Pandemi Virus Corona Kacaukan Strategi PBSI
BolaSkor.com - Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi (Kabidbinpres) PBSI, Susy Susanti, menilai ada plus dan minus di balik banyaknya penundaan kompetisi akibat virus corona pada 2020. Satu di antaranya adalah Olimpiade yang diundur ke 2021.
Penundaan Olimpiade 2020 membuat atlet setidaknya bisa lebih bersantai. Namun, beban mereka sebetulnya tidak berkurang.
Penundaan artinya membuat PBSI harus memutar otak menjaga peak performance Jonatan Christie dkk. Strategi juga harus diatur ulang mengingat peta kekuatan akan berubah.
“Bila sebelumnya target tahun ini itu Olimpiade, maka mereka harus menunggu lagi satu tahun. Bagaimana kami belajar memersiapkan diri lebih baik lagi, membuat strategi serta program dari awal untuk tahun depan,” ujar Susy.
Baca Juga:
Muhammad Rian Ardianto dan Rahasia di Balik Panggilan Mas Jom
Tips Bugar di Rumah Ala Melati Daeva Oktavianti di Tengah Ancaman Virus Corona
Bagi Susy, situasi saat ini sebetulnya rawan bagi atlet. Ada plus dan minus dari banyaknya penundaan kompetisi di 2020.
“Plusnya, atlet tidak merasa dikejar target. Saat ini mereka lebih santai, introspeksi diri istilahnya, memelajari lawan,” ujar Susy.
“Namun, minusnya, pembelajaran buat mereka tidak ada. Tanpa perandingan tidak enak juga, bosan. Harus menyemangati lagi dan memersiapkan diri lagi,” sambungnya.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Jadwal Baru Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025 Usai Singapura Dipindahkan ke Grup A
Suporter Diserang, Newcastle United Laporkan Polisi Prancis ke UEFA
Bekuk Austria, Portugal Juara Piala Dunia U-17 2025
Liverpool Catat Rekor Terburuk dalam 71 Tahun, Arne Slot Tidak Cemaskan Masa Depannya
Klasemen Terbaru Liga Europa 2025-2026: Lyon Naik ke Puncak
Hasil Lengkap Matchday 5 Liga Europa: AS Roma Bungkam Midtjylland, Lille Menang Besar Tanpa Calvin Verdonk
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini