Olimpiade 2020 Berpeluang Ditunda
BolaSkor.com - Komite Olimpiade Internasional (IOC) membuka peluang menunda Olimpiade 2020. Kondisi tersebut disebabkan ancaman virus corona yang semakin ganas.
Virus corona telah menjadi pandemi yang menginveksi sekitar 340 ribu jiwa. Dari jumlah tersebut, hampir 15 ribu di antaranya meninggal dunia.
Dari jumlah tersebut, 1,101 di antaranya berada di Jepang. Tentunya kondisi itu menyebabkan penyelenggaraan Olimpiade 2020 di Tokyo terancam.
Alhasil, IOC mulai mempertimbangkan untuk menunda Olimpiade 2020. Namun, mereka menyebut tidak akan membatalkan ajang empat tahunan tersebut.
Baca Juga:
Kanada Tak Akan Kirim ke Olimpiade 2020 Akibat Virus Corona
IOC Pertimbangkan Penyelenggaraan Olimpiade di Tengah Ancaman Virus Corona
"Dari satu sisi, terdapat kabar baik di Jepang orang-orang siao menyambut Olimpiade. IOC percaya mereka bisa menjadi tuan rumah yang baik," tulis pernyataan resmi IOC.
"Di sisi lain, terdapat masalah COVID-19 di berbagai negara dan ini membuat kami memikirkan skenario terburuk. Namun, banyak masalah lain yang menghampiri."
"Situasi ini membuat sejumlah venue tidak bisa digunakan dan bisa membuat agenda olahraga harus beradaptasi. Namun, pembatalan Olimpiade 2020 tidak mungkin terjadi," lanjut pernyataan itu.
Sebelumnya, Olimpiade tidak pernah dibatalkan saat tidak ada perang. Ajang empat tahunan itu hanya pernah batal saat terjadi Perang Dunia.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Bertekad Bangkit, Bandung bjb Tandamata Ingin Sapu Bersih Kemenangan pada Seri Medan
5 Kandidat Pelatih Baru Real Madrid