Pelatih PSIS Soroti Marko Simic Jelang Pertemuan dengan Persija


BolaSkor.com – PSIS Semarang mewaspadai semua pemain Persija Jakarta pada laga pekan 17 Liga 1 2023/2024 di Stadion Jatidiri Semarang Minggu (29/10) malam.
Pelatih PSIS Semarang Gilbert Agius dalam sesi jumpa pers mengatakan tim lawannya kali ini diperkuat pemain bagus dan juga pelatih yang berpengalaman.
"Pemain Persija sangat bagus dan juga pelatihnya. Mereka ada Marko Simic, dia stiker bagus. Tapi saya melihat semua pemain mereka bagus bagus dan kami harus fokus waspada," jelas Gilbert, Sabtu (28/10).
Baca Juga:
Arema FC Selamat dari Kekalahan Kontra Madura United
Demi Build Up, Eksperimen Josep Gombau Bikin Persebaya Dilumat Persik
Mengenai performa Marko Simic yang selalu moncer bersama Persija Jakarta dan selalu mencetak gol ketika bertemu PSIS Semarang, Gilbert Agius tidak begitu takut dengan hal itu.
"Kalau melihat pertandingan lalu Simic selalu mencetak gol ke gawang PSIS. Tapi saya tidak melihat pertandingan beberapa tahun lalu. PSIS sekarang sudah berubah dan kami memiliki pemain bertahan yang bagus," jelas pelatih asal Malta ini.
Untuk kondisi pemain PSIS Semarang, Gilbert mengakui ada beberapa pemain yang kurang fit dan terkena diare. Namun dari persiapan yang dilakukan mereka tetap berlatih maksimal.
"Kami pikir lawan Persija akan menjadi pertandingan yang keras. Mereka juga sudah melakukan analisa tentang permainan kami," tambahnya.
Sedangkan striker PSIS Semarang Carlos Fortes bertekad memberikan kemenangan ketika lawan Persija. Apalagi persiapan yang dilakukan lumayan panjang dan beberapa kekurangan sudah diperbaiki.
"Apa yang diinstruksikan pelatih akan kami terapkan di pertandingan. Intinya kami konsentrasi dan bisa melakukan improvisasi di lapangan untuk mendapatkan tiga angka di kandang," jelas Fortes. (Laporan Kontributor Ahmad Rizal/Semarang)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
3 Pemain Cedera, Persija Terancam Pincang Hadapi Persebaya

Pelatih Persija Minta Ridho dan Jordi Amat Move On Usai Gagal Bawa Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026

Pelatih Persija Jakarta Bela Rizky Ridho dari Serangan Netizen

Hadapi Persebaya Akhir Pekan Ini, Persija Harus Tunjukkan Karakternya
3 Fakta Menarik Jelang Duel Klasik Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Siap Tempur Lawan Arab Saudi dan Irak, Jordi Amat Berharap Wasit Bersikap Adil
Klasemen Sementara Super League 2025/2026 hingga Pekan Ketujuh: Borneo FC Tak Terbendung, Persija Digusur PSIM
Persija Kembali Kalah karena Main Tidak Efektif, Mauricio Souza Kesal
Hasil Super League 2025/2026: Borneo FC Sempurna Usai Beri Persija Kekalahan Beruntun
Pelatih Persija Tak Heran Borneo FC Ada di Puncak Klasemen dengan Catatan Mentereng
