Pemilik Anyar Newcastle United Siap Datangkan Antonio Conte

Posisi Steve Bruce selaku manajer rawan dipecat karena Newcastle kini berada di zona degradasi.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Jumat, 08 Oktober 2021
Pemilik Anyar Newcastle United Siap Datangkan Antonio Conte
Antonio Conte (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Saudi Arabia's Public Investment Fund (PIF) selaku pemilik baru Newcastle United bersiap melakukan sejumlah gebrakan. Salah satunya yaitu menunjuk Antonio Conte sebagai manajer.

PIF yang dipimpin Mohammed bin Salman memang telah resmi memiliki 80 persen saham Newcastle. Pangeran Arab Saudi tersebut menebusnya dengan harga 300 juta poundsterling dari Mike Ashley.

Pangeran Salman tentu punya tujuan tersendiri menjadi pemilik Newcastle. Salah satunya adalah menjadikan The Magpies sebagai klub yang disegani di Eropa dan dunia.

Baca Juga:

3 Efek dari Pergantian Pemilik Klub di Newcastle United

Akuisisi Newcastle, Pangeran Arab Jadi Pemilik Klub Terkaya di Dunia

Akhir Era Mike Ashley, Perusahaan Arab Saudi Beli Newcastle Seharga 300 Juta Poundsterling

Newcastle United

Untuk mewujudkan impian tersebut, Newcastle membutuhkan sosok manajer bertangan dingin. Nama Conte dianggap masuk dalam kriteria tersebut.

Menurut laporan La Gazzetta dello Sport, Newcastle siap mengajukan tawaran resmi kepada Conte. Kebetulan juru taktik berusia 52 tahun itu sedang tidak terikat kontrak dengan klub lain.

Kehadiran Conte diharapkan bisa mengatrol posisi Newcastle yang kini berada di zona degradasi. Ini juga merupakan pancingan untuk menggaet pemain bintang.

Belum diketahui bagaimana respons Conte dengan peluang menangani Newcastle. Yang jelas ia pernah menolak tawaran Tottenham Hotspur pada musim panas lalu.

Saat itu Conte beralasan tak tertarik dengan proyek Tottenham. Secara tak langsung ia ingin menangani klub yang berstatus penantang gelar.

Newcastle tentu tidak termasuk dalam kategori itu sekarang. Namun dengan dukungan pemilik anyar, Conte bisa leluasa membentuk tim impiannya.

Newcastle United Antonio Conte Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.515

Berita Terkait

Sports
PON Bela Diri Kudus 2025 Sukses Besar, Bisa Jadi Ajang Kualifikasi PON ke Depan
PON Bela Diri Kudus sudah memasuki pekan terakhir setelah bergulir sejak 11 Oktober 2025.
Rizqi Ariandi - Selasa, 21 Oktober 2025
PON Bela Diri Kudus 2025 Sukses Besar, Bisa Jadi Ajang Kualifikasi PON ke Depan
Indonesia
Kemenpora dan Kemendes PDT Kolaborasi Gulirkan Liga Desa
Kemenpora dan Kemendes PDT saling bersinergi untuk mewujudkan visi Presiden Prabowo Subianto yang tertuang dalam Asta Cita.
Rizqi Ariandi - Selasa, 21 Oktober 2025
Kemenpora dan Kemendes PDT Kolaborasi Gulirkan Liga Desa
Jadwal
Cara Menonton dan Link Streaming Arsenal vs Atletico Madrid, Live Sebentar Lagi
Arsenal siap tantang Atletico Madrid di Emirates Stadium! Simak jam tayang dan link streaming resmi Liga Champions malam ini di sini.
Johan Kristiandi - Selasa, 21 Oktober 2025
Cara Menonton dan Link Streaming Arsenal vs Atletico Madrid, Live Sebentar Lagi
Lainnya
Asian Youth Games 2025: Pencak Silat Sukses Bawa Harum Nama Indonesia hingga Cetak Sejarah
Pencak silat juga menyumbangkan perak.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 21 Oktober 2025
Asian Youth Games 2025: Pencak Silat Sukses Bawa Harum Nama Indonesia hingga Cetak Sejarah
Lainnya
Dua Pesenam Putri Indonesia Jadikan Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025 sebagai Pelajaran Penting
Sayangnya, penampilan mereka berdua hanya sampai di babak kualifikasi dan gagal menembus babak final nomor All-Around.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 21 Oktober 2025
Dua Pesenam Putri Indonesia Jadikan Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025 sebagai Pelajaran Penting
Liga Champions
Real Madrid vs Juventus: Bukan Sekadar Balas Dendam Final 2016/2017
Real Madrid dan Juventus kembali bentrok di Liga Champions 2025/2026. Bukan sekadar balas dendam final 2017, duel ini jadi pembuktian dua raksasa Eropa.
Johan Kristiandi - Selasa, 21 Oktober 2025
Real Madrid vs Juventus: Bukan Sekadar Balas Dendam Final 2016/2017
Timnas
Menpora Erick Thohir Akan Panggil PSSI Bahas Persiapan Timnas Indonesia U-22 Hadapi SEA Games 2025
Kemenpora secepatnya akan melakukan pertemuan dengan 48 cabang olahraga untuk kembali melakukan review bersama tim pakar untuk menentukan atlet-atlet yang akan diberangkatkan di SEA Games 2025 Thailand.
Rizqi Ariandi - Selasa, 21 Oktober 2025
Menpora Erick Thohir Akan Panggil PSSI Bahas Persiapan Timnas Indonesia U-22 Hadapi SEA Games 2025
Spanyol
Madesu di Real Madrid, Endrick Akan Hengkang pada Januari 2026
Karier Endrick di Real Madrid makin suram. Minim menit bermain, striker muda Brasil itu disebut siap hengkang pada bursa transfer Januari 2026.
Johan Kristiandi - Selasa, 21 Oktober 2025
Madesu di Real Madrid, Endrick Akan Hengkang pada Januari 2026
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Arsenal vs Atletico Madrid
Superkomputer Opta memprediksi hasil duel Arsenal vs Atletico Madrid di Liga Champions 2025/2026. The Gunners unggul jauh dalam peluang kemenangan.
Johan Kristiandi - Selasa, 21 Oktober 2025
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Arsenal vs Atletico Madrid
Timnas
Alex Pastoor Buka Peluang Tetap Kerja Bareng Patrick Kluivert Usai Didepak dari Timnas Indonesia
Alex Pastoor akui ada beberapa tawaran yang datang kepada Patrick Kluivert.
Rizqi Ariandi - Selasa, 21 Oktober 2025
Alex Pastoor Buka Peluang Tetap Kerja Bareng Patrick Kluivert Usai Didepak dari Timnas Indonesia
Bagikan