pesan peringatan kepada Gli Azzurri - julukan Italia - untuk mewaspadai Turki.

Turki akan menghadapi Italia, salah satu tuan rumah Piala Eropa 2020 di Stadio Olimpico, Sabtu (12/06) pukul 02.00 dini hari WIB. Italia arahan Roberto Mancini tim unggulan juara terlebih karena nantinya didukung suporter tuan rumah.

Akan tapi Terim tak menilai Turki inferior di hadapan Italia. Menurutnya Turki juga ingin mencapai final Piala Eropa yang berlangsung di Wembley dan memeringati Italia.

Baca Juga:

Penonton Piala Eropa 2020 di Indonesia Siap Diguyur Hadiah

Marcelo Lippi Lihat Tanda-tanda Kejayaan Italia di Piala Eropa 2020

Profil Giacomo Raspadori: Striker Nihil Pengalaman, tetapi Dipanggil Timnas Italia

Fatih Terim

"Saya berharap bisa menjadi Final (Turki mencapai final Piala Eropa) di London juga," ucap Fatih Terim kepada Corriere della Serra. "Ini akan menjadi pertandingan yang menarik di stadion mitos, yang untuk sepak bola seperti Madison Square Garden."

“Azzurri memiliki penggemar mereka kembali, mereka solid, kompak, memiliki pemain hebat, dan mereka bisa terus maju. Tetapi pemain-pemain Turki juga mampu menciptakan masalah bagi semua orang," tegas pelatih berusia 67 tahun.

Fatih Terim sangat paham dengan Turki karena pernah melatih selama tiga periode - plus timnas U-21 Turki. Terim juga berpengalaman melatih di Italia dengan Fiorentina dan AC Milan.

"Italia rumah kedua saya, ada ikatan, khususnya dengan Florence. Itu tak pernah hilang dan merupakan kehormatan untuk saya," tambah Terim.

Beberapa pemain dari Turki saat ini juga memiliki wawasan sepak bola Italia karena bermain di Serie A, seperti Merih Demiral (Juventus), Kaan Ayhan, Mert Muldur (Sassuolo), dan Hakan Calhanoglu (AC Milan).

Breaking News Piala eropa Piala Eropa 2020 Timnas turki Timnas Italia
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.183

Berita Terkait

Liga Indonesia
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Kapten Pelita Jaya Jakarta, Andakara Prastawa, memprediksi Persija Jakarta mampu mengalahkan Persib Bandung di kandangnya dengan skor tipis.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Inggris
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Pep Guardiola memberi sinyal Antoine Semenyo akan masuk dalam daftar pemain yang dipersiapkan untuk laga putaran ketiga Piala FA melawan Exeter City
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Liga Indonesia
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Ribuan The Jakmania menyambangi sesi latihan Persija di Depok pada Jumat (9/1). Kedatangan mereka untuk memberikan dukungan jelang duel Persib vs Persija.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Inggris
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Chelsea akan memulai era baru di bawah pelatih baru Liam Rosenior saat bertandang ke Charlton Athletic pada laga putaran ketiga Piala FA.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Liga Indonesia
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Bruno Tubarao menceritakan pengalamannya ketika menjalani laga derbi di Brasil, tepatnya saat membela Ceara SC.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Lainnya
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Bandung bjb Tandamata mengawali ProIiga 2026 dengan manis usai menumbangkan Jakarta Livin Mandiri.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Inggris
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Liam Rosenior telah menciptakan momen Jose Mourinho-nya sendiri selama konferensi pers pertamanya sebagai pelatih Chelsea.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Ragam
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Persib Bandung dan Persija Jakarta memiliki catatan sejarah bertanding sejak 1931.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Chelsea akan menjalani laga tandang melawan Charlton Athletic pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 yang akan digelar di The Valley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Dari lima perwakilan Indonesia di babak delapan besar, dua berhasil lolos ke semifinal.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Bagikan