Pesan Peringatan Winger Villarreal untuk Manchester United

Winger Villarreal, Arnaut Danjuma termotivasi jelang laga lawan Manchester United.
Arief HadiArief Hadi - Selasa, 23 November 2021
Pesan Peringatan Winger Villarreal untuk Manchester United
Arnaud Danjuma kala melawan Man United (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Duel hidup mati akan dimainkan di laga lima grup F Liga Champions antara Villarreal melawan Manchester United di El Madrigal, Rabu (24/11) pukul 00.45 dini hari WIB. Kedua tim masih punya kans sama lolos ke-16 besar.

Saat ini Man United dan Villarreal sama-sama mengoleksi tujuh poin dengan perbedaan di selisih gol. Pemenang laga nanti memiliki kans lebih besar untuk lolos karena di urutan tiga ada Atalanta dengan lima poin.

Pada pertemuan pertama di Old Trafford Man United menang 2-1 berkat gol krusial yang dicetak Cristiano Ronaldo. Itu jadi kemenangan pertama United di waktu normal setelah di empat laga sebelumnya berakhir imbang.

Villarreal meraih kemenangan dan berbuah titel Liga Europa musim lalu kala menang drama adu penalti kontra United. The Yellow Submarines belum mencicipi kemenangan kontra Red Devils.

Baca Juga:

Sederet Statistik Solskjaer di Man United, Termasuk Perbandingan dengan Pendahulu

Manchester United Resmi Pecat Solskjaer, Tunjuk Michael Carrick sebagai Pengganti

Solskjaer Kenang Momen Pahit Gagal Juara Liga Europa

Arnaud Danjuma

Tak ayal winger Villarreal, Arnaut Danjuma memiliki motivasi untuk memberikan timnya kemenangan kontra United. Di Old Trafford Danjuma jadi Man of the Match versi UEFA dan mendapatkan jersey dari Ronaldo.

Pemain berusia 24 tahun yang diincar Liverpool itu pun ingin membantu Villarreal mengakhiri tren minor tersebut. Danjuma juga mengenang momen di Old Trafford kala ia meminta baju kepada Ronaldo.

“Saya tahu posisi saya dalam sepak bola. Saya memiliki kesadaran diri yang tidak datang dari harga diri atau kesombongan," ucap Danjuma sebagaimana dilansir dari Mirror.

"Jadi, jika Ronaldo mencetak 10 gol di Liga Champions, saya mungkin akan mencetak lima (gol). Tetapi seseorang dari tim pub (kecil) akan beruntung mendapatkannya."

“Bagi banyak pemain, kebanggaan seringkali menjadi hal yang membuat mereka berhenti meminta baju lawan. Itu terkadang menghalangi. Tapi tidak dengan saya. Ketika peluit terakhir dibunyikan (di Old Trafford), dengan saya itu langsung berlari ke Ronaldo!” terang dia.

Semenjak pindah dari Bournemouth pada musim panas lalu sebesar 21 juta poundsterling, Danjuma memang menunjukkan perkembangan dilatih Emery. Danjuma dipanggil ke timnas Belanda oleh Louis van Gaal dan dibidik oleh Liverpool.

Musim lalu dia mencetak 15 gol dan tujuh assists untuk Bournemouth, dan di musim ini, Danjuma telah mencetak tujuh gol. "Saya sangat bahagia Unai bertahan (di Villarreal) meski adanya ketertarikan dari Newcastle. Bagi saya dia pelatih top," pungkas Danjuma.

Breaking News Villarreal Liga Champions Manchester United
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.205

Berita Terkait

Spanyol
Xabi Alonso Dipecat, Alvaro Arbeloa Jadi Pelatih Baru Real Madrid
Real Madrid memecat Xabi Alonso sebagai pelatih setelah kalah melawan Barcelona dalam final Piala Super Spanyol.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Xabi Alonso Dipecat, Alvaro Arbeloa Jadi Pelatih Baru Real Madrid
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Liverpool vs Barnsley di putaran ketiga Piala FA. Kick-off dini hari, cek jam tayang dan info lengkapnya.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Pada pertandingan lainnya, PSBS Biak sukses menaklukkan Bhayangkara Presisi Lampung FC 4-1.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Liga Indonesia
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Pertandingan El Clasico akan hadir di Jakarta, dalam tajuk “Clash of Legends Jakarta” di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada 18 April 2026.
Tengku Sufiyanto - Senin, 12 Januari 2026
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Inggris
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Michael Carrick masuk radar manajer interim Manchester United. Menilik rekam jejaknya bersama Setan Merah, termasuk kemenangan atas Arsenal.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Liga Indonesia
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Winger Persija, Allano Lima, mendapatkan serangan rasisme di media sosial. Persija tegas berdiri bersama Allano untuk melawan segala tindakan diskriminasi.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Inggris
Ketimbang Solskjaer, Carrick Terdepan Latih Manchester United
INEOS telah mewawancara dua legenda klub, Ole Gunnar Solskjaer dan Michael Carrick, soal kandidat pelatih baru Manchester United.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Ketimbang Solskjaer, Carrick Terdepan Latih Manchester United
Prediksi
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Prediksi dan statistik Juventus vs Cremonese di Serie A 2025/2026. Bianconeri diunggulkan menang, simak analisis lengkap dan prediksi skor.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
Superkomputer Opta memprediksi hasil Juventus vs Cremonese di Serie A 2025/2026. Peluang menang Bianconeri sangat besar. Simak persentasenya!
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
Timnas
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
PSSI awalnya akan memperkenalkan secara resmi John Herdman kepada awak media di Jakarta pada Senin (12/1).
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Bagikan