Pandemi Bikin Anggaran Olimpiade Tokyo Membengkak
BolaSkor.com - Panitia penyelenggara Olimpiade Tokyo menggelontorkan dana besar agar ajang empat tahunan itu bisa berlangsung. Bahkan, hampir satu miliar dolar di antaranya khusus untuk protokol kesehatan.
Biaya keseluruhan Olimpiade Tokyo kabarnya membengkak menjadi 15,4 miliar dolar. Dari jumlah tersebut, sekitar 2,8 miliar dolar di antaranya disebabkan penundaan.
Seperti diketahui, seharusnya Olimpiade Tokyo berlangsung pada 2020. Namun, pandemi virus corona memaksa ajang tersebut mengalami penundaan selama satu tahun.
Baca Juga:
Rusia Resmi Absen dari Olimpiade Tokyo dan Musim Dingin Beijing
Ketimbang Atlet, Banyak yang Harus Diprioritaskan Vaksinasi Virus Corona
Demi menciptakan langkah keamanan untuk para atlet, 900 juta dolar di antaranya dialokasikan untuk menghentikan penyebaran virus corona. Penyelenggara berharap jumlah itu cukup.
"Kami ingin membangun sistem terbaik dengan terus berinteraksi dengan dokter yang relevan. Masalah besar bagi kami untuk mengamankan staf medis sebanyak mungkin," ujar Kepala Eksekuitf Olimpiade Tokyo, Toshiro Muto.
"Hal itu karena kami dihadapkan dengan situasi di mana institusi medis swasta kesulitan mengatur staf mereka. Penyebabnya adalah karena virus corona," Muto menambahkan.
Bagian dari penanggulangan virus corona termasuk infrastruktur tes PCR, mendirikan klinik, dan pencegahan. Sejumlah biaya akan ditutup dengan tambahan sponsor serta asuransi.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Indonesia Raih 91 Emas SEA Games 2025 dan Rebut Posisi Runner Up, CdM Apresiasi Seluruh Dukungan Berbagai Pihak
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1