Phil Jones Hobi Cetak Gol Bunuh Diri di Liga Champions
BolaSkor.com - Manchester United gagal menjadi pemuncak klasemen usai dibekuk Valencia 2-1 dalam matchday terakhir Grup H Liga Champions 2018-2019, di Estadio Mestalla. Satu di antara gol tuan rumah dicetak Phil Jones.
Secara garis besar, Valencia dan manchester United bermain sama kuat. Valencia membukukan 11 peluang sepanjang laga, sedangkan Man United satu lebih banyak.
Sementara itu, untuk soal penguasaan bola, Manchester United unggul dengan 55 persen. Namun, jumlah tersebut terasa tidak berarti karena pada akhir pertandingan justru Valencia yang keuar sebagai pemenang.
Valencia membuka keunggulan saat pertandingan berjalan 17 menit. Berawal dari kerja sama Cristiano Piccini dan Santi Mina, Carlos Soler mengakhirinya dengan sebuah gol ke gawang Sergio Romero.
Baca juga:
Hasil Pertandingan Liga Champions: Beda Nasib Duo Manchester
Jose Mourinho Jadi Kunci Romelu Lukaku Putus Catatan Buruk
Pada babak kedua, Jose Mourinho mengubah taktik dengan memasukkan Ashley Young, Jesse Lingard dan Marcus Rashford. Sayangnya, hasil yang diharapkan tidak terjadi.
Valencia justru menambah keunggulan menjadi 2-0 usai Phil Jones mencetak gol bunuh diri saat dua menit babak kedua berjalan. Bermaksud menghalau bola dari kaki Michy Batshuayi, namun justru berbelok dan masuk ke gawang sendiri.
Manchester United baru bisa memperkecil keadaan pada menit ke-87. Memanfaatkan umpan silang Young, tandukan Marcus Rashford bersarang di dalam gawang Jaume Domenech. Skor 2-1 bertahan hingga akhir pertandingan.
Rupanya, itu bukan kali pertama Phil Jones membuat ulah dengan mencetak gol bunuh diri. Jones merupakan pemain Manchester United pertama yang mencetak gol di Liga Champions sejak November 2011. Uniknya, saat itu gol bunuh diri juga diciptakan Jones pada pertandingan melawan Benfica.
Kekalahan tersebut memupus asa Manchester United menggeser posisi Juventus di puncak klasemen Grup H. La Vecchia Signora unggul dua poin dari Manchester United. Sedangkan Valencia akan berlaga di Liga Europa.
Johan Kristiandi
17.874
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
4 Alasan Keterpurukan Liverpool di Musim Kedua Arne Slot Melatih
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan