Piala Dunia 2022: Surat Terbuka Pele untuk Lionel Messi, Argentina, Maroko, dan Kylian Mbappe

Pele turut mengomentari final Piala Dunia 2022.
Arief HadiArief Hadi - Senin, 19 Desember 2022
Piala Dunia 2022: Surat Terbuka Pele untuk Lionel Messi, Argentina, Maroko, dan Kylian Mbappe
Lionel Messi dan Pele (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Final Piala Dunia 2022 telah berakhir di Lusail Stadium, Minggu (18/12) malam WIB. Drama pertandingan berlangsung sengit dan seru antara Argentina melawan Prancis yang harus diselesaikan via adu penalti.

Di waktu normal yang berlangsung hingga babak tambahan tiga gol Albiceleste dicetak oleh dua gol Lionel Messi (23' penalti dan 108') dan Angel Di Maria (36'). Sementara tiga gol Prancis datang dari satu pemain yaitu Kylian Mbappe (80' penalti, 81', 118' penalti).

Comeback hebat dilakukan Prancis selaku juara bertahan, tetapi Argentina tidak mengalah begitu saja. Melalui drama adu penalti, Emiliano Martinez jadi penyelamat dengan menyelamatkan satu tendangan penalti dari Prancis yang diambil Kingsley Coman.

Sementara penendang lainnya Aurelien Tchouameni gagal mencetak gol. Alhasil Argentina menang 4-2 di drama adu penalti dan mengakhiri penantian 32 tahun trofi Piala Dunia (terakhir diraih pada 1986), sekaligus trofi Piala Dunia ketiga Argentina.

Baca Juga:

Prancis 3-3 Argentina (2-4 Pen): Akhir Penantian 36 Tahun Trofi Piala Dunia Albiceleste

Bintang Laga Prancis Vs Argentina: Kylian Mbappe, Ukir Rekor dalam Sejarah 92 Tahun Piala Dunia

Pemenang Penghargaan Piala Dunia 2022, dari Sepatu Emas hingga Pemain Terbaik

Berakhirnya Piala Dunia 2022 dengan keberhasilan Lionel Messi melengkapi kesuksesan besar dalam kariernya, bersanding dengan nama-nama legendaris seperti Pele, Diego Maradona, dan Ronaldo Nazario, turut menjadi perhatian Pele.

Pemenang tiga titel Piala Dunia memberikan ucapan selamat kepada Messi dan Argentina. Tidak lupa dalam surat terbuka yang dimuat Pele di Instagram ia memuji hat-trick Kylian Mbappe, yang menjadikannya pemain pertama yang menorehkan trigol di final dalam sejarah Piala Dunia. Kiprah Maroko yang mencapai semifinal dan mengukir sejarah untuk tim Afrika juga dibahas oleh Pele.

"Hari ini, sepak bola terus menceritakan kisahnya, seperti biasa, dengan cara yang memikat," tulis Pele di Instagram.

"Messi memenangkan Piala Dunia pertamanya, seperti yang pantas didapatkannya. Sahabatku, Mbappe, mencetak empat gol di final. Sungguh hadiah untuk menonton tontonan ini untuk masa depan olahraga kita."

"Dan saya tidak bisa tidak mengucapkan selamat Maroko untuk perjalanan yang luar biasa. Senang melihat Afrika bersinar. Selamat Argentina! Tentu Diego (Maradona) tersenyum sekarang."

Terlepas dari kontroversi Piala Dunia 2022 Qatar khususnya karena dihelat di tengah bergulirnya musim-musim di Eropa, sejarah banyak tercipta dan Piala Dunia 2022 akan masuk ke dalam salah satu daftar Piala Dunia terbaik sepanjang masa.

Pele Piala dunia 2022 Piala Dunia 2022 Qatar Messi Lionel Messi Argentina Timnas Argentina Kylian Mbappe Maroko Timnas Maroko
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.325

Berita Terkait

Spanyol
Real Madrid Tersingkir dari Delapan Besar, Layak Kalah saat Melawan Benfica
Raja Eropa dengan 15 titel Liga Champions, Real Madrid, layak kalah saat melawan Benfica dan kini tersingkir dari delapan besar fase liga.
Arief Hadi - Kamis, 29 Januari 2026
Real Madrid Tersingkir dari Delapan Besar, Layak Kalah saat Melawan Benfica
Ragam
5 Pemain dengan Jumlah Gol Terbanyak sebelum Genap Berusia 30 Tahun
Pemain-pemain yang menorehkan jumlah gol terbanyak sebelum genap berusia 30 tahun. Siapa saja?
Arief Hadi - Rabu, 28 Januari 2026
5 Pemain dengan Jumlah Gol Terbanyak sebelum Genap Berusia 30 Tahun
Spanyol
Statistik Serba 21 di Liga Top Eropa: Kemenangan Manchester United, Rekor AC Milan, Kylian Mbappe Samai Catatan Cristiano Ronaldo
Statistik dari lima liga top Eropa hari ini (26/01) termasuk serba angka 21 untuk AC Milan, Manchester United, dan Kylian Mbappe.
Arief Hadi - Senin, 26 Januari 2026
Statistik Serba 21 di Liga Top Eropa: Kemenangan Manchester United, Rekor AC Milan, Kylian Mbappe Samai Catatan Cristiano Ronaldo
Hasil akhir
Hasil Final Piala Afrika 2025: Diwarnai Drama Walk-Off, Senegal Jadi Juara Usai Kalahkan Maroko
Timnas Senegal menjadi juara Piala Afrika 2025 usai menang 1-0 atas tuan rumah, Maroko, pada laga yang dimainkan di Prince Moulay Abdellah Stadium.
Arief Hadi - Senin, 19 Januari 2026
Hasil Final Piala Afrika 2025: Diwarnai Drama Walk-Off, Senegal Jadi Juara Usai Kalahkan Maroko
Liga Dunia
Final Piala Afrika 2025: Misi Maroko Akhiri Penantian Setengah Abad
Piala Afrika 2025 merupakan turnamen Piala Afrika pertama sejak 2004 bagi Maroko yang saat ini menjadi tuan rumah.
Yusuf Abdillah - Minggu, 18 Januari 2026
Final Piala Afrika 2025: Misi Maroko Akhiri Penantian Setengah Abad
Prediksi
Prediksi Final Piala Afrika 2025 Maroko vs Senegal: Keuntungan Tuan Rumah
Prediksi final Piala Afrika 2025 yang akan dimainkan di Prince Moulay Abdellah Stadium, Rabat, antara Maroko vs Senegal.
Arief Hadi - Minggu, 18 Januari 2026
Prediksi Final Piala Afrika 2025 Maroko vs Senegal: Keuntungan Tuan Rumah
Spanyol
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
Final Piala Super Spanyol akan digelar 12 Januari. Kylian Mbappe berpeluang memperkuat Real Madrid saat menghadapi Barcelona dalam duel panas El Clasico di laga puncak. Simak jadwal dan kabar terbarunya!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
Ragam
7 Pemain Paling Bersinar pada 2025
Tahun 2025 akan berakhir dan pada 2025 merupakan momen bagi pemain-pemain tertentu menunjukkan kualitasnya. Siapa saja pemain tersebut?
Arief Hadi - Rabu, 31 Desember 2025
7 Pemain Paling Bersinar pada 2025
Ragam
7 Penyerang Terbaik Dunia pada 2025
Dikagumi saat mencetak gol khususnya gol penentu kemenangan, peran penyerang sangat disorot. Berikut penyerang-penyerang terbaik dunia pada 2025.
Arief Hadi - Rabu, 31 Desember 2025
7 Penyerang Terbaik Dunia pada 2025
Ragam
5 Pesepak Bola dengan Nilai Termahal di Dunia pada 2025
Berikut adalah daftar lima pemain dunia dengan nilai termahal di dunia pada 2025.
Yusuf Abdillah - Minggu, 28 Desember 2025
5 Pesepak Bola dengan Nilai Termahal di Dunia pada 2025
Bagikan