Phil Foden Calon Pemain Terbaik Euro 2024

Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Sabtu, 15 Juni 2024
Phil Foden Calon Pemain Terbaik Euro 2024
Phil Foden (x/England)


BolaSkor.com - Phil Foden disebut menjadi calon kuat untuk menjadi pemain terbaik Euro 2024. Paling tidak itu yang diyakini oleh rekan setimnya, John Stones.

Tidak dimungkiri, sepanjang musim ini Foden tampil luar biasa dan menjadi faktor penting saat Manchester City menjadi juara Premier League. Foden mencetak 27 gol, yang merupakan catatan terbaik dalam karirnya.

Namun di level timnas, Foden hanya mencetak empat gol dalam 34 caps. Foden belum mengulangi performa di klub secara konsisten saat memakai kostum Inggris.

Baca Juga:

Totalitas, Timnas Inggris Kirim Rumput Stadion Wembley ke Jerman

Alasan Mengapa Fans Inggris Harus Meneriakkan Kata Sandi Panama di Euro 2024

Euro 2024: Disamakan dengan Belanda, Inggris Dinilai Tak Punya Mentalitas untuk Jadi Juara

Phil Foden (x/England)

Meski begitu, Stones merasa Foden bisa membuktikan diri dengan tampil luar biasa di Jerman.

“Ya, saya memang bias. Menurut saya Foden benar-benar luar biasa,” kata Stones dikutip dari Independent.

“Lihat bagaimana dia bermain. Permainannya begitu halus. Saya merasa dia telah membawa banyak hal ke dalam permainannya. Semua meningkat, gol, kedewasaan, membaca situasi, tekanan. Musim ini sungguh luar biasa baginya dan saya berharap dan yakin dia akan membawa itu ke Euro.”

Dengan Inggris juga memiliki pencetak gol terbanyak Bundesliga, Harry Kane, dan pemain terbaik LaLiga musim ini, Jude Bellingham, Foden acap tidak mendapat banyak perhatian.

Namun bagi Stones itu justru akan membantu Foden. “Saya pikir itu mungkin cocok untuk Phil. Saya percaya dan kita semua tahu kualitas yang dia miliki. Dan dia selalu memberikan segalanya untuk tim.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Phil Foden John Stones Timnas Inggris Euro 2024 Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

6.484

Berita Terkait

Timnas
Hasil Piala AFF U-16 2024: Brace Pemain EPA Dewa United FC Bawa Timnas Indonesia U-16 Hajar Filipina
Timnas Indonesia U-16 menang 3-0.
Rizqi Ariandi - Senin, 24 Juni 2024
Hasil Piala AFF U-16 2024: Brace Pemain EPA Dewa United FC Bawa Timnas Indonesia U-16 Hajar Filipina
Timnas
Bicara soal Regenerasi, Erick Thohir Tidak Mau Timnas Indonesia Senasib Kroasia
Karena itu, PSSI akan mengirimkan tim muda ke Piala AFF.
Rizqi Ariandi - Senin, 24 Juni 2024
Bicara soal Regenerasi, Erick Thohir Tidak Mau Timnas Indonesia Senasib Kroasia
Piala Eropa
3 Alasan Copa America 2024 Tidak Kalah Menarik Dibanding Euro 2024
Berikut ini adalah tiga alasan kenapa Copa America 2024 tidak kalah menarik dibanding Euro 2024.
Johan Kristiandi - Senin, 24 Juni 2024
3 Alasan Copa America 2024 Tidak Kalah Menarik Dibanding Euro 2024
Piala Eropa
Jangan Bandingkan Timnas Spanyol Sekarang dengan Generasi Emas 2008
Generasi emas Spanyol menjuarai Euro 2008 dan 2012 serta, Piala Dunia 2010.
Yusuf Abdillah - Senin, 24 Juni 2024
Jangan Bandingkan Timnas Spanyol Sekarang dengan Generasi Emas 2008
Timnas
Persiapan Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri Panggil 33 Pemain
Dari 33 pemain itu, tiga di antaranya merupakan diaspora.
Rizqi Ariandi - Senin, 24 Juni 2024
Persiapan Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri Panggil 33 Pemain
Liga Dunia
Brasil Butuh Konsistensi untuk Sukses di Copa America 2024
Brasil berada di Grup D bersama Kosta Rika, Kolombia, dan Paraguay.
Yusuf Abdillah - Senin, 24 Juni 2024
Brasil Butuh Konsistensi untuk Sukses di Copa America 2024
F1
Hasil GP Spanyol 2024: Lewati Duel Sengit, Verstappen Rebut Kemenangan
Max Verstappen mendapatkan perlawanan sengit dari Lando Norris sepanjang balapan.
Tengku Sufiyanto - Senin, 24 Juni 2024
Hasil GP Spanyol 2024: Lewati Duel Sengit, Verstappen Rebut Kemenangan
Basket
Hasil IBL 2024: Satria Muda dan Pelita Jaya Raih Hasil Berbeda
Satria Muda membungkam Prawira Harum Bandung.
Tengku Sufiyanto - Senin, 24 Juni 2024
Hasil IBL 2024: Satria Muda dan Pelita Jaya Raih Hasil Berbeda
Liga Indonesia
Kuota Pemain Asing Liga 1 Direncanakan Jadi 8, Bek Persija Rio Fahmi Tak Gentar Bersaing
Rio Fahmi siap berjuang mempertahankan tempatnya di line up Persija.
Rizqi Ariandi - Senin, 24 Juni 2024
Kuota Pemain Asing Liga 1 Direncanakan Jadi 8, Bek Persija Rio Fahmi Tak Gentar Bersaing
Piala Eropa
Cara Menentukan Posisi Peringkat Klasemen Euro 2024 jika Jumlah Poin Sama
Bagaimana cara menentukan posisi peringkat klasemen di Euro 2024 jika ada tim dengan jumlah tim sama?
Johan Kristiandi - Senin, 24 Juni 2024
Cara Menentukan Posisi Peringkat Klasemen Euro 2024 jika Jumlah Poin Sama
Bagikan