Pengganti Indra Sjafri Masih Dicari, Erick Thohir Bersikukuh Ingin dari Jerman

Sosok tersebut akan mengisi jabatan sebagai Direktur Teknik PSSI.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Selasa, 20 Februari 2024
Pengganti Indra Sjafri Masih Dicari, Erick Thohir Bersikukuh Ingin dari Jerman
Ketum PSSI Erick Thohir saat memantau seleksi Timnas Indonesia U-17 bersama Waketum Zainudin Amali dan Dirtek PSSI Indra Sjafri di Palembang. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Ketua Umum PSSI Erick Thohir masih mencari sosok pengganti Indra Sjafri di posisi direktur teknik. Erick masih bersikukuh ingin mendatangkan pelatih asal Jerman sebagai suksesor Indra Sjafri.

Erick mengatakan tidak bisa asal menunjuk Direktur Teknik (Dirtek) PSSI yang baru. Sebab, tugas dirtek sangat krusial.

Salah satu tugas krusialnya itu adalah mensinergikan program-program pelatih mulai dari Shin Tae-yong (Timnas Senior dan U-23), Indra Sjafri (Timnas U-20), Nova Arianto (Timnas U-16) dan yang terbaru adalah Satoru Mochizuki (Timnas Putri).

"Ini lagi nyari. Maunya dari Jerman, tapi belum ketemu, " kata Erick Thohir saat ditemui di Kantor Danareksa, Jakarta, Selasa (20/2).

"Saya sudah bicara dengan coach Indra bahwa kami akan mencari Dirtek untuk men-support coach STY, coach Indra, coach Satoru," tambahnya.

Baca Juga:

Erick Thohir Berharap Dua Senjata Rahasia Timnas Indonesia Bisa Tampil Lawan Vietnam

Rekam Jejak Mentereng, Alasan PSSI Tunjuk Satoru Mochizuki sebagai Pelatih Timnas Putri Indonesia

Erick berharap Dirtek PSSI yang baru nanti merupakan sosok yang paling tepat untuk merealisasikan target-target besar yang diusung. Salah satunya Timnas Putri Indonesia lolos ke Piala Dunia Putri 2035.

"Makin banyak orang pintar di sepak bola Indonesia makin bagus. Karena kita belum punya formula permainan yang benar."

"Nah ini nanti kita mau bikin roadmap sistem sepak bola di kita ini seperti apa."

Sebelum Indra Sjafri, jabatan Dirtek PSSI diisi oleh Danurwindo. Danurwindo mengisi posisi tersebut selama tiga tahun dari 2017 sampai 2020.

PSSI juga sempat menunjuk Frank Wormuth sebagai konsultan untuk pelatih Bima Sakti saat menukangi Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023. Karena itu, Wormuth sempat diisukan menjadi dirtek pengganti Indra Sjafri.

Pssi Indra sjafri Erick thohir Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.682

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Piala Liga Inggris: Bekuk Newcastle United 2-0, Satu Kaki Manchester City di Final
Manchester City meraih kemenangan 2-0 atas Newcastle United pada laga leg pertama semifinal Piala Liga Inggris di St James' Park.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Hasil Piala Liga Inggris: Bekuk Newcastle United 2-0, Satu Kaki Manchester City di Final
Inggris
Resmi Jadi Pelatih Baru, Michael Carrick Tahu yang Dibutuhkan untuk Sukses di Manchester United
Manchester United akhirnya resmi menunjuk Michael Carrick sebagai pelatih baru hingga akhir musim 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Resmi Jadi Pelatih Baru, Michael Carrick Tahu yang Dibutuhkan untuk Sukses di Manchester United
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
Newcastle United akan menjamu Manchester City pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris. Simak jadwal siaran langsung dan link streaming pertandingannya di sini.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
Timnas
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
John Herdman berkomitmen untuk membawa sebanyak mungkin pelatih lokal ke tim kepelatihannya di Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Italia
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
AC Milan dikabarkan memantau peluang merekrut Leon Goretzka dengan status bebas transfer. Minim menit bermain di Bayern Munchen bikin masa depannya disorot.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
Galeri Foto
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
John Herdman resmi menangani Timnas Indonesia untuk dua tahun ke depan.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 13 Januari 2026
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Selain itu, pelatih Timnas Indonesia John Herdman juga menjawab target babak 8 besar Piala Asia 2027.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Spanyol
Menilik Performa Xabi Alonso sebagai Pelatih Real Madrid: Keok pada Beberapa Laga Besar
Xabi Alonso harus mengakhiri petualangannya bersama Real Madrid lebih cepat dari dugaan. Kekalahan di laga-laga besar hingga final Piala Super Spanyol jadi sorotan. Begini rapor lengkapnya!
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Menilik Performa Xabi Alonso sebagai Pelatih Real Madrid: Keok pada Beberapa Laga Besar
Spanyol
Xabi Alonso Kirim Pesan Mengharukan Usai Berpisah dengan Real Madrid
Xabi Alonso menyampaikan pesan emosional usai berpisah dengan Real Madrid. Pelatih asal Spanyol itu mengungkap rasa hormat, terima kasih, dan kebanggaannya.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Xabi Alonso Kirim Pesan Mengharukan Usai Berpisah dengan Real Madrid
Inggris
Breaking News: Michael Carrick Teken Kontrak sebagai Manajer Anyar Manchester United
Michael Carrick dikabarkan telah meneken kontrak sebagai manajer anyar Manchester United. Fabrizio Romano disebut melaporkan kesepakatan hingga akhir musim.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Breaking News: Michael Carrick Teken Kontrak sebagai Manajer Anyar Manchester United
Bagikan