Persib Kebut Persiapan di Bali


BolaSkor.com - Persib Bandung kebut. Setelah tiba di Bali, tim berjulukan Maung Bandung ini langsung gelar latihan di FINNS Recreation Club, Bali, Minggu, (2/1).
Pelatih Persib, Robert Rene Alberts mengaku tidak memiliki waktu untuk bersantai atau berleha-leha. Sebab Persib Bandung akan mengawali putaran kedua Liga 1 2021/2022 melawan Persita Tangerang pada Jumat (7/1).
"Bukan persiapan yang panjang karena sudah Senin, sedangkan laga digelar Jumat. Jadi ini persiapan latihan yang normal dan kami harus sedikit melakukan penyesuaian di sini (Bali)," ujar Robert Rene Alberts usai memimpin sesi latihan.
Baca Juga:
Ikhwan Ciptady Jadi Rekrutan Kelima Persija Jakarta di Transfer Paruh Musim Liga 1
Angelo Alessio Puas dengan Transfer Paruh Musim Persija Jakarta
Menurutnya, banyak proses yang harus dilakukan untuk menyesuaikan diri di Bali. Terlebih, kabarnya putaran kedua Liga 1 2021-2022 akan diselesaikan secara keseluruhan di Pulau Dewata.
"Kami tinggal di lingkungan baru, beradaptasi dengan hotel yang baru, melihat bagaimana kamarnya, makanannya, menghitung jarak menuju tempat latihan dan kembali lagi ke hotel. Ada banyak hal yang harus disesuaikan sebelum memulai laga, jadi ini bukan persiapan yang panjang. Dan jangan lupa juga ada perbedaan cuaca di sini," bebernya.
Sejauh ini, Robert Rene Alberts mengaku sedikit lega. Pasalnya para pemainnya terlihat menikmati kegiatan yang dilakukan, termasuk dalam menjalani latihan.
"Kami juga bisa melihat David (da Silva) dan Bruno (Cantanhede) berlatih bersama. Rashid juga sudah kembali. Tapi bisa dilihat, mereka yang menjalani karantina selama 10 hari terutama Bruno dan Rashid nampak kesulitan," tuturnya.
Pelatih asal Belanda ini mewajarkan hal itu terjadi. Sebab selama masa karantina, para pemainnya itu harus berdiam diri di kamar hotel.
"Kini mereka sudah keluar dan harus mulai melakukan penyesuaian dengan kelembaban udara di Bali. Karena di sini kelembaban udaranya 100 persen dan cukup panas. Kalian bisa lihat itu cukup memberikan pengaruh. Untuk yang lain terlihat bisa mengatasi itu," tegasnya.
Sementara mengenai Victor Igbonefo dan Ezra Walian, pelatih berusia 67 tahun ini mengaku kerap menjalin komunikasi. Dari kabar yang didapatkan, keduanya masih menjalani karantina usai membela tim nasional Indonesia di Piala AFF 2020.
"Saya sudah berkomunikasi dengan mereka dan mereka butuh waktu 10 hari untuk karantina. Itu mungkin bisa saja diperpanjang untuk saat ini dan itu kabar yang kami terima. Kita lihat saja nanti bagaimana, saya akan coba menghubungi mereka lagi dan mungkin bisa diketahui bagaimana program perjalanannya," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Pelatih Persib Sulit Prediksi Timnas Indonesia Bakal Lolos ke Piala Dunia 2026 atau Tidak

Bek Asing Persib Bandung: Saya Mau Lihat Indonesia di Piala Dunia 2026

Adam Alis Bagikan Tips Bisa Bersaing dengan Thom Haye hingga Luciano Guaycochea

Gemilang di Persib Bandung, Teja Paku Alam Berharap Dapat Panggilan Timnas Indonesia

Kembali Dipanggil Timnas Indonesia U-23, Kakang Rudianto Ogah Buang Kesempatan

Marc Klok Bangga Persib Jadi Klub yang Menyumbang Pemain Terbanyak ke Timnas Indonesia di Round 4

Eliano Reijnders Yakin Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026

Bojan Hodak Bocorkan Kunci Keberhasilan Persib Bandung Tekuk Bangkok United

Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Kemenangan Bersejarah Persib Bandung di Kandang Bangkok United

Link Streaming Bangkok United vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 Rabu 1 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
