Persebaya Menangi Sengketa Karanggayam, Bonek Berharap Pemkot Surabaya Legawa
BolaSkor.com - Posisi hukum Persebaya Surabaya semakin kuat dalam kasus sengketa Lapangan Persebaya yang berada di Jalan Karanggayam Nomor 1, Surabaya. Pendukung fanatik Persebaya, Bonek, berharap Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya menerima putusan hukum Pengadilan Tinggi (PT) Surabaya.
Sebelumnya, Persebaya bersengketa dengan Pemkot Surabaya yang mengklaim hak atas tanah tersebut. Kasus ini berlanjut di meja hijau. Persebaya pun memenangkan kasus tersebut di Pengadilan Negeri Surabaya pada 10 Maret lalu.
Namun, pihak pemkot kemudian melakukan banding. Namun, majelis hakim PT Surabaya menguatkan putusan PN Surabaya. Ya, PT Surabaya menolak banding yang diajukan Pemkot Surabaya lewat amar putusan nomor 416/PDT/2020/PT SBY yang diunggah di situs resmi Mahkamah Agung.
Baca Juga:
Akui Ada Kontak, Hansamu Yama Belum Pikirkan Minat Klub Malaysia
Kisah Dokter Persebaya sebagai Kolektor Jersey, Desain Unik Shimizu S-Pulse
Bonek pun menyambut putusan yang dikeluarkan oleh PT Surabaya itu. Mereka bahkan sempat menggelar potong tumpeng di depan gerbang Mess Persebaya di Jalan Karanggayam Surabaya, Selasa (17/11) kemarin.
Tak hanya potong tumpeng, puluhan Bonek juga membagikan ratusan masker kepada masyarakat yang lalu lalang di sekitar Karanggayam. Mereka juga memasang sejumlah spanduk di mess.
Salah satu dedengkot Bonek, Husin Ghazali juga berharap supaya masalah ini tidak berbuntut lebih panjang. Dia pun meminta supaya Pemkot Surabaya tidak mengajukan tuntutan lain.
"Saya harap pemkot tidak perlu melanjutkan proses hukum selanjutnya (kasasi, Red). Hal ini agar Persebaya bisa fokus pembibitan pemain muda," jelas Cak Conk, sapaan akrabnya.
Pada kesempatan yang sama, dirijen Green Nord, Syaiful Antoni menilai antusiasme Bonek sangat luar biasa dalam menyambut hasil keputusan hukum ini. Dia berharap Green Force bisa kembali berlatih di lapangan tersebut dan tidak berpindah-pindah di lain tempat.
"Kami merindukan Persebaya latihan di sini tidak seperti selama ini di Sidoarjo. Tentunya nama Persebaya tidak cocok jadi Persebaya Sidoarjo. Satu lagi, siapa pun yang mengusik lapangan Karanggayam dan Persebaya, mereka adalah public enemy Bonek," harap pria yang akrab disapa Capo Ipul itu. (Laporan Kontributor Kurniawan/Surabaya)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Bernardo Tavares Tak Akan Bajak Pemain PSM, Datangkan Dua Pemain Asing Anyar ke Persebaya
Tiba di Surabaya, Bernardo Tavares Bicara Satu Abad Persebaya Surabaya
Persebaya Surabaya Sempat Kaget Taktik Bertahan Madura United
Hasil Super League 2025/2026: Persebaya Menang Tipis dari Madura United, Borneo FC ke Puncak Klasemen
Unggul Statistik, Persebaya Tak Boleh Lengah Lawan Madura United
Hasil Super League 2025/2026: Persebaya Bungkam Persijap 4-0, Madura United Permalukan Semen Padang
Persebaya Surabaya Resmi Perkenalkan Bernardo Tavares sebagai Pelatih Baru
Hasil Super League 2025/2026: Imbang di Kandang Persebaya, Borneo FC Gagal Menang Tiga Laga Beruntun
Link Streaming Persebaya vs Borneo FC, Sabtu 20 Desember 2025, Live Sebentar Lagi
Shin Sang-gyu Pimpin Persebaya Saat Melawan Borneo FC, Kondisi Green Force Keropos