Pengakuan Shin Tae-yong dan Shayne Pattynama Usai Timnas Digilas Irak 1-5

Frengky AruanFrengky Aruan - Jumat, 17 November 2023
Pengakuan Shin Tae-yong dan Shayne Pattynama Usai Timnas Digilas Irak 1-5
Timnas Indonesia kalah 1-5 dari Irak. (PSSI)

BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengakui keperkasaan Irak dalam laga pertama Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan Piala Asia 2027. Indonesia takluk dengan skor telak 1-5 dari Irak dalam laga yang digelar di Stadion Internasional Basra, Kamis (16/11) malam.

Indonesia kebobolan menit ke-20 melalui Bashar Rasan. Jordi Amat mencetak gol bunuh diri menit ke-35, sebelum Shayne Pattynama mengubah skor menjadi 2-1 menit ke-45+3.

Indonesia terus diteror. Tiga gol kembali masuk di babak kedua masing-masing melalui Osama Rashid (60’), Youssef Amyn (81’), dan Ali Al-Hamadi (88’).

Baca Juga:

Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Irak Sikat Timnas Indonesia 5-1

Erick Thohir Sebut Ragnar Oratmangoen Punya Komitmen Bela Timnas Indonesia

“Tentu ini kekalahan besar. Saya pikir selamat untuk Timnas Irak. Kami akan bermain baik dan menunjukkan terbaik di laga kandang kami,” kata Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong hanya menyebut bahwa Irak bermain bagus sebagai faktor kekalahan Timnas Indonesia.

“Saya pikir Irak bermain bagus,” jelasnya.

Hal senada disampaikan oleh Shayne Pattynama. Ia menyatakan bahwa Indonesia sempat berada dalam momen dan kepercayaan diri bagus di tengah pertandingan, terlebih setelah bisa memperkecil ketertinggalan.

“Irak tim yang bagus, dengan stadion yang besar. Setelah kami memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2 sebetulnya kami punya feeling bagus, tetapi kami kebobolan lagi. Kami akan lebih baik di laga selanjutnya,” sambung Shayne.

Hasil ini membuat Indonesia sementara berada di dasar Grup F. Sedangkan Irak memimpin klasemen dengan tiga poin, disusul Vietnam yang menang 2-0 di kandang Filipina.

Timnas Indonesia selanjutnya dijamu Filipina di Stadion Rizal Memorial pada 21 November. Adapun Irak dijamu Vietnam.

Shin Tae-yong Shayne Pattynama Timnas Indonesia Piala Dunia 2026 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Irak
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan