Persija Jamu Bhayangkara FC di Patriot, Jumlah Penonton yang Diizinkan Tak Lebih dari 27 Ribu
BolaSkor.com - Persija Jakarta dipastikan menjamu Bhayangkara FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi. Laga lanjutan pekan ketiga Liga 1 2023/2024 itu akan berlangsung pada Minggu (16/7) mulai pukul 19.00 WIB.
Dalam keterangan di laman resmi klub, manajemen Persija menyatakan sudah mendapatkan izin dari Kepolisian Resor Kota Bekasi untuk menyelenggarakan laga tersebut.
Dalam surat rekomendasi yang diterbitkan kepolisian, total hanya 27 ribu penonton yang diizinkan hadir. Keputusan ini diambil dengan mempertimbangkan aspek keamanan. Adapun kapasitas Stadion Patriot Candrabhaga bisa menampung 30 ribu penonton.
Baca Juga:
Persija Belum Maksimal, Thomas Doll Curhat Lagi soal Pemain Asing
Dua Laga Belum Sesuai Harapan, Persebaya Evaluasi Tim
Arema FC Pinjamkan 3 Pemain Mudanya dan Lepas Seiya Da Costa
Dalam laga ini Persija menargetkan poin penuh setelah mendapatkan hasil yang tidak maksimal dalam dua pertandingan di awal musim ini.
Setelah ditahan imbang 1-1 oleh PSM Makassar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 3 Mei lalu, Persija kembali hanya mendapatkan satu poin saat melawat ke markas Persikabo 1973, yaitu Stadion Pakansari, Bogor.
Laga antara Persikabo 1973 dan Persija yang dihelat pada Minggu (9/7) berakhir dengan skor kacamata alias 0-0. Dua hasil itu membuat tim Macan Kemayoran untuk sementara ini menempati peringkat 11 dengan dua poin.
Karena itu, pertemuan dengan Bhayangkara FC akhir pekan nanti harus dijadikan momentum bagi Persija merebut kemenangan perdana musim ini.
Rizqi Ariandi
7.275
Berita Terkait
Marcus Rashford Diprediksi Akan Jadi Pemain Kunci Barcelona di El Clasico
Link Streaming Madura United vs Persija Jakarta Jumat 24 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung Madura United vs Persija Jakarta Jumat 24 Oktober 2025
Legenda Real Madrid Puji Lamine Yamal dan Prediksi Pemenang El Clasico
Blak-blakan, Allegri Tegaskan Target AC Milan Bukan Scudetto
Fermin Lopez, Bocah Remeh La Masia yang Kini Berharap Bisa Cetak Hat-trick di El Clasico
Virgil van Dijk Ungkap Para Pemain Liverpool Gelar Pertemuan Khusus Usai Dibekuk Manchester United
Mengenal JJ Gabriel, Striker 15 Tahun yang Dapat Kesempatan Latihan di Tim Utama Manchester United
Endrick Tidak Kunjung Dimainkan Real Madrid, Xabi Alonso Buka Suara
Marcus Rashford Tidak Sabar Bermain di El Clasico Pertamanya