Timnas Indonesia Berburu Banyak Gol Kontra Laos, Shin Tae-yong: Pemain Depan Harus Lapar
BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menyadari pentingnya untuk mencetak banyak gol di penyisihan grup Piala AFF 2020. Jumlah gol turut memengaruhi posisi tim di klasemen.
Jumlah poin menjadi penentu pertama, diikuti selisih gol, sebelum penentuan melalui produktivitas gol.
"Bola itu bundar, saya jujur tidak bisa prediksi, bisa skor berapa, tetapi saya akan meminta pemain untuk mencetak banyak gol jika dapat peluang yang baik," kata Shin Tae-yong.
Baca Juga:
Jujur meski Tidak Enak, Shin Tae-yong: Laos Terlemah di Grup B
Hal ini disampaikan Shin Tae-yong dalam pre-match press conference pertemuan dengan Laos pada Minggu (12/12). Laga kontra Laos menjadi partai kedua Timnas Indonesia, setelah mengalahkan Kamboja 4-2.
Kemenangan atas Kamboja membuat Indonesia mengoleksi tiga poin dan bertengger di tempat kedua menempel Malaysia. Jumlah poin Indonesia sama dengan Vietnam, namun unggul dalam produktivitas gol.
"Ini sistem turnamen, kemungkinan hitung-hitungan selisih gol juga. Karena itu saya akan meminta pemain cetak banyak gol."
Shin Tae-yong juga berharap para striker menunjukkan sikap lapar. "Kami akan minta pemain depan punya mental seperti kelaparan. Cetak 1-2 gol harus sebagai penyerang yang lapar. Kalau dapat peluang harus cetak gol."
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang