Olimpiade Paris 2024
Olimpiade Paris 2024: Perenang Paraguay Diusir dari Kampung Atlet, Kok Bisa?
BolaSkor.com - Perenang Paraguay, Luana Alonso terpaksa harus meninggalkan kampung atlet hingga penyelenggaraan Olimpiade Paris 2024 selesai. Keputusan ini dibuat karena atlet berusia 20 tahun itu dianggap telah melakukan perbuatan tidak menyenangkan.
Komite Olimpiade Paraguay menjelaskan, selama di perkampungan atlet, Luana kedapatan sering menciptakan kondisi yang membuat atlet Paraguay lainnnya merasa tidak nyaman. Di antaranya seperti menggangu konsentrasi dan waktu istirahat rekan-rekannya.
Bahkan dia juga sempat bertindak egois dengan berjalan-jalan di kampung atlet tanpa memakai pakaian resmi yang sudah disediakan oleh tim Olimpiade Paraguay.
Baca Juga:
Olimpiade Paris 2024: Berakhirnya 64 Tahun Dominasi Amerika Serikat
"Kehadiran dia menciptakan atmosfer tidak menyenangkan untuk tim Paraguay," ucap Kepala Tim Olimpiade Paraguay, Larissa Schaerer dikutip dari dailymail.co.uk.
"Kita mengucapkan terima kasih kepada dia usai melakukan sesuai yang diinstruksikan, karena atas kemauan sendiri dia tidak bermalam di kampung atlet," tambahnya.
Tidak hanya itu saja, Luana juga sempat melakukan beberapa tindakan yang membuat Tim Paraguay naik pitam. Salah satunya ketika dia lebih memilih jalan-jalan ke Disneyland ketimbang memberikan dukungan kepada rekan-rekannya seperjuangannya.
Untuk diketahui, Luana merupakan atlet yang turun di nomor 100 meter putri gaya kupu-kupu. Namun sayangnya dia harus pulang lebih awal karena gagal di babak penyisihan.
Penulis: Bintang Rahmat
Tengku Sufiyanto
17.870
Berita Terkait
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang