Moncer di Piala Dunia, Olivier Giroud Dapat Hadiah Kontrak Baru dari Milan
BolaSkor.com - AC Milan dikabarkan ingin memperpanjang kontrak pemain depan andalannya, Olivier Giroud. Saat ini, mantan penggawa Arsenal itu sedang tampil impresif bersama timnas Prancis di Piala Dunia 2022.
Tua-tua keladi adalah kalimat yang tepat ditujukan kepada Olivier Giroud. Kendati sudah berusia 36 tahun, tetapi Giroud masih rajin membobol gawang lawan.
Pada musim ini bersama Milan, Olivier Giroud telah mencatatkan 10 gol dan 6 assist di berbagai ajang. Ia juga menjadi aktor penting di balik scudetto yang diraih Milan pada musim lalu.
Penampilan jempolan itu berlanjut di Piala Dunia. Giroud tampil garang dengan torehan tiga gol dari tiga laga. Ia menjalankan peran pengganti Karim Benzema dengan baik. Bahkan, Giroud memecahkan rekor Thierry Henry sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang masa Les Bleus.
Baca Juga:
Ketika Olivier Giroud Selebrasi Melepas Jersey, tetapi Lupa Sudah Mengantongi Kartu Kuning
Laga Lawan Chelsea Spesial untuk Olivier Giroud
Didier Deschamps Enggan Garansi Tempat Olivier Giroud di Piala Dunia 2022
Melihat penampilan Giroud yang jauh dari kata habis, Milan ingin memberikan proposal perpanjangan kontrak. Apalagi, saat ini kontrak Giroud akan berakhir pada musim panas tahun depan. Itu artinya, Giroud akan berstatus bebas transfer.
"Olivier Giroud akan memperpanjang kontraknya dengan AC Milan setelah Piala Dunia. Proposal kesepakatan baru akan siap untuk menyelesaikan dokumen yang ditandatangani sesegera mungkin," tulis pakar bursa transfer, Fabrizio Romano.
Pada saat bersamaan, Milan juga berupaya memperpanjang kontrak Rafael Leao. Namun, untuk yang satu ini Rossoneri menemui batu sandungan.
Proses perpanjangan kontrak belum menemui titik terang. Kabarnya, Leao ingin gaji lebih tinggi daripada yang ditawarkan Milan saat ini. Namun, sang pelatih, Stefano Pioli, tetap optimistis.
"Dia sangat senang bersama kami. Maldini dan Leao dengan dalam negosiasi. Kami sedang menunggu kabar baik. Dia sedang dengan Milan. Saya rasa dia akan bertahan," ungkap Pioli.
Saat ini, Rafael Leao masih terikat kontrak hingga 2024. Jika proses perpanjangan kontrak berlarut-larut, Chelsea siap mengambil keuntungan untuk memboyong Leao.
Johan Kristiandi
17.865
Berita Terkait
Waketum PSSI Akui Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia Berasal dari Belanda
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Persib Kalah di Singapura
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
AC Milan Masih Coba Tahan Mike Maignan, Chelsea Pantau Situasi
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Sukses di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Enggan Disamakan dengan The Minions
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Fakta dan Statistik Jelang Duel Liverpool vs PSV, Tim Tamu Hobi Cetak Gol Telat