Perjalanan Chelsea Menuju Final Liga Europa 2018-2019: Melaju Tanpa Tumbang
BolaSkor.com - Chelsea akan menantang Arsenal pada pertandingan final Liga Europa 2018-2019, di Baku Olympic Stadium, Rabu (29/5) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB. Pada perjalanannya, The Blues tak pernah sekali pun keok.
Chelsea berlaga di Liga Europa setelah hanya menempati posisi kelima pada klasemen akhir Premier League musim lalu. The Blues tertinggal lima poin dari Liverpool yang berada pada posisi keempat.
Chelsea melakukan sejumlah perubahan sebelum musim bergulir. Maurizio Sarri masuk menggantikan Antonio Conte. Sedangkan, Kepa Arrizabalaga, Jorginho dan Mateo Kovacic menjadi rekrutan anyar.
Kehadiran pemain-pemain itu memberikan andil cukup besar dalam perjalanan Chelsea pada musim ini. Buktinya, The Blues mencapai target lolos ke Liga Champions musim depan dengan menduduki peringkat ketiga klasemen akhir Premier League.
Baca Juga:
Tiket Penerbangan ke Azerbaijan Mahal, Fans Chelsea Lakoni Perjalanan Gila Menuju Baku
9 Statistik Menarik Warnai Jelang Laga Final Liga Europa 2018-19
Unai Emery Beberkan Siasat untuk Menghentikan Chelsea di Final Liga Europa
Lantas, bagaimana dengan perjalanan Chelsea menuju final Liga Europa?
Eden Hazard dan kawan-kawan masuk dalam grup L bersama PAOK Thessaloniki FC, Vidi FC dan BATE Borisov. Hebatnya, dari enam pertandingan yang dihelat pada babak grup, Chelsea meraih lima kemenangan, sedangkan satu lainnya imbang.
Kemenangan terbesar Chelsea terjadi pada matchday kelima melawan PAOK. Bermain di Stamford Bridge, The Blues menang empat gol tanpa balas. Saat itu, Olivier Giroud menjadi bintang dengan mendulang dua gol.
Pada akhirnya, Chelsea lolos ke babak gugur sebagai jawara grup dengan unggul tujuh poin dari BATE Borisov yang menempati peringkat kedua.
Johan Kristiandi
17.874
Berita Terkait
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina
Mantan Asisten Ragu Giovanni van Bronckhorst Mau Terima Pinangan PSSI
Persib Sudah Tatap Laga Melawan Bangkok United Usai Dikalahkan Lion City
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Mike Maignan Gabung Inter Milan
Cerita Pengalaman Raymond/Joaquin Kalahkan Sang Idola di Final Australia Open 2025
Bojan Hodak Murka, Bakal Coret Beberapa Pemain Persib Usai Kalah dari Lion City, Siapa Saja Dia?
Mencadangkan Mohamed Salah Jadi Cara Arne Slot Bebas dari Ancaman Pemecatan
Ingin Balas Dendam, Harry Kane Tunggu Arsenal di Babak Gugur
Virgil Van Dijk Rajin Bikin Lawan Liverpool Dapat Tendangan Penalti