Persis Resmi Rekrut Gelandang Berbakat Timnas Indonesia, Mohammad Kanu

Sebelum Kanu, Persis sudah mendatangkan nama-nama beken seperti Beto Goncalves, Marinus Wanewar, dan Assanur Rijal
Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Selasa, 27 April 2021
Persis Resmi Rekrut Gelandang Berbakat Timnas Indonesia, Mohammad Kanu
Mohammad Kanu. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Persis Solo terus merekrut pemain berlabel bintang, guna menyongsong Liga 2 2021. Kali ini, Persis merekrut gelandang muda berbakat Timnas Indonesia, Mohammad Kanu.

Hal ini diumumkan melalui akun resmi Instagram Persis, @official.persissolo. Sebelumnya, Kanu bermain untuk Muba Babel United.

Kemungkinan kontrak eks pemain Timnas Indonesia U-19 itu sudah habis bersama Muba Babel Unted. Ia pun berstatus bebas transfer.

Kanu pun mengikuti seleksi Persis di Lapangan Kartopuran, 14 April lalu. Ini dilakukan setelah mencoba peruntungan menjadi pemain trial Persita Tangerang di Piala Menpora 2021.

Kanu langsung merapat ke Persis karena mempunyai hubungan erat dengan pelatih Persis, Eko Purdjianto. Ia pernah menjadi bagian tim Indonesia Allstars U-20 yang dilatih Eko Purdjianto saat menghadapi Inter Milan, Real Madrid, dan Arsenal dalam turnament U-20 International Cup 2019.

Sebelumnya, Kanu mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19 di Kroasia. Ia menjadi andalan manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Baca Juga:

Gabung Persis Solo, Beto Goncalves: Kami Satu Tujuan

Resmi Gabung Persis, Marinus: Dari Papua Datang Penuh Cinta untuk Surakarta

Ia akhirnya dipercaya bermain 90 menit ketika Timnas Indonesia U-19 mengalahkan Makedonia Utara 4-1, Minggu (11/10).

Penampilan apiknya membuat Kanu dipercaya turun kembali menghadapi Makedonia Utara, Rabu (14/10). Sayang, pemain kelahiran Jakarta, 27 April 2001 tersebut hanya turun 45 menit pertama. Ia pun tidak bisa membawa Skuat Garuda Muda menang, usai ditahan imbang tanpa gol oleh Makedonia Utara.

Sebelum Kanu, Persis sudah mendatangkan nama-nama beken seperti Beto Goncalves, Marinus Wanewar, dan Assanur Rijal. Striker Bali United, Irfan Jauhari juga hanya tinggal diperkenalkan secara resmi oleh Persis.

Persis Solo Mohammad Kanu Liga 2 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

The author is a senior journalist who has specialized in Indonesian football issues for the past 10 years. Before focusing on sports, the author was also involved in covering political and economic issues. They have covered numerous national and international events, including the 2023 U-17 World Cup, the 2018 Asian Games, and various SEA Games tournaments. Additionally, the author was previously active in the PSSI Pers organization.
Posts

17.643

Berita Terkait

Liga Indonesia
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Informasi mengenai link streaming Arema FC vs Persija Jakarta dapat disimak melalui artikel ini.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Inggris
Ruben Amorim: Pertandingan Bisa Ditentukan Lewat Satu Tendangan Sudut
Manchester United bertekad melanjutkan tren tidak terkalahkan saat menghadapi Tottenham di Tottenham Hotspur Stadium.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Ruben Amorim: Pertandingan Bisa Ditentukan Lewat Satu Tendangan Sudut
Jadwal
Link Streaming Chelsea vs Wolverhampton Wanderers, Minggu 9 November 2025
Chelsea akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Premier League 2025-2026 di Stamford Bridge pada Minggu (9/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Chelsea vs Wolverhampton Wanderers, Minggu 9 November 2025
Liga Indonesia
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Musim ini Persija sudah meraih dua kemenangan di Jawa Timur.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Italia
Jelang Bersua Parma, Massimiliano Allegri Berikan Kisi-Kisi Masa Depan Mike Maignan di AC Milan
Jelang duel AC Milan vs Parma, Massimiliano Allegri akhirnya memberi isyarat masa depan Mike Maignan yang belum teken kontrak baru. Chelsea dan Bayern siap menampung?
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jelang Bersua Parma, Massimiliano Allegri Berikan Kisi-Kisi Masa Depan Mike Maignan di AC Milan
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Arema FC akan menjamu Persija di Stadion Kanjuruhan.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Inggris
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
Superkomputer Opta sudah memprediksi pemenang duel panas Tottenham vs Manchester United. Siapa yang lebih unggul? Hasilnya bikin fans terkejut!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
Inggris
10 Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Tottenham Hotspur vs Manchester United
Sebelum menyaksikan laga Totenham melawan Manchester United, berikut data dan fakta menarik yang perlu diketahui.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
10 Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Tottenham Hotspur vs Manchester United
Prediksi
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Wolverhampton Wanderers: Tim Tamu Buru Kemenangan Pertama
Pertandingan penuh tekanan akan tersaji di Stamford Bridge pada Minggu (9/11) dini hari WIB ketika Chelsea menjamu Wolverhampton Wanderers.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Wolverhampton Wanderers: Tim Tamu Buru Kemenangan Pertama
Jadwal
Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Minggu 9 November 2025
Simak link streaming Sunderland vs Arsenal pada pekan ke-11 Premier League 2025/2026. The Gunners sedang on fire dengan 10 kemenangan beruntun, namun Sunderland siap membuat kejutan besar. Cek jadwal siaran langsung dan link resminya di sini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Minggu 9 November 2025
Bagikan