Mikel Arteta Ingin Granit Xhaka Bertahan, tetapi Arsenal Tidak

Hanya Mikel Arteta yang menginginkan Granit Xhaka bertahan.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Rabu, 20 Desember 2023
Mikel Arteta Ingin Granit Xhaka Bertahan, tetapi Arsenal Tidak
Granit Xhaka (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Mantan pemain Arsenal, Granit Xhaka, menceritakan pengalaman pahitnya di Emirates Stadium. Xhaka mengaku mendapatkan tekanan untuk segera angkat kaki. Pada saat bersamaan, hanya Mikel Arteta yang menginginkan Xhaka bertahan.

Granit Xhaka meninggalkan Arsenal pada awal musim ini untuk bergabung dengan Bayer Leverkusen. Kini, ia menjadi bagian penting dalam laju impresif Leverkusen di bawah kendali Xabi Alonso.

Sejatinya, Xhaka sudah ingin hengkang dari Arsenal sejak 2019. Ketika itu, ia terlibat perselisihan dengan suporter Arsenal. Bahkan, manajemen juga tidak berpihak kepadanya.

Baca Juga:

5 Kerugian Besar Manchester United Usai Tersingkir dari Liga Champions

Arsenal 2-0 Brighton: Puncak Makin Panas

Jadon Sancho dan 5 Pemain Manchester United yang Berseberangan dengan Erik Ten Hag

"Saya mengalami hari-hari kelam. Saya duduk di hotel sebelum pertandingan tandang. Saya menyadari apa yang telah terjadi. Saya benar-benar hancur," ujar Xhaka menurut laporan The Athletic.

"Klub tidak menunjukkan rasa hormat kepada saya meskipun saya adalah keptennya. Jelas sekali mereka ingin menyingkirkan saya secepat mungkin. Hanya ada satu orang yang tidak, yakni Mikel Arteta."

Xhaka akhirnya mengurungkan niatnya setelah bertemu dengan Arteta. Rayuan Arteta membuat Xhaka bertahan.

"Saat pertama kali bertemu dengannya, tas saya sudah dikemas dan saya ingin naik pesawat. Hati dan jiwa saya mengatakan solusinya adalah meninggalkan klub. Namun, Arteta mengungkapkan jika dia ingin saya bertahan."

"Arteta sangat meyakinkan. Untuk pertama kalinya dalam hidup, saya mengambil keputusan tanpa berbicara dengan keluarga terlebih dahulu."

"Saya bangkit dan mengatakan jika akan bertahan. Kami berpelukan. Setelah hari itu saya kembali berlatih dan merasa tidak terjadi apa-apa," ungkap gelandang asal Swiss tersebut.

Granit Xhaka mencatatkan 297 penampilan bersama Arsenal. Dari kesempatan itu, gelandang 31 tahun tersebut menorehkan 23 gol dan 29 assist.

Arsenal Breaking News Premier League Granit Xhaka
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.732

Berita Terkait

Spanyol
Lini Pertahanan Barcelona Rapuh, Hansi Flick Ngotot Pertahankan Filosofi
Meski terlihat rapuh, Hansi Flick menegaskan masalah dari Barcelona bukan hanya di lini pertahanan.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Lini Pertahanan Barcelona Rapuh, Hansi Flick Ngotot Pertahankan Filosofi
Liga Indonesia
Persija Belum Dapat Kepastian Main di Jakarta atau Tidak Lawan Persik dan PSIM Bulan Ini
Persija kembali terancam jadi tim musafir.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Persija Belum Dapat Kepastian Main di Jakarta atau Tidak Lawan Persik dan PSIM Bulan Ini
Italia
Inter Milan Cuma Menang Tipis, Cristian Chivu Gagal Tularkan Mentalitas yang Tepat
Inter Milan hanya memetik kemenangan tipis 2-1 saat menjamu Kairat Almaty pada laga lanjutan Liga Champions di Giuseppe Meazza.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Inter Milan Cuma Menang Tipis, Cristian Chivu Gagal Tularkan Mentalitas yang Tepat
Timnas
Erick Thohir Ungkap Ada 5 Nama yang Dibidik Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Namun, Erick Thohir tidak membocorkan nama-nama pelatih tersebut.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Erick Thohir Ungkap Ada 5 Nama yang Dibidik Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Lainnya
Drawing Piala Asia Futsal 2026 Tempatkan Indonesia Satu Grup dengan Irak hingga Korea Selatan
Piala Asia Futsal 2026 akan berlangsung di Indonesia Arena dan Jakarta International Velodrome.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Drawing Piala Asia Futsal 2026 Tempatkan Indonesia Satu Grup dengan Irak hingga Korea Selatan
Klasemen
Klasemen Super League 2025/2026 hingga Pekan 11: Borneo FC Sempurna, Persija dan Persib Menguntit
Persaingan di papan bawa juga sangat ketat.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Klasemen Super League 2025/2026 hingga Pekan 11: Borneo FC Sempurna, Persija dan Persib Menguntit
Inggris
Cetak Gol Ke-20 di Liga Champions, Phil Foden Pantas Dipanggil Kembali ke Timnas Inggris
Dalam kemenangan 4-1 Manchester City atas Borussia Dortmund pada lanjutan Liga Champions, Phil Foden muncul sebagai bintang dengan menyumbang dua gol.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Cetak Gol Ke-20 di Liga Champions, Phil Foden Pantas Dipanggil Kembali ke Timnas Inggris
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025
Selangor FC menjamu Persib Bandung di MBPJ Stadium, Selangor, Malaysia, Kamis (6/11) pukul 19.15 WIB.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 06 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025
Liga Champions
Chelsea Imbang di Azerbaijan, Enzo Maresca: Perbedaan Besar Ada di Kotak Penalti
Enzo Maresca memberikan penilaian terhadap penampilan Chelsea yang ditahan imbang 2-2 oleh Qarabag.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Chelsea Imbang di Azerbaijan, Enzo Maresca: Perbedaan Besar Ada di Kotak Penalti
Liga Champions
Manchester City Bekuk Dortmund, Pep Guardiola Senang Gol Tidak Hanya dari Erling Haaland
Erling Haaland kembali menghantui Borussia Dortmund dengan penyelesaian klinis, sementara Phil Foden mencetak dua gol brilian saat Manchester City meraih kemenangan telak 4-1.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Manchester City Bekuk Dortmund, Pep Guardiola Senang Gol Tidak Hanya dari Erling Haaland
Bagikan