Meski Sulit Kalahkan Timnas Indonesia, Pelatih Laos Motivasi Pemain
BolaSkor.com - Pelatih timnas Laos, Vengadasalam Selvaraj, tak memungkiri bakal menemui jalan terjal menghadapi Timnas Indonesia. Bahkan, ia sudah pesimistis bakal sulit mengalahkan Skuat Garuda.
Namun, ia menegaskan peluang itu masih ada. Ia pun memotivasi pemain untuk bisa beri kejutan.
Timnas Indonesia menghadapi Laos, pada laga kedua Grup B Piala AFF 2020 di Bishan Stadium, Minggu (12/12) pukul 16.30 sore WIB.
Jelang laga tersebut, Laos menjadi Tim tidak diunggulkan. Wajar saja, sejauh ini Laos selalu menjadi lumbung gol dengan kebobolan 6 gol dari dua laga. Laos kalah dari Vietnam (0-2) dan Malaysia (0-4).
Baca Juga:
Pemain Laos Sebut Timnas Indonesia Kuat dan Bagus saat Menyerang
Timnas Indonesia Berburu Banyak Gol Kontra Laos, Shin Tae-yong: Pemain Depan Harus Lapar
"Kami memiliki pemain berkualitas dan kepercayaan pada tim dan jika saja saya memiliki lebih banyak waktu dengan para pemain maka segalanya bisa berbeda tetapi ketika saya mendengar komentar tentang skuad kami maka pasti saya akan menunjukkan itu kepada para pemain dan menggunakannya sebagai motivasi," kata pelatih asal Singapura tersebut.
“Indonesia adalah tim yang sangat bagus, terorganisir dengan baik dan mereka bermain dengan energi, intensitas, dan mereka menekan sepanjang waktu, tetapi kami memiliki rencana permainan dan akan mencoba mengeksekusinya dengan percaya diri dan keyakinan," tambahnya.
Saat ini, Malaysia berada di puncak klasemen sementara Grup B dengan 6 poin dari dua laga. Timnas Indonesia menyusul di posisi kedua dengan 3 poin dari satu laga.
Unggul produktivitas gol dari Vietnam di tempat ketiga dengan poin sama. Adapun Kamboja menempati urutan keempat dengan 0 poin. Disusul Laos juga dengan poin yang sama di dasar klasemen.
Tengku Sufiyanto
17.630
Berita Terkait
Rentetan Kemenangan Beruntun Arsenal Diprediksi Akan Terhenti di Markas Sunderland
Santiago Gimenez Belum Cetak Gol, AC Milan Masukkan Dua Penyerang dalam Daftar Incaran
Manchester United Kembali Dikritik Cristiano Ronaldo, Ini Jawaban Ruben Amorim
Hasil Liga Europa: Calvin Verdonk dan Dean James Kompak Telan Kekalahan
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Pertandingan Liga Europa Pekan Ini, Jumat 7 November 2025
Manuver Real Madrid untuk Rekrut Dayot Upamecano Secara Gratis
Hasil Super League 2025/2026: Catatan Mentereng Persita di 8 Laga Terakhir Dihentikan PSBS Biak
AC Milan Cari Bek Baru, Lima Pemain Masuk dalam Radar
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Gol Adam Alis Bawa Persib Comeback di Kandang Selangor
Soal Piala Dunia, Lionel Messi Berbeda Pandangan dengan Cristiano Ronaldo