Penggawa Timnas Indonesia U-19 Menolak Inferior dari Korea Selatan U-19
BolaSkor.com - Pemain Timnas Indonesia U-19, Alfriyanto Nico Saputro, antusias menghadapi pemusatan latihan atau TC di Korea Selatan (Korsel) yang akan berlangsung mulai 13 Maret sampai 15 April mendatang. Selain TC, Timnas Indonesia U-19 juga dijadwalkan melakoni 9-10 uji coba.
Salah satu tim yang akan dihadapi dalam TC Korsel adalah Timnas Korea Selatan U-19. Bahkan, Alfriyanto Nico dkk. dijadwalkan bertanding dengan dua kali dengan Korsel U-19, yaitu pada 25 dan 29 Maret 2022.
Meski punya nama besar, namun Nico tidak gentar menghadapi Korea Selatan U-19. Ia bertekad memetik pelajaran dari laga tersebut.
"Kalau lawan Timnas Korsel (U-19), Insyaallah kami harus kerja (keras), kami pasti bisa, dan kami harus belajar mengenai sepak bola di sana juga," kata Nico.
Baca Juga:
PSSI Buka Peluang Timnas Indonesia U-19 TC ke Eropa Usai dari Korea Selatan
Termasuk Korsel U-19, Ini 8 Lawan Timnas Indonesia U-19 dalam TC Korea Selatan
Timnas Indonesia U-19 akan menjalani TC di Provinsi Gyeongsangbuk-do. Ada dua kota di Gyeongsangbuk-do yang dijadikan lokasi TC, yaitu Yeong-deok dan Daegu.
TC di Yeong-deok akan berlangsung pada 13-24 Maret, sedangkan pemusatan latihan di Daegu bakal digelar pada 24 Maret sampai 15 April. Nico juga mengaku sudah siap beradaptasi dengan suhu di Korea Selatan yang saat ini berkisar di antara 1-16 derajat celcius.
"Jadi kami harus cepat beradaptasi dengan cuaca di sana," ujar pemain asal Persija Jakarta tersebut.
Rizqi Ariandi
7.668
Berita Terkait
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija