Misi Inter dan Milan Raih Tiket Liga Champions Diadang Duo Ibu Kota

Pertandingan menarik antara AC Milan kontra Lazio dan AS Roma versus Inter Milan.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Sabtu, 06 Mei 2023
Misi Inter dan Milan Raih Tiket Liga Champions Diadang Duo Ibu Kota
Inter Milan (Twitter Inter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Serie A pekan ke-34 akan menyajikan pertandingan menarik antara AC Milan kontra Lazio dan AS Roma versus Inter Milan. Keempat tim yang bertanding memiliki misi yang sama, yakni menembus zona Liga Champions pada akhir kompetisi.

Pertama, Milan akan menjamu Lazio di San Siro, Sabtu (6/5). Saat ini, Rossoneri sedang goyah dengan hanya satu kali menang dalam lima laga terakhir. Sisanya, Milan selalu imbang.

Tidak heran, Milan terperosok ke posisi keenam klasemen sementara. Dari 33 pertandingan, Milan mengumpulkan 58 poin.

Sementara itu, sang tamu, Lazio, menempati posisi kedua. Lazio meraup 64 poin dari 33 laga.

Baca juga:

Erling Haaland Ukir Rekor Berusia 92 Tahun, Winston Churchill Bahkan Belum Jadi PM Ingggris

Jawaban Guardiola Ketika Ditanya Pilih Messi atau Haaland

Hasil Pertandingan: Manchester City Kembali ke Puncak, Inter Milan Pesta Gol

Pelatih Milan, Stefano Pioli, sadar betul jika laga nanti sangat penting. Sebab, jika kalah Milan akan semakin sulit mencapai empat besar.

"Jika kami tidak bisa menang, itu berarti ada sesuatu yang kurang di kotak penalti lawan. Saya harap besok kami akan mengontrol pertandingan dan lebih efektif di depan gawang," ungkap Pioli menurut laporan Football Italia.

"Besok seperti semua atau tidak sama sekali. Kami harus mengambil banyak poin dari sekarang hingga akhir musim dan besok sangat penting."

Jika Milan menantang Lazio, sang adik, Inter Milan, akan berkunjung ke markas tim ibu kota lainnya, AS Roma. Inter dan Roma masih berjuang mengamankan posisi di empat besar.

Saat ini, Inter menempati peringkat keempat dengan 60 poin. Sementara itu, Roma berada tiga tingkat di bawahnya dengan hanya tertinggal dua poin saja.

Simone Inzaghi menegaskan, saat ini Inter sedang dalam keadaan termotivasi. Rentetan kemenangan yang diraih belakangan ini membuat Nerazzurri percaya diri.

"Tentu saja, kemenangan dalam tiga pertandingan beruntun sangat penting. Namun, kami juga menyadari pentingnya pertandingan nanti," urai Inzaghi.

"Kami tahu ini akan menjadi pertandingan dengan banyak potensi bahaya dan hasil yang sangat penting dipertaruhkan untuk peringkat kedua tim," kata Inzaghi.

Inter Milan AC Milan Breaking News Serie a
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.232

Berita Terkait

Berita
Mills Jalin Kolaborasi Strategis dengan Shin Tae-yong Academy
Mills resmi menjalin kerja sama dengan Shin Tae-yong Academy. Kerja sama ini berdurasi satu tahun.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Mills Jalin Kolaborasi Strategis dengan Shin Tae-yong Academy
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Kalahkan Madura United 2-0 di GBK
Dua gol kemenangan Persija dicetak melalui tendangan penalti.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 23 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Kalahkan Madura United 2-0 di GBK
Timnas
Pemain Diaspora Timnas Indonesia Banjiri Super League, John Herdman Beri Dukungan
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, mendukung para pemain diaspora jika melanjutkan kariernya di Super League.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Pemain Diaspora Timnas Indonesia Banjiri Super League, John Herdman Beri Dukungan
Timnas
Kelme Juga Jadi Apparel Resmi Timnas Futsal Indonesia
Kelme nantinya tak cuma memproduksi apparel buat timnas sepak bola, tapi juga Timnas Futsal Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 23 Januari 2026
Kelme Juga Jadi Apparel Resmi Timnas Futsal Indonesia
Jadwal
Link Streaming Persija Jakarta vs Madura United di Super League 2025/2026, 23 Januari 2026
izky Ridho dkk. saat ini berada di posisi ketiga klasemen sementara Super League dengan 35 poin dari 17 laga.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 23 Januari 2026
Link Streaming Persija Jakarta vs Madura United di Super League 2025/2026, 23 Januari 2026
Liga Indonesia
Persija Jakarta Gaet Shayne Pattynama dengan Kontrak Jangka Panjang
Persija Jakarta mendatangkan Shayne Pattynama dari Buriram United. Bek Timnas Indonesia itu dikontrak 2,5 tahun.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Persija Jakarta Gaet Shayne Pattynama dengan Kontrak Jangka Panjang
Italia
Cerita Lucu Luka Modric di Rumah Striker AC Milan: Jadi Objek Foto
Luka Modric punya cerita lucu bersama striker AC Milan, datang ke rumah hanya pinjam meja pijat, keluarga heboh minta foto bareng
Johan Kristiandi - Jumat, 23 Januari 2026
Cerita Lucu Luka Modric di Rumah Striker AC Milan: Jadi Objek Foto
Timnas
Pemain Persija Lebih Termotivasi karena Ditonton Pelatih Timnas John Herdman
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, dikabarkan mau nonton langsung Persija vs Madura United. Pemain Persija akan lebih termotivasi jika ditonton Herdman.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Pemain Persija Lebih Termotivasi karena Ditonton Pelatih Timnas John Herdman
Liga Indonesia
Persija Krisis Pemain Utama, Mauricio Souza Percaya dengan Pengganti
Persija tidak bisa menurunkan tim terbaik menghadapi Madura United malam nanti. Pelatih Persija Mauricio Souza punya rencana mengantisipasi hal tersebut.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Persija Krisis Pemain Utama, Mauricio Souza Percaya dengan Pengganti
Liga Indonesia
Fajar Bisa Main Lawan Madura United, Alaeddine dan Paulo Ricardo Belum Pasti
Persija belum pasti bisa memainkan Alaeddine dan Paulo Ricardo saat menghadapi Madura United malam nanti. Hanya Fajar Fathurrahman yang siap bermain.
Rizqi Ariandi - Jumat, 23 Januari 2026
Fajar Bisa Main Lawan Madura United, Alaeddine dan Paulo Ricardo Belum Pasti
Bagikan