Pembalap MotoGP Ramai-ramai Berikan Penilaian Tinggi kepada Pedro Acosta
BolaSkor.com - Marc Marquez memprediksi penampilan Pedro Acosta di musim 2024 ini. Menurut The Baby Alien, pembalap yang masih berstatus rookie tersebut dapat bersaing di posisi depan bersama pembalap top saat ini.
Bukan tanpa alasan Marquez memberikan penilaian tinggi kepada Acosta. Pasalnya pembalap asal Spanyol itu sudah berhasil membuktikannya kelasnya saat menjalani tes pra-musim Malaysia dan Sepang.
"Pedro akan menjadi pembalap diperhitungkan di musim ini. Dia memiliki segalanya untuk menjadi nama besar dalam dunia MotoGP," jelas Marquez dikutip dari laman resmi MotoGP.
Baca Juga:
Tidak hanya Marquez saja, Francesco Bagnaia dan Aleix Espargaro turut menyanjung Acosta. Menurut dua pembalap tersebut, Acosta memiliki kapabilitas masuk ke dalam persaingan papan atas.
"Dia akan bersaing untuk posisi sepuluh besar, jelas. Memang terlalu dini dan dia juga masih muda untuk mendapatkan tekanan. Kita lihat bagaimana dia menikmatinya," kata Bagnaia.
"Jelas dia akan menjadi salah satu yang harus diwaspadai pada musim ini," timpal Espargaro.
Bukan tanpa alasan para pembalap top MotoGP menjadikan Acosta sebagai sosok yang perlu diperhitungkan. Pasalnya pembalap GAS-GAS Tech3 itu sudah berhasil menunjukkan kelasnya di tes pra-musim Malaysia dan Sepang.
Saat menjalani tes, Acosta mampu menyaingi catatan waktu para seniornya. Bahkan di salah satu sesi, dia berhasil menjadi pembalap tercepat. Tidak heran banyak pembalap MotoGP yang menyebut Acosta sebagai bocah ajaib.
Penulis: Bintang Rahmat.
Yusuf Abdillah
9.628
Berita Terkait
Rizky Ridho Menyesal Absen di Laga Persija vs PSIM
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Stamford Bridge Panggung yang Tepat untuk Barcelona Buktikan Kemampuan
Enzo Maresca Sebut Resep Chelsea untuk Meredam Gaya Bermain Barcelona
Pemain Everton Kena Kartu Merah karena Berkelahi dengan Rekan Satu Tim, Ruben Amorim Iri
Hokky Caraka Beberkan Bekal Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
Manchester United Dibekuk 10 Pemain Everton, Ruben Amorim Frustrasi
Thom Haye Tuding Ada Pihak yang Bikin Kacau Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
Laga Persija Vs PSIM di SUGBK Akan Diwarnai Koreo Spesial dari The Jakmania
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Barcelona