Peluang Reuni Bek AS Roma Melawan Mantan Klub, Man United

Bek AS Roma Chris Smalling berpeluang besar tampil melawan Manchester United di Liga Europa.
Arief HadiArief Hadi - Selasa, 27 April 2021
Peluang Reuni Bek AS Roma Melawan Mantan Klub, Man United
Chris Smalling (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manchester United akan menjamu AS Roma di leg satu semifinal Liga Europa yang dihelat di Old Trafford, Jumat (30/04) pukul 02.00 dini hari WIB. Beberapa nama familiar bereuni di laga tersebut.

Henrikh Mkhitaryan di kubu Roma pernah bermain untuk Manchester United, begitu juga satu nama yang pernah membela Man United dalam periode panjang: Chris Smalling. Nama yang disebut terakhir punya peluang bermain setelah pulih dari cedera.

"Dia (Smalling) melakukannya dengan sangat baik. Penting untuk mendapatkan Chris setidaknya 45 menit waktu bermain, dia memiliki lebih dari itu, dan saya pikir itu positif," ucap pelatih AS Roma Paulo Fonseca soal kondisi Smalling.

"Sekarang dia memiliki kesempatan untuk bermain melawan Manchester United."

Baca Juga:

Lupakan Leeds, Manchester United Tatap AS Roma

Bermain Kontra Leeds, Harry Maguire Samai Rekor Legenda MU

Laga Leeds Vs MU Diwarnai Protes Fans Menggunakan Pesawat Terbang

Chris Smalling

“Sayangnya, kami tidak dapat memberikan waktu bermain untuk semua orang yang baru pulih dari cedera, tapi Chris dan Leonardo Spinazzola adalah yang paling penting untuk mendapatkan menit bermain di kaki mereka.”

Cedera membatasi jumlah penampilan Smalling musim ini menjadi 18 di seluruh kompetisi, tetapi bek asal Inggris sudah siap bertanding melawan Red Devils arahan Ole Gunnar Solskjaer.

10 Tahun Bela Man United

Chris Smalling di Manchester United

Smalling sudah membela Roma pada 2019 namun pada awalnya dengan status pemain pinjaman. Musim ini Roma menebusnya sebesar 15 juta euro dan pengalamannya dengan Man United bisa jadi penting di laga nanti.

Dibanding Mkhitaryan, Smalling jauh lebih mengenal Man United karena pernah membela tim selama 10 tahun dari 2010 hingga 2020. Sir Alex Ferguson merekrutnya saat masih muda dari Fulham sebagai suksesor Rio Ferdinand.

Dengan MU karier Smalling naik turun karena ia tak sering jadi pilihan utama, meski begitu pemain yang kini berusia 31 tahun telah berkembang di sana dan meraih dua titel Premier League, satu Piala FA, Piala Liga, dan Liga Europa. Smalling tampil lebih dari 300 laga dan mencetak 18 gol di Man United.

Breaking News Chris Smalling Roma AS Roma Manchester United Liga Europa
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.818

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Italia Dipermalukan Norwegia, Prancis Tekuk Azerbaijan, Inggris Sempurna
Italia dipermalukan Norwegia, Prancis tak tersentuh, dan Inggris menutup kualifikasi dengan rekor sempurna. Simak hasil lengkap dan kejutan besarnya!
Johan Kristiandi - Senin, 17 November 2025
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Italia Dipermalukan Norwegia, Prancis Tekuk Azerbaijan, Inggris Sempurna
Hasil akhir
Hasil Kualifikasi: Bantai Armenia 9-1, Portugal Rebut Tiket ke Piala Dunia 2026
Portugal memetik kemenangan besar 9-1 atas Armenia di Estadio do Dragao pada laga terakhir Grup F kualifikasi Piala Dunia 2026.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Hasil Kualifikasi: Bantai Armenia 9-1, Portugal Rebut Tiket ke Piala Dunia 2026
Inggris
Ibrahima Konate Bantah Ada Tawaran Kontrak Baru dari Liverpool
Ibrahima Konate menanggapi kabar yang menyebutkan Liverpool sudah menawarkan kontrak baru kepadanya.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Ibrahima Konate Bantah Ada Tawaran Kontrak Baru dari Liverpool
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albania vs Inggris, Live Sebentar Lagi
Nonton laga Albania vs Inggris di Kualifikasi Piala Dunia 2026 malam ini pukul 00.00 WIB. Inggris incar kemenangan sempurna, Albania siap patahkan dominasi! Cek link streaming resmi Vision+, jadwal siaran, dan prediksi lineup paling akurat di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 16 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albania vs Inggris, Live Sebentar Lagi
Italia
Melempem di AC Milan, Santiago Gimenez Dibidik Dua Klub Premier League
Menyusul penampilan yang kurang mengesankan musim ini, Santiago Gimenez terancam kehilangan tempatnya di AC Milan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Melempem di AC Milan, Santiago Gimenez Dibidik Dua Klub Premier League
MotoGP
Hasil MotoGP Valencia 2025: Marco Bezzecchi Tutup Musim dengan Kemenangan
Pembalap Aprilia Racing, Marco Bezzecchi memenangi MotoGP Valencia 2025 yang digelar di Sirkuit Ricardo de Tormo.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Hasil MotoGP Valencia 2025: Marco Bezzecchi Tutup Musim dengan Kemenangan
Inggris
Deinner Ordonez dan 3 Pemain Belia yang Sudah Diamankan Chelsea
Chelsea dikabarkan telah memenangkan perburuan untuk merekrut pemain berusia 16 tahun, Deinner Ordonez dari klub Ekuador Independiente del Valle.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Deinner Ordonez dan 3 Pemain Belia yang Sudah Diamankan Chelsea
Inggris
Noni Madueke Ungkap Alasan Dirinya Bahagia bersama Arsenal
Noni Madueke mengungkapkan kegembiraannya atas enam bulan pertamanya sebagai pemain Arsenal.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Noni Madueke Ungkap Alasan Dirinya Bahagia bersama Arsenal
Piala Dunia
Harus Menang Besar, Italia Justru Diminta Waspadai Lini Serang Norwegia
Untuk lolos langsung ke Piala Dunia 2026, Italia tidak hanya butuh kemenangan, tetapi juga dengan mencetak banyak gol.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Harus Menang Besar, Italia Justru Diminta Waspadai Lini Serang Norwegia
Piala Dunia
Hadapi Albania, Thomas Tuchel Minta Pemain Inggris Hindari Kartu Merah
Pelatih Inggris Thomas Tuchel telah menginstruksikan para pemainnya untuk menghindari kartu merah yang dapat mengakibatkan larangan bermain di Piala Dunia.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Hadapi Albania, Thomas Tuchel Minta Pemain Inggris Hindari Kartu Merah
Bagikan