Pembelaan Quique Setien Usai Dikritik Lionel Messi

Quique Setien terancam dipecat Barcelona usai gagal mempersembahkan trofi LaLiga.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Sabtu, 18 Juli 2020
Pembelaan Quique Setien Usai Dikritik Lionel Messi
Lionel Messi dan Quique Setien (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Konflik internal Barcelona nampak belum juga mereda. Sang kapten, Lionel Messi saling adu argumen dengan pelatihnya, Quique Setien di media terkait kegagalan Blaugrana menjuarai LaLiga 2019-2020.

Barcelona harus merelakan gelar trofi LaLiga 2019-2020 direbut Real Madrid usai takluk dari Osasuna pada Jumat (17/7) dini hari wib. Usai laga, Messi secara terbuka mengkritik permainan Blaugrana.

Intinya, Messi menilai Barcelona tidak akan sanggup meraih satu pun gelar jika tak memperbaiki penampilannya. Megabintang asal Argentina itu juga meragukan peluang timnya melaju ke perempat final Liga Champions musim ini.

Baca Juga:

Keputusan Penting di Dalam Rapat Darurat Barcelona Bahas Nasib Quique Setien

5 Problem Barcelona sehingga Gagal Pertahankan Gelar LaLiga

Liga Champions - Napoli Bisa Manfaatkan Situasi Buruk Barcelona

Tak lama setelah itu, Setien menyetujui beberapa poin dari kritik yang dilontarkan Messi. Namun ia merasa masih sanggup membawa Barcelona bangkit.

Sehari kemudian, Setien kembali mempertegas argumennya. Ia mengaku memberi sejumlah kontribusi positif dalam permainan Barcelona.

"Memang benar bahwa jika kami bermain sama buruknya dengan di pertandingan terakhir tidak akan memberi apa yang kami butuhkan untuk memenangi pertandingan. Namun kami juga memiliki momen-momen hebat yang kami butuhkan untuk memenangi pertandingan," kata Setien pada konferensi pers jelang laga kontra Alaves.

"Ini adalah kenyataan. Jika kami berhasil bermain seperti saat menang 4-1 atas Villarreal, di mana semuanya berjalan dengan baik, itu pasti memberi apa yang kami butuhkan untuk memenangi Liga Champions."

Komentar tersebut terkesan seperti pembelaan diri Setien. Hal itu wajar mengingat posisinya tengah berada di ujung tanduk.

Namun Setien mengaku tak tersinggung dengan kritik yang dilontarkan Messi. Ia juga yakin pemain andalannya tersebut tak bermaksud menyerangnya secara terbuka.

"Kita semua bisa mengatakan hal itu (komentar Messi) disalahartikan dan lainnya baik-baik saja. Kita semua perlu istirahat, bersihkan pikiran kita dan mencoba berpikir maksud sebenarnya," pungkasnya.

Quique Setien Lionel Messi Barcelona Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Fiorentina vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Fiorentina vs AC Milan di Serie A. Duel panas di Artemio Franchi jadi ujian Rossoneri dalam perburuan gelar. Live sebentar lagi!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Fiorentina vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Sosok
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
Cesar Meylan menjadi pelatih fisik Timnas Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
Inggris
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
Arsenal akan melakoni laga tandang melawan Portsmouth pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 di Fratton Park.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Persib Bandung memuncaki klasemen sementara Super League 2025/2026 dengan 38 poin dari 17 laga.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Inggris
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Pada debut Liam Rosenior sebagai pelatih Chelsea meraih kemenangan 5-1 melawan Charlton di pertandingan putaran ketiga Piala FA 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Inggris
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian
Antoine Semenyo memulai lembaran barunya di Manchester City dengan menjadi pemain terbaik.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian
Hasil akhir
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Beckham Putra mencetak gol pada menit kelima, dan membawa Persib unggul atas Persija 1-0.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Inggris
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Ruben Amorim dikabarkan kembali ke Portugal usai berpisah dengan Manchester United. Isu pesangon besar dan masa depan sang pelatih jadi sorotan. Benarkah Amorim kini menganggur dengan harta melimpah?
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Rivalitas Barcelona dan Real Madrid akan kembali tersaji di final Piala Super Spanyol 2026 yang berlangsung di King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Jadwal
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
Barcelona akan melawan Real Madrid pada pertandingan final Piala Super Spanyol 2025-2026, di King Abdullah Sports City, Senin (12/1) pukul 02.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
Bagikan