Pep Guardiola Temukan Posisi Anyar untuk Fernandinho
BolaSkor.com - Manajer Manchester City, Pep Guardiola, menemukan posisi anyar untuk sang gelandang, Fernandinho. Kini, Fernandinho bisa dimainkan sebagai pemain belakang.
Manchester City akan mengusung misi mencari suksesor Fernandinho pada bursa transfer musim panas 2019. Maklum, sang pemain saat ini sudah berusia 33 tahun.
Meski begitu, Pep Guardiola mencoba menempatkan Fernandinho pada posisi bek tengah saat Manchester City bersua Arsenal. Hasilnya, Fernandinho bermain cukup apik. Apalagi, pada posisi itu sang pemain tidak membutuhkan stamina seperti seorang gelandang.
Baca juga
Prediksi Man City Vs Chelsea: The Blues Musuh Terkuat Pep Guardiola
Siasat Maurizio Sarri untuk Hentikan Manchester City
"Saya pikir dia bisa bermain pada posisi itu. Saya cukup yakin. Dia cepat, kuat di udara, baik saat bertahan dan ketika melihat bola dia bermain apik. Dia punya umpan, visi dan transisi yang sangat baik," terang Guardiola seperti dilansir Manchester Evening News.
"Jadi, dia cerdas saat menyerang atau mundur, dia mengerti segalanya. Tentu saja dia harus berlatih lebih banyak. Saya pikir dia bisa melakukannya, namun posisinya sebagai pemain lini tengah," sambungnya.
"Akan tetapi, saya mengetahui apa yang akan terjadi, kami akan kalah ketika Fernandinho bermain pada posisi itu. Dia bisa bermain pada posisi di sana karena kami menganalisis keterampilan dan apa yang dibutuhkan. Kami membutuhkan seorang pria yang memahami hal itu dan itulah sebabnya kami menggunakannya."
Manchester City akan menjamu Chelsea dalam pertandingan lanjutan Premier League 2018-2019, di Stadion Stamford Bridge, Minggu (10/2). The Citizens membutuhkan tiga poin untuk terus menjaga jarak dengan pemimpin klasemen, Liverpool.
Johan Kristiandi
17.745
Berita Terkait
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Live Sebentar Lagi
Link Streaming Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta di Super League 2025/2026 Sabtu 8 November 2025, Live Sebentar Lagi
Keputusan Gabung Manchester United Dipertanyakan, Leny Yoro Menyesal Tolak Real Madrid?
Untuk Jaga Asa Juara, Szoboszlai Meminta Liverpool Jaga Semangat Juang Tak Kenal Lelah
Jelang Laga Ke-1.000, Pep Guardiola Rindukan Jurgen Klopp
3 Alasan Liverpool Akan Membungkam Manchester City di Etihad Stadium