Milan Gaet Sponsor Baru
BolaSkor.com - AC Milan mengumumkan kesepakatan dengan sponsor baru mereka Vwin asal Tiongkok. Langkah kerjasama ini dinilai Milan penting untuk memperkuat komitmen terhadap pasar Asia.
Vwin merupakan situs taruhan versi Asia dari Bwin, yang sebelumnya pernah menjadi sponsor utama di jersey Rossoneri pada musim 2006-2010. Vwin sekaligus mitra regional pertama Milan kawasan di Asia.
"kerjasama diantara kedua belah pihak membuat kami sangat antusias untuk berkolaborasi dengan AC Milan," kata chief operating officer Vwin, Eric, dalam situs resmi klub tersebut.
"Saya yakin ini akan menjadi kemitraan yang sukses bagi kedua belah pihak. Kami tidak sabar berbagi masa depan sukses yang menanti kami," sambung Eric.
Pada kesempatan sama, Chief Operating Officer Milan, Lorenzo Giorgetti pun menyambut antusias kolaborasi ini bakal menguntungkan semua pihak, "Kami bangga menyambut Vwin, pemimpin industri taruhan online di wilayah Asia, dalam keluarga mitra AC Milan."
"Vwin adalah mitra regional pertama kami di Asia. Kesepakatan ini merupakan langkah pertama dan penting bagi klub kami dalam pengembangan strategi komersial kami di pasar utama ini," ungkap Giorgetti.
Nantinya, Vwin diproyeksikan tidak akan menjadi sponsor utama Milan, namun logonya akan tampil pinggir saat pertandingan Milan yang berlangsung di Stadion San Siro.
Andityas Pradipta
239
Berita Terkait
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Mike Maignan Gabung Inter Milan
AC Milan Masih Coba Tahan Mike Maignan, Chelsea Pantau Situasi
Mike Maignan, Pahlawan AC Milan di Derby della Madoninna
Klasemen Terkini Serie A 2025/2026: AS Roma Capolista, AC Milan Membuntuti
100 Kemenangan Max Allegri, AC Milan Salip Posisi Inter di Serie A
Kalah dari Milan, Inter Punya Masalah Hadapi Serangan Balik
Hasil Pertandingan: Real Madrid Imbang, Inter Masih Berada di Bawah Bayang-bayang AC Milan
Inter Milan vs AC Milan: Cristian Chivu Tegaskan Tidak Ada Favorit dalam Derby della Madonnina
Link Streaming Inter Milan vs AC Milan, Senin 24 November 2025
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Inter Milan vs AC Milan: Ada Jarak Cukup Jauh