Miswar Saputra Tambah Kekuatan di Sektor Kiper Persik Kediri
BolaSkor.com - Persik Kediri memulai aktivitasnya pada bursa transfer Liga 1 2023/2024 jelang periode kedua dibuka pada 1 November. Miswar Saputra menjadi rekrutan pertama Tim Macan Putih untuk bertanding mulai putaran kedua nanti.
Kiper kelahiran Aceh berusia 27 tahun itu lantas menguatkan sektor kiper Persik. Sebelumnya, posisi itu sudah dihuni Kurniawan Kartika Ajie, Dikri Yusron Afafa, Eko Saputro, dan Djiwa Herlando.
Namun, nama terakhir kini tengah fokus untuk menambah menit bermain di level kompetisi Elite Pro Academy (EPA) U-20. Sehingga, kehadiran Miswar kembali melengkapi kuota 4 kiper yang ditetapkan Persik untuk mengarungi kompetisi.
Baca Juga:
Pelatih Persib Bicara Peluang Empat Pemain Timnas Tampil Melawan Borneo FC
"Djiwa (Herlando) sementara fokus ke EPA U-20 dan kami butuh 4 kiper. Sehingga, saya senang dengan kehadiran Miswar Saputra," ucap Pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide melalui rilis resmi Selasa (17/10).
Masalahnya, Miswar sudah setengah musim tak berlatih karena berstatus tanpa klub pada 2023/2024. Kiprah terakhirnya adalah saat mencatat 14 kali pertandingan untuk Madura United pada Liga 1 musim 2022/2023 lalu.
"Kondisinya saat ini belum ideal dan kami tengah menyiapkan program latihan yang pas agar fisiknya semakin siap. Ia pemain bagus dan bisa membantu tim ke depan," ungkap pelatih asal Brasil tersebut.
Miswar Saputra bakal menghadirkan iklim yang kompetitif di sektor penjaga gawang Persik Kediri. Pasalnya, ia sudah malang melintang di sejumlah klub yang berkompetisi di Liga 1 selama 5 musim terakhir seperti Persebaya Surabaya (2018-2019), PSM Makassar (2020), PSS Sleman (2021-2022) dan Madura United (2022-2023). (Laporan Kontributor Bimaswara Dumugi)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Pelatih Persik Heran Kartu Merah Novri Setiawan Tidak Dibatalkan
Hasil Super League 2025/2026: Persik dan PSM Berbagi Satu Poin, Persita Tertahan di Kandang Bali United
Hasil Super League 2025/2026: Persebaya dan Bhayangkara FC Raih 3 Poin di Kandang, Malut Menang Diwarnai Hattrick Ciro Alves
Hasil Super League 2025/2026: Persik Bungkam Malut United, Madura United vs Bhayangkara FC Berakhir Imbang
Ternyata Masih Ada Klub Super League 2025/2026 yang Website Resminya Error, Padahal di Regulasi Itu Syarat Wajib
Hasil Super League 2025/2026: Dewa United Banten FC Raih Kemenangan Perdana Usai Gasak Persik
Link Live Streaming Dewa United Banten FC Vs Persik Kediri, Jumat 22 Agustus 2025
Edo Febriansah Akan Tunjukkan Karakter Dewa United Banten FC di Hadapan Persik Kediri
Dewa United Banten FC Jadikan Laga Kontra Persik sebagai Kesempatan untuk Bangkit
Sah, Dewa United Banten FC Menjamu Persik Kediri Terlebih Dahulu