Olimpiade Tokyo 2020: Gregoria Mariska Lolos ke 16 Besar

Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Rabu, 28 Juli 2021
Olimpiade Tokyo 2020: Gregoria Mariska Lolos ke 16 Besar
Gregoria Mariska Tunjung. (PBSI)

BolaSkor.com - Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung menang atas wakil Belgia, Lianne Tan, pada pertandingan kedua babak penyisihan Grup M cabang olahraga bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020. Gregoria Mariska menang 21-11 dan 21-17.

Pertandingan yang berlangsung di Musashino Forest Plaza, Court 2 ini berlangsung dengan cukup berimbang. Sempat tertinggal dua poin, namun pada akhirnya Gregoria bisa menyusul mengakhiri interval pertama dengan poin 11-6.

Selepas interval pertama, Gregoria mampu menampilkan permainan yang tenang dan bisa mendikte lawannya. Gregoria pun sempat meninggalkan Tan dengan margin poin yang cukup jauh. Akhirnya Gregoria mampu menutup set pertama dengan skor 21-11.

Baca Juga:

Olimpiade Tokyo 2020: Kunci di Balik Kemenangan Mudah Hendra/Ahsan di Laga Pembuka

Olimpiade Tokyo 2020: Kevin/Marcus Melangkah Pasti

Memasuki set kedua, penampilan Gregoria tetap konsisten. Permainan net dan dropshot yang diperlihatkan oleh Gregoria sangat efektif. Ia pun berhasil meninggalkan Tan dengan selisih empat poin. Pada interval set kedua Gregoria unggul 11-6.

Gregoria terus menampilkan permainan yang efektif dan tenang. Kepercayaan diri Gregoria pun semakin meningkat dan kembali unggul dengan selisih poin yang cukup jauh yaitu enam poin.

Namun setelah unggul jauh, Gregoria seperti kehilangan permainannya, Tan sempat mendapatkan tiga poin beruntun. Tetapi pada akhirnya Gregoria mampu kembali ke permainannya.

Gregoria menutup set kedua dengan kedudukan 21-17 dan Gregoria menang dua gim langsung 21-11 dan 21-17. Ini merupakan kemenangan kedua Gregoria di Olimpiade Tokyo 2020, setelah sebelumnya berhasil mengalahkan tunggal putri Myanmar, Thet Htar Thuzar 21-11 dan 21-8 di laga pertama.

Gregoria Mariska Tunjung Olimpiade 2020 Olimpiade Tokyo 2020 Breaking News
Posts

4.871

Bagikan