Olimpiade Tokyo 2020: Praveen/Melati Tersingkir karena Kesalahan Sendiri

Untuk pertama kalinya sejak 2004, tidak ada ganda campuran Indonesia di semifinal Olimpiade.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Rabu, 28 Juli 2021
Olimpiade Tokyo 2020: Praveen/Melati Tersingkir karena Kesalahan Sendiri
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (Reuters)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Ambisi Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti untuk mempersembahkan medali Olimpiade Tokyo 2020 gagal terwujud. Langkah ganda campuran Indonesia itu harus terhenti di babak perempat final.

Praveen/melati tak berkutik di hadapan peringkat satu dunia asal China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong. Mereka takluk dua set langsung 17-21 dan 15-21 di Musashino Forest Plaza, Rabu (28/7).

Praveen/Melati langsung tertekan sejak awal gim pertama. Pasangan China bahkan menutup interval dengan keunggulan 11-5.

Baca Juga:

Olimpiade Tokyo 2020: Gregoria Mariska Tak Pusingkan Lawan di 16 Besar

Olimpiade Tokyo 2020: Mimpi Praveen/Melati Raih Medali Berakhir

Olimpiade Tokyo 2020: Gregoria Mariska Lolos ke 16 Besar

Namun Praveen/Melati mencoba bangkit hingga mampu menyamakan skor 14-14. Sayang, permainan mereka kembali menurun sehingga Zheng/Huang merebut gim pertama.

Jalannya laga di gim kedua tak jauh berbeda. Zheng/Huang tetap tampil mendominasi dan menang dengan selisih angka lebih jauh.

Praveen/Melati tentu kecewa dengan hasil ini. Mereka tampak menyesali banyaknya kesalahan sendiri yang dilakukan.

"Kami mencoba yang terbaik tetapi membuat banyak kesalahan sendiri. Tekanan tentu saja lebih besar di Olimpiade tetapi kami tidak bisa menggunakan itu sebagai alasan," kata Melati di situs resmi BWF.

Permainan Praveen/Melati sepanjang Olimpiade 2020 memang tak konsisten. Mengawali kiprahnya dengan dua kemenangan, performa peringkat empat dunia itu menurun drasti saat takluk dari yuta Watanabe/Arisa Higashino pada laga terakhir grup C.

Kekalahan tersebut harus di bayar mahal karena Praveen/Jordan gagal menjadi juara grup. Nasib keduanya bertambah buruk setelah undian mempertemukan mereka dengan Zheng/Huang.

Zheng/Huang sendiri tampaknya sudah menganalisa permainan Praveen/Melati. Hal ini membuat mereka sangat siap.

"Mereka (Praveen/Melati) membuat lebih banyak kesalahan, jadi kami hanya harus memastikan bahwa kami memanfaatkannya," kata Huang Ya Qiong.

Kegagalan Praveen/Melati ini sekaligus menghentikan tren positif bulu tangkis Indonesia di Olimpiade. Sejak edisi 2004, selalu ada wakil ganda campuran Merah Putih di semifinal.

Olimpiade 2020 Olimpiade Tokyo 2020 Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Italia
Tottenham Tutup Pintu Randal Kolo Muani, Juventus Cari Alternatif
Keinginan Juventus mendapatkan Randal Kolo Muani menemui jalan buntu setelah Tottenham Hotspur dikabarkan menutup pintu rapat-rapat.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Tottenham Tutup Pintu Randal Kolo Muani, Juventus Cari Alternatif
Liga Indonesia
Mauricio Souza Pastikan Shayne Pattynama Siap Main di Laga Persita vs Persija
Shayne Pattynama berpeluang besar dimainkan Persija ketika menghadapi Persita. Laga itu akan menjadi debut Shayne Pattynama di Persija dan Super League.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Mauricio Souza Pastikan Shayne Pattynama Siap Main di Laga Persita vs Persija
Liga Champions
Manchester City Lolos Langsung ke 16 Besar Liga Champions, Pep Guardiola: Terima Kasih, Jose Mourinho
Bos Manchester City Pep Guardiola mengatakan akan menyampaikan terima kasih kepada mantan musuh bebuyutannya, Jose Mourinho.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Manchester City Lolos Langsung ke 16 Besar Liga Champions, Pep Guardiola: Terima Kasih, Jose Mourinho
Liga Indonesia
Jelang Lawan Persita, Pemain Anyar Persija Diminta Cepat Beradaptasi
Persija menghadapi Persita Tangerang, pada pekan ke-19 Super League 2025/2026 di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (30/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Jelang Lawan Persita, Pemain Anyar Persija Diminta Cepat Beradaptasi
Liga Europa
Daftar Tim yang Lolos ke Fase Gugur Europa League 2025-2026
Dari 24 tim yang lolos ke fase gugur, delapan di antaranya otomatis mendapatkan tempat di babak 16 besar.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Daftar Tim yang Lolos ke Fase Gugur Europa League 2025-2026
Hasil akhir
Hasil Liga Europa: AS Roma Nyaris Terpeleset, Calvin Verdonk Bantu Lille ke Playoff
Liga Europa 2025-2026 sudah selesai menggelar Matchday 8 fase liga, Jumat (30/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Hasil Liga Europa: AS Roma Nyaris Terpeleset, Calvin Verdonk Bantu Lille ke Playoff
Liga Indonesia
Mulai Berlatih, Layvin Kurzawa Janji Tunjukan Kualitas Bersama Persib Bandung
Layvin Kurzawa akhirnya menjalani latihan perdananya bersama tim anyarnya Persib Bandung. Sesi latihan digelar di lapangan pendamping Stadion GBLA, Rabu (28/1).
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Mulai Berlatih, Layvin Kurzawa Janji Tunjukan Kualitas Bersama Persib Bandung
Hasil akhir
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Lolos ke Perempat Final Usai Hajar Kirgizstan
Selanjutnya Indonesia akan menghadapi Irak pada Sabtu (31/1) mendatang untuk menentukan juara Grup A.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Lolos ke Perempat Final Usai Hajar Kirgizstan
Liga Indonesia
Bojan Hodak Ogah Buru-buru Mainkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Layvin Kurzawa belum bisa bergabung karena belum mendapatkan Kartu Izin Tinggal Terbatas (KITAS).
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Bojan Hodak Ogah Buru-buru Mainkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Liga Indonesia
Persija Jakarta Akan Gunakan Rantis Saat Tandang ke Persita Tangerang
Sejatinya kedua belah pihak berharap tim tamu bisa datang ke Indomilk Arena dengan menggunakan bus dan bukan rantis.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 29 Januari 2026
Persija Jakarta Akan Gunakan Rantis Saat Tandang ke Persita Tangerang
Bagikan