Pembalap Honda, Yamaha dan Ducati Puji Motor Suzuki
BolaSkor.com - Lomba putaran perdana MotoGP 2019 di Sirkuit Losail, Qatar, Senin (11/03) dini hari WIB, menunjukkan tim Suzuki memiliki motor yang begitu kompetitif.
Pasalnya duet Alex Rins dan Joan Mir bisa bersaing di baris depan. Mir yang berstatus sebagai rookie memang akhirnya harus puas finis posisi delapan.
Baca Juga:
Valentino Rossi: Yamaha Lebih Lemah daripada Ducati, Honda, dan Suzuki
Bos Suzuki Ceritakan Alasan Komponen di Swingarm Belakang Milik Ducati Menyalahi Regulasi
Tapi Rins secara fantatis begitu merepotkan Andrea Dovizioso maupun Marc Marquez dan akhirnya finis di posisi keempat.
Kini motor Suzuki GSX-RR mendapat banyak pujian dari para rival. Seperti Dovizioso dari Ducati yang akhirnya keluar sebagai pemenang MotoGP Qatar.
"Saya sudah memprediksi Rins sangat kuat. Motornya berbanding terbalik dengan saya. Akselerasi saya begitu bagus, sehingga saya bisa kencang di sektor lurus. Tapi di tengah tikungan, Suzuki begitu kompetitif," kata Dovizioso.
Soal kecepatan motor Suzuki di tikungan turut disinggung pembalap tim satelit Honda, Cal Crutchlow. Dia bahkan mendeskripsikan Suzuki begitu fenomenal ketika melibas tikungan.
"Motor Suzuki sangat kuat. Tidak perlu diragukan lagi. Mereka juga bisa menangani ban begitu baik. Jadi jika mereka ada di depan Anda, Anda harus berusaha maksimal untuk sekadar menempel," Crutchlow menjelaskan.
Sementara itu, pembalap Yamaha, Valentino Rossi memuji Suzuki sebagai tim dengan perkembangan motor paling pesat jelang MotoGP 2019.*
Baca Berita Selengkapnya soal MotoGP Lainnya di KabarOto.com
2.794
Berita Terkait
Robi Darwis Kesampingkan Libur di Persib demi Timnas U-22
Pesan Enzo Maresca untuk Alejandro Garnacho: Kerja Keras!
Manchester City vs Liverpool: Bisakah Haaland Akhirnya Mendominasi Van Dijk?
Link Live Streaming Rayo Vallecano vs Real Madrid, Minggu 9 November 2025
AC Milan Gagal Menang, Estupinan Bikin Kecewa Allegri
Gawang Arsenal Akhirnya Bobol, Mikel Arteta Frustrasi
Cetak Dua Gol Lewat Sundulan ke Gawang Arema FC, Eksel Runtukahu Terinspirasi Bambang Pamungkas
Link Streaming Super League 2025/2026 Dewa United Banten FC vs PSM Makassar, Minggu 9 November 2025, Live Sebentar Lagi
Dewa United Banten FC Bertekad Bangkit saat Tantang PSM Makassar