Pelatih Persib Yakin David da Silva Akan Moncer seperti Ciro Alves

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts akui kewaspadaannya menghadapi TIRA Persikabo, Sabtu (29/1).
Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Kamis, 27 Januari 2022
Pelatih Persib Yakin David da Silva Akan Moncer seperti Ciro Alves
David da Silva. (Media Persib)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts akui kewaspadaannya menghadapi TIRA Persikabo, Sabtu (29/1). Terutama mengenai dua striker asingnya Ciro Alves dan Aleksandar Rakic.

Terbukti, keduanya masuk dalam daftar papan top skorer sementara Liga 1 2021/2022. Ciro Alves mengantongi 13 gol, sedangkan Aleksandar Rakic berhasil mempersembahkan 7 gol.

"Ya, tentunya Ciro adalah pemain yang mapan di sepak bola Indonesia. David (da Silva) pernah menjadi pemain yang mapan, kini David juga dalam latihan bisa dilihat semakin tangguh," ujar Robert Rene Alberts di Finn's Recreation Club, Bali, Selasa (25/1).

Tidak hanya David da Silva, pelatih asal Belanda ini juga menyebut bahwa striker anyar lainnya yakni Bruno Cantanhede sudah mulai menunjukan kualitasnya sebagai finisher.

Baca Juga:

Soal Nasib Robert Rene Alberts, Direktur Persib Ambil Contoh Pep Guardiola

Abaikan Reuni, Robert Tak Ingin Persib Terpeleset Kontra TIRA-Persikabo

"Tapi Ciro tentunya bermain dengan reputasi yang fantastis dan kami juga punya cara untuk menghadapinya. Di samping Ciro adalah pemain yang bagus, dia juga seseorang yang punya kepribadian bagus, dia punya sikap profesional dan saya rasa itu yang standar yang sangat dibutuhkan oleh pesepak bola di Indonesia," tegasnya.

Robert Rene Alberts yakin dua strikernya tidak akan kalah baiknya dengan duet striker TIRA Persikabo. Bahkan, satu di antaranya yakni David da Silva diyakini akan mengakhiri puasa golnya bersama Persib Bandung.

"Saya pikir David, jika melihat dia di latihan, perlahan sudah kembali ke bentuk terbaiknya. Seperti yang kita kenal dia ketika membela Persebaya, dia sudah mulai bisa melewati pemain (lawan) lagi, bisa mengontrol sentuhan akhir di depan gawang, dia mulai bisa melindungi bola serta terlihat kuat. Saya rasa dia sudah siap mencetak kembali gol dan mengangkat tim ini menjadi juara,"

"Bruno juga bisa dilihat meski dia punya karakter yang berbeda tapi begitu mematikan di kotak penalti dan begitu kuat dalam melakukan penyelesaian akhir. Tapi kami harus bisa untuk mengaktifkan (ketajaman) mereka," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)

Robert Rene Alberts Persib Bandung Liga 1 Breaking News Tira Persikabo
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

The author is a senior journalist who has specialized in Indonesian football issues for the past 10 years. Before focusing on sports, the author was also involved in covering political and economic issues. They have covered numerous national and international events, including the 2023 U-17 World Cup, the 2018 Asian Games, and various SEA Games tournaments. Additionally, the author was previously active in the PSSI Pers organization.
Posts

17.870

Berita Terkait

Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Atas kedua hasil tersebut, final turnamen BWF Super 1000 itu dipastikan berjalan tanpa ada wakil Merah Putih yang bertanding.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Tim besutan Risco Herlambang itu bahkan langsung fokus hadapi Jakarta Popsivo Polwan, dalam lanjutan babak reguler putaran pertama seri Pontianak di GOR Terpadu Ahmad Yani, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Liga Indonesia
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekuatan Persib terletak pada sosok Bojan Hodak selaku peramu taktik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Timnas
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
John Herdman tiba di Indonesia pada Sabtu (10/1) pukul 13.20 WIB dengan maskapai Cathay Pacific.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Liga Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Pelatih Persija Jakarta Mauricio Souza berharap VAR bekerja dengan baik dan tepat agar tidak ada keputusan-keputusan salah.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Liga Indonesia
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Persib Bandung menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Minggu (11/1) sore WIB
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Bagikan