Pelatih Atletico Madrid Tak Terkesan dengan Sepasang Gol Debut Luis Suarez

Suarez mencetak dua gol dan satu assist pada laga debutnya berseragam Atletico Madrid.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Senin, 28 September 2020
Pelatih Atletico Madrid Tak Terkesan dengan Sepasang Gol Debut Luis Suarez
Luis Suarez (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Luis Suarez mampu mencetak dua gol pada laga debutnya bersama Atletico Madrid saat menang 6-1 atas Granada dalam lanjutan LaLiga 2020-2021. Namun dianggap hal biasa oleh pelatih Los Rojiblancos, Diego Simeone.

Dalam laga yang berlangsung di Wanda Metropolitano, Mingu (27/9) tersebut, Suarez sebenarnya tampil sebagai pemain pengganti. Ia baru diturunkan pada menit ke-71 menggantikan Diego Costa.

Waktu sekitar 20 menit nyatanya mampu dimanfaatkan Suarez untuk menunjukkan kualitasnya. Ia bahkan langsung membukukan assist kepada Marcos Llorente hanya berselang satu menit sejak masuk ke lapangan.

Baca Juga:

Tinggalkan Barcelona dengan Tangisan, Luis Suarez ke Atletico dengan Mahar 6 Juta Euro

Joao Felix Bisa Jalani Peran Lionel Messi untuk Luis Suarez di Atletico Madrid

Luis Suarez, Striker Versi Upgrade dari Alvaro Morata di Atletico Madrid

Penyerang berkebangsaan Uruguay itu kemudian mencetak dua gol penutup Atletico paada menit ke-85 dan di masa injury time. Sebuah penampilan yang mengesankan.

Menariknya, Simeone lebih takjub dengan assist dan pergerakan Suarez ketimbang dua golnya. Ia menilai hal tersebut sebagai kelebihan lain yang dimiliki mantan pemain Barcelona tersebut.

"Dua golnya tidak menonjol bagi saya, tetapi assist dan pergerakannya menonjol. Suarez tahu apa yang harus dia lakukan yaitu bermain untuk tim," kata Simeone usai laga.

Kedatangan Suarez memang meningkatkan kualitas lini serang Atletico. Mereka kini disebut sebagai salah satu penantang serius untuk Real Madrid dan Barcelona.

Simeone tak mau terburu-buru menanggapi pandangan tersebut. Ia memilih meningkatkan kualitas tim asuhannya hari demi hari.

"Kedatangan Suarez menghasilkan persaingan internal yang sangat baik dan jika 23 pemain menerima menit yang akan mereka dapatkan, saya yakin kami akan bersaing dengan baik," pungkasnya.

Atletico Madrid Luis Suarez Diego simeone LaLiga Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.515

Berita Terkait

Italia
Kejutan, AC Milan Berburu Striker yang Baru Didatangkan Juventus
AC Milan dikabarkan siap menampung Jonathan David yang baru bergabung dengan Juventus. Benarkah sang bomber Kanada tak betah di Turin?
Johan Kristiandi - Rabu, 12 November 2025
Kejutan, AC Milan Berburu Striker yang Baru Didatangkan Juventus
Liga Indonesia
Persija Jamu Persik di Manahan, The Jakmania Boleh Nonton Langsung
Sebelumnya, laga Persija vs PSBS digelar tanpa penonton.
Rizqi Ariandi - Rabu, 12 November 2025
Persija Jamu Persik di Manahan, The Jakmania Boleh Nonton Langsung
Timnas
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Menurut penjelasan Head of Communication PT Persib Bandung Bermartabat, Adhi Pratama, tidak ada komunikasi antara Bojan Hodak dan PSSI.
Rizqi Ariandi - Rabu, 12 November 2025
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
Mauro Zijlstra Ingin Main di SEA Games 2025, Tunggu Respons FC Volendam
Mauro Zijlstra mengutus agennya untuk berkomunikasi dengan FC Volendam.
Rizqi Ariandi - Rabu, 12 November 2025
Mauro Zijlstra Ingin Main di SEA Games 2025, Tunggu Respons FC Volendam
Spanyol
Ikrarkan Janji Setia untuk Barcelona, Frenkie De Jong Tolak Tawaran Main di Premier League
Frenkie De Jong menolak tawaran dari klub Premier League dan menegaskan ingin bertahan di Barcelona. Ia bahagia dan tak tergoda pindah!
Johan Kristiandi - Rabu, 12 November 2025
Ikrarkan Janji Setia untuk Barcelona, Frenkie De Jong Tolak Tawaran Main di Premier League
Timnas
Timnas Indonesia U-22 Batal Uji Coba Lawan Bahrain
Timnas Indonesia U-22 awalnya akan beruji coba dengan Bahrain dan Mali. Namun, pada akhirnya Bahrain memilih mundur.
Rizqi Ariandi - Rabu, 12 November 2025
Timnas Indonesia U-22 Batal Uji Coba Lawan Bahrain
Inggris
Tutup Kuping Jadi Kunci Arsenal Memimpin Klasemen
Bukayo Saka ungkap kunci sukses Arsenal memimpin klasemen Premier League: tak pedulikan opini luar dan tetap fokus pada kemenangan!
Johan Kristiandi - Rabu, 12 November 2025
Tutup Kuping Jadi Kunci Arsenal Memimpin Klasemen
Inggris
Arsenal Incar Kepala Pencari Bakat Napoli yang Menemukan Marek Hamsik dan Khvicha Kvaratskhelia
Arsenal dikabarkan sedang dalam pembicaraan lanjutan dengan kepala pencari bakat Napoli, Maurizio Micheli.
Yusuf Abdillah - Rabu, 12 November 2025
Arsenal Incar Kepala Pencari Bakat Napoli yang Menemukan Marek Hamsik dan Khvicha Kvaratskhelia
Piala Dunia
Timnas Inggris Berharap FIFA Ubah Jadwal Kick-off Piala Dunia 2026
Timnas Inggris minta FIFA ubah jadwal kick-off Piala Dunia 2026 karena cuaca ekstrem di Amerika Serikat. Thomas Tuchel dan Reece James ikut bersuara!
Johan Kristiandi - Rabu, 12 November 2025
Timnas Inggris Berharap FIFA Ubah Jadwal Kick-off Piala Dunia 2026
Timnas
PSSI Surati Klub, Minta Ivar Jenner hingga Mauro Zijlstra Ikuti TC Timnas U-22 Sampai SEA Games 2025 Berakhir
Timnas Indonesia U-22 tengah menggelar pemusatan latihan di Jakarta.
Rizqi Ariandi - Rabu, 12 November 2025
PSSI Surati Klub, Minta Ivar Jenner hingga Mauro Zijlstra Ikuti TC Timnas U-22 Sampai SEA Games 2025 Berakhir
Bagikan