Musim 2019-20 Telah Berakhir untuk Nicolo Zaniolo dan Luis Suarez

Nicolo Zaniolo cedera parah ketika AS Roma kalah 1-2 dari Juventus dalam lanjutan laga Serie A.
Arief HadiArief Hadi - Senin, 13 Januari 2020
Musim 2019-20 Telah Berakhir untuk Nicolo Zaniolo dan Luis Suarez
Nicolo Zaniolo cedera (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Nasib malang menghampiri dua pesepakbola Eropa di tengah perjalanan musim 2019-20. Dua pemain, Nicolo Zaniolo dan Luis Suarez, harus menerima fakta pahit musim telah berakhir karena cedera yang mereka derita.

Luis Suarez, 32 tahun, telah berhasil menjalani operasi pada meniskus lutut kanan kakinya dan divonis absen bela Barcelona selama kurang lebihnya empat bulan (hingga April 2020). Meski musim saat April tiba masih bergulir, sulit melihat Suarez langsung tampil prima seperti saat ini.

"Pemain tim utama, Luis Suarez, telah dioperasi pada hari Minggu (waktu setempat) oleh Dr. Ramon Cugat, yang mengoperasi untuk menyelesaikan cedera pada meniskus eksternal lutut kanan dengan melakukan jahitan. Striker Uruguay itu akan absen sekitar empat bulan," demikian pernyataan di situs resmi Barcelona.

Barcelona akan merindukan sosok penyerang yang telah mencetak 14 gol dari 23 pertandingan tersebut (11 gol di LaLiga). Cedera Suarez disinyalir akan melibatkan tim asuhan Ernesto Valverde di bursa transfer musim dingin yang dibuka Januari ini.

Baca Juga:

Nicolo Zaniolo, Pangeran Baru Roma yang Bukan Lahir di Roma

Luis Suarez Tak Yakin Lionel Messi Ingin Segera Gantung Sepatu

Indikasi Kedatangan Xavi Hernandez ke Barcelona, Gantikan Ernesto Valverde

Luis Suarez

Meski telah memiliki Antoine Griezmann, Carles Perez, Ansu Fati, dan Lionel Messi dalam skuatnya, Valverde tidak bisa merisikokan mengarungi sisa musim tanpa penyerang tengah murni dan tajam seperti Suarez.

Nasib Nicolo Zaniolo lebih parah lagi. Talenta berbakat Italia berusia 20 tahun cedera setelah melakukan aksi solo run hebat dari lini belakang ke depan dan dihentikan oleh pemain Juventus. Zaniolo mengalami cedera parah pada ligamen kakinya dan membuatnya absen bermain hingga akhir musim.

Nicolo Zaniolo.

Dikonfirmasi oleh laman resmi AS Roma, Zaniolo tidak hanya cedera pada ligamen kaki melainkan juga meniskus lutut kaki kanannya. Produk akademi Inter Milan akan menjalani operasi pada Senin (13/01) waktu setempat. Tidak hanya musim berakhir bagi Zaniolo, kecil kemungkinannya dia pergi ke Piala Eropa 2020 bersama timnas Italia.

Kehilangan Zaniolo jelas menjadi kabar buruk bagi Giallorossi. Dia menjadi kunci permainan melalui enam gol dan dua assists dari 23 laga kompetitif musim ini. Cedera Zaniolo itu kian menjadi kabar buruk bagi fans setelah Roma kalah 1-2 dari Juventus di pekan 19 Serie A.

Breaking News Nicolo Zaniolo Luis Suarez Barcelona Roma AS Roma
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.187

Berita Terkait

Spanyol
Final Piala Super Spanyol: El Clasico, Hansi Flick Pamer Dominasi Barcelona
Hansi Flick, pelatih Barcelona, memamerkan rekor bagus klub atas Real Madrid jelang final Piala Super Spanyol bertajuk El Clasico.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: El Clasico, Hansi Flick Pamer Dominasi Barcelona
Timnas
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
John Herdman tiba di Indonesia pada Sabtu (10/1) pukul 13.20 WIB dengan maskapai Cathay Pacific.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Liga Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Pelatih Persija Jakarta Mauricio Souza berharap VAR bekerja dengan baik dan tepat agar tidak ada keputusan-keputusan salah.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Liga Indonesia
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Persib Bandung menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Minggu (11/1) sore WIB
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Italia
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Penyerang baru AC Milan Niclas Fullkrug berharap akan bertahan saat masa peminjamannya dari West Ham United habis.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Liga Indonesia
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Rantis atau kendaraan taktis masih digunakan di Indonesia untuk pertandingan Persib vs Persija. Persib akan menjamu Persija di GBLA, Minggu (11/1).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Liga Indonesia
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Persebaya Surabaya akan menjamu Malut United di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (10/1). Ini adalah debut Bernardo Tavares sebagai pelatih Persebaya.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Inggris
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United menjadi sebuah keputusan yang sulit diterima oleh Amad Diallo.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Liga Indonesia
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Kapten Pelita Jaya Jakarta, Andakara Prastawa, memprediksi Persija Jakarta mampu mengalahkan Persib Bandung di kandangnya dengan skor tipis.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Inggris
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Pep Guardiola memberi sinyal Antoine Semenyo akan masuk dalam daftar pemain yang dipersiapkan untuk laga putaran ketiga Piala FA melawan Exeter City
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Bagikan