Pendekatan Penuh Kesabaran Erik ten Hag kepada Jadon Sancho

Erik ten Hag bersabar bangkitkan karier Jadon Sancho.
Arief HadiArief Hadi - Jumat, 06 Januari 2023
Pendekatan Penuh Kesabaran Erik ten Hag kepada Jadon Sancho
Jadon Sancho dan Erik ten Hag (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Misteri hilangnya Jadon Sancho dari skuad Manchester United belakangan ini jadi sorotan publik. Maklum saja, tidak murah Red Devils merekrutnya pada 2021 dari Borussia Dortmund yakni sebesar 73 juta poundsterling.

Terakhir Sancho bermain pada Oktober lalu pada laga imbang 1-1 lawan Chelsea. Erik ten Hag, manajer Man United, menuturkan bulan lalu apabila Sancho tak dalam kondisi ideal, baik itu dari kebugaran atau mindset-nya.

Pekan ini Sancho sudah berlatih kembali dengan Man United di Carrington, tetapi ia berlatih di grup terpisah dan pemain berusia 22 tahun punya program latihannya sendiri yang diberikan oleh Ten Hag dan staf kepelatihan.

Absennya Sancho mengurangi jumlah pemain di posisi ofensif apalagi Cristiano Ronaldo sudah pergi. Kendati demikian Ten Hag siap bersabar kepada Sancho karena menurutnya, setiap pemain didekati dengan cara berbeda dan Sancho bukan pengecualian.

Baca Juga:

Erik Ten Hag Kembali Lempar Kode Minta Dibelikan Pemain

Manchester United dalam Momentum Bagus, Erik ten Hag Masih Marah-marah

Penyerang Bayern Munchen Bisa Jadi Opsi Murah dan Ideal untuk Manchester United

"Saya ingin Jadon kembali secepat mungkin, tapi saya tidak bisa memaksakan proses ini. Saya akan melakukan semua yang ada dalam kekuatan saya tetapi beberapa proses tidak dapat Anda paksakan dan ini adalah salah satunya," terang Ten Hag dikutip dari Standard Sports.

"Saya juga harus menunjukkan kesabaran meskipun saya tidak memiliki kesabaran karena kami memiliki sedikit peluang di lini depan, pemain yang tersedia dan mampu berkontribusi tidak hanya di Premier League tetapi juga di standar tertinggi dalam sepak bola."

"Jadon adalah pemain yang, ketika dia fit, dia akan berkontribusi dan kami akan memiliki opsi tambahan sehingga kami memiliki lebih banyak peluang untuk memenangkan banyak pertandingan," imbuh pelatih asal Belanda tersebut.

Ten Hag juga menambahkan apabila Sancho memperlihatkan perkembangan bagus untuk membangkitkan kariernya. Tetapi sekali lagi, Ten Hag tidak terburu-buru dan siap bersabar kepada Sancho.

"Dengan fisik, ada juga hubungan mental. Saya pikir dia sekarang membuat kemajuan yang bagus di bagian fisik dan itu akan membantunya," tambah Ten Hag.

“Saya berharap dia bisa kembali dengan cepat tetapi saya tidak bisa mengatakan berapa lama itu akan terjadi. Saat ini, dia tidak cukup fit, tidak."

“Kami memiliki beberapa rintangan yang harus diambil. Saya pikir dia (menuju) ke arah yang baik. Saya tidak bisa memaksakan proses ini jadi saya tidak melakukannya. Saya akan sangat senang saat ini jika dia kembali ke skuad untuk latihan tim, itu langkah selanjutnya," urainya.

Jadon Sancho Manchester United Erik ten Hag
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.843

Berita Terkait

Inggris
Manchester United Tanpa Benjamin Sesko, Momen Chido Obi Bersinar
Legenda Manchester United, Dwight Yorke, menyarankan mantan klubnya memainkan Chido Obi-Martin sebagai pengganti Benjamin Sesko yang cedera.
Arief Hadi - Jumat, 21 November 2025
Manchester United Tanpa Benjamin Sesko, Momen Chido Obi Bersinar
Inggris
Penghormatan Manchester United kepada Bassis The Stone Roses, Gary Mounfield
Fans sejati Manchester United, Gary "Mani" Mounfield, yang notabene bassis The Stone Roses meninggal dunia pada usia 63 tahun.
Arief Hadi - Jumat, 21 November 2025
Penghormatan Manchester United kepada Bassis The Stone Roses, Gary Mounfield
Inggris
Di Bawah Direktur Baru, Kualitas Akademi Manchester United Bakal Ditingkatkan
Direktur baru Akademi Manchester United Stephen Torpey menegaskan akan meningkatkan kualitas akademi untuk menghasilkan pemain-pemain top di masa depan.
Yusuf Abdillah - Kamis, 20 November 2025
Di Bawah Direktur Baru, Kualitas Akademi Manchester United Bakal Ditingkatkan
Inggris
Pertandingan Kontra Tottenham Membuat Manchester United Kembali Menginjak Bumi
Ruben Amorim mengakui Manchester United masih jauh dari sempurna meski sedang dalam tren positif. Pertandingan kontra Tottenham membuat Setan Merah kembali menginjak bumi. Apa saja PR besar mereka?
Johan Kristiandi - Kamis, 20 November 2025
Pertandingan Kontra Tottenham Membuat Manchester United Kembali Menginjak Bumi
Inggris
Terungkap, Manchester United Tolak Lavia dan Nkunku Masuk dalam Bagian Transfer Garnacho
Manchester United menolak tawaran Chelsea untuk memasukkan Romeo Lavia atau Christopher Nkunku sebagai bagian dari transfer Alejandro Garnacho.
Yusuf Abdillah - Rabu, 19 November 2025
Terungkap, Manchester United Tolak Lavia dan Nkunku Masuk dalam Bagian Transfer Garnacho
Inggris
Benjamin Sesko Kurang Gacor, Manchester United Dianggap Keliru soal Biaya Transfer
Manchester United dikritik Alan Shearer soal transfer Benjamin Sesko. Harga mahal, gol minim! Apa benar MU salah beli striker?
Johan Kristiandi - Selasa, 18 November 2025
Benjamin Sesko Kurang Gacor, Manchester United Dianggap Keliru soal Biaya Transfer
Inggris
Fabrizio Romano Ungkap Satu Pemain yang Paling Ingin Didatangkan Manchester United
Fabrizio Romano mengungkap nama pemain yang paling ingin didatangkan Manchester United. Sosok ini disebut jadi prioritas utama dan sangat ingin pindah ke Old Trafford!
Johan Kristiandi - Selasa, 18 November 2025
Fabrizio Romano Ungkap Satu Pemain yang Paling Ingin Didatangkan Manchester United
Inggris
Kiper Manchester United Dapat Pengakuan dari Sir Alex Ferguson
Sir Alex Ferguson senang melihat perkembangan Manchester United saat ini, termasuk rekrutan anyar seperti Senne Lammens.
Arief Hadi - Senin, 17 November 2025
Kiper Manchester United Dapat Pengakuan dari Sir Alex Ferguson
Inggris
Kirim Kode, Bek Crystal Palace Ungkap Hasrat Gabung Manchester United
Bermain untuk Manchester United masih jadi impian bagi beberapa pemain, seperti Daniel Munoz, pemain Crystal Palace.
Arief Hadi - Minggu, 16 November 2025
Kirim Kode, Bek Crystal Palace Ungkap Hasrat Gabung Manchester United
Inggris
Terungkap Rencana Manchester United saat Andre Onana Kembali Musim Depan
Manchester United dikabarkan telah menyiapkan rencana terkait masa depan Andre Onana saat masa peminjamannya di Trabzonspor selesai.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 15 November 2025
Terungkap Rencana Manchester United saat Andre Onana Kembali Musim Depan
Bagikan