Persib Mulai Fokus ke Piala Presiden 2022
BolaSkor.com - Persib Bandung mulai mengalihkan fokusnya ke Piala Presiden 2022. Terlebih, turnamen pramusim itu akan mulai digelar pada 11 Juni 2022.
Asisten pelatih Persib, Budiman mengaku program untuk menghadapi Piala Presiden 2022 pun sudah dikantongi. Sesuai dengan jadwal, Persib akan melakoni laga pertamanya di babak penyisihan Grup C pada Minggu (12/6).
"Kita main tanggal 12, tentunya kita start latihan pada Rabu sebanyak dua kali. Setelah itu berlatih satu hari sekali sampai hari H pertandingan," kata Budiman, Selasa (7/6).
Baca Juga:
Bocoran Pemain Asing PSS Sleman, Pendatang Baru tapi Bukan dari Jepang
Kesiapan Kiper Baru Persib Hadapi Grup Neraka Piala Presiden 2022
Namun demikian, Budiman menyoroti jadwal timnya di babak penyisihan Grup C. Sebab seluruh pertandingan Persib Bandung digelar pada malam hari atau tepatnya pada pukul 20.30 WIB.
"Itu terlalu malam karena waktu buat istirahat. Mungkin lebih bagus, biasanya kalau dulu jam 18.15 atau jam 18.30 WIB. Kalau bisa lebih dipercepat, jangan terlalu malam karena lebih ideal," tegasnya
Terkait mengenai Bali United yang akan menjadi lawan perdana bagi timnya di babak grup, Budiman mengaku tim pelatih sudah menyiapkan catatan tersendiri. Pasalnya Serdadu Tridatu merupakan jawara Liga 1 2021/2022.
"Dan saya berharap anak-anak bisa memberikan yang terbaik, fokus menghadapi Bali."
"Dan semoga apa yang diharapkan tim pelatih, manajemen dan Bobotoh bisa tercapai," harapnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo