Persiapan Berjalan Baik, Thomas Doll Minta Pemain Persija Nikmati Laga Kontra Persib
BolaSkor.com - Persiapan Persija Jakarta untuk menghadapi Persib Bandung berjalan dengan baik. Laga yang kerap dilabeli sebagai El Clasico Indonesia itu akan tersaji pada pekan ke-11 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (2/9).
Persija mulai menggelar persiapan untuk menghadapi Persib sejak Selasa (29/8). Pelatih Persija, Thomas Doll menggembleng para pemainnya dengan beberapa materi latihan.
"Ini adalah pekan yang bagus karena kami memiliki banyak intensitas dalam sesi latihan Selasa dan Rabu. Kami bermain dengan bagus dalam sesi 10 vs 10," kata Thomas Doll dalam konferensi pers, Jumat (1/9).
"Kami juga melakukan team building serta mengasah penyelesaian akhir yang sangat penting kemarin. Hari ini sesi latihan terakhir sebelum pertandingan, ada beberapa taktik, beberapa situasi standar, penguasaan bola, tapi tidak ada yang spesial," ujarnya menambahkan.
Baca Juga:
Persija Vs Persib, Riko Simanjuntak: Dramanya Lebih Banyak
Pertahanan Persija Dievaluasi Jelang Laga Bergengsi Kontra Persib
Thomas Doll berharap persiapan matang itu dapat berbuah kemenangan. Dia yakin para pemainnya sudah tahu apa yang harus dilakukan saat menghadapi Persib.
Duel Persija kontra Persib ini memang kerap berlangsung dengan tensi tinggi. Sebab, ada gengsi yang dipertaruhkan oleh kedua tim eks perserikatan itu.
Namun, Thomas Doll meminta para pemainnya tidak merasa terbebani. Juru taktik berusia 57 tahun itu ingin anak asuhnya tampil lepas di atas lapangan.
"Mereka (pemain) tahu apa yang harus mereka lakukan dan mereka harus menikmati pertandingan karena ini pertandingan lawan Persib Bandung. Ini adalah pertandingan terbesar di Indonesia, stadion penuh dan para pemain saya pikir akan tampil dengan motivasi tinggi di pertandingan," tutur mantan juru taktik Borussia Dortmund tersebut.
#BolaPemersatuBangsa #BRIPalingBola
Rizqi Ariandi
7.676
Berita Terkait
Xabi Alonso Dipecat, Alvaro Arbeloa Jadi Pelatih Baru Real Madrid
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta